Kode-Kode Nusantara
46 entri ditemukan

Entri per provinsi
Entri per provinsi

Entri Terkait

Gambar Entri
Seni Didong, Gayo - Aceh
Seni Pertunjukan Seni Pertunjukan
Aceh

Pada ujung utara rangkaian Bukit Barisan di Pulau Sumatera, terletak dataran tinggi Gayo yang merupakan tempat orang Gayo bermukim. Selain sebagai nama sebuah etnis, Gayo juga merupakan nama ibukota Kabupetan Aceh Tengah. Di tempat ini orang Gayo terbagi dalam beberapa kelompok yaitu: Gayo Lut, Gayo Deret, dan Gayo Lues. Di kalangan mereka ada sebuah kesenian rakyat yang dikenal dengan nama Didong, yaitu suatu kesenian yang memadukan unsur tari, vokal, dan sastra. Kapan kesenian ini bermula, hingga kini belum diketahui secara pasti. Demikian pula arti kata didong yang sesungguhnya 1 . Pada awalnya didong digunakan sebagai sarana bagi penyebaran agama Islam melalui media syair. Para ceh didong (seniman didong) tidak semata-mata menyampaikan tutur kepada penonton yang dibalut dengan nilai-nilai estetika, melainkan di dalamnya bertujuan agar masyarakat pendengarnya dapat memaknai hidup sesuai dengan realitas akan kehidupan para Nabi dan tokoh yang sesuai dengan Islam. Dalam...

avatar
Ressy vemialita
Gambar Entri
Asam Keueng Ikan Lhoong
Makanan Minuman Makanan Minuman
Aceh

Loveaceh.com – Anda pencinta kuliner khas Nusantara dan suka keliling Indonesia untuk mencoba makanan Khas daerah tersebut? Dan terlebih lagi bila Anda suka masakan pedas dan asam, Anda patut berkunjung ke Aceh. Selain konflik dan Tsunami, Aceh terkenal dengan makanan khasnya yang terasa kuat akan bumbu dan rempahnya. Dan bila iya Anda menyukai masakan pedas dan asam, Aceh memiliki masakan khas yang memiliki rasa pedas dan asam yang berbeda dengan masakan daerah lain, namanya “Asam Keueng” (asam pedas). Sesuai dengan namanya, masakan ini memiliki rasa yang pedas dan asam yang sangat kuat dan kental. Jadi sangat berasa di lidah Anda. Masakan  Asam Keueng atau Masam Keueng sangat terkenal di Aceh. Hampir semua rumah makan dan restoran menyajikan masakan khas Aceh ini. Selain itu, di setiap rumah warga, bila ditanya apakah pernah memasak Asam Keueng? Pasti semua ibu-ibu akan mengangguk kepala dan menjawab sering memasa...

avatar
Maharani
Gambar Entri
Kuah Sie Kameng
Makanan Minuman Makanan Minuman
Aceh

Loveaceh.com –  Kuah Sie Kameng (kuah daging kambing) atau di Nusantara lebih terkenal dengan sebutan kari kambing atau gulai kambing adalah makanan khas Aceh yang berasa sedap dan kental karinya. Dagingnya yang empuk dan di pandu dengan bumbu rempah yang begitu kaya dan kuat menjadikan Kuah Sie Kameng ini begitu digemari. Bila Anda berkunjung ke Serambi Mekkah, jangan lupa bertandang ke rumah makan yang ada di Aceh. Sebagian besar menawarkan menu Bu Sie Kameng yang enak di santap dengan nasi putih hangat. Tidak sulit menemukan rumah makan di Aceh yang menyediakan Bu Sie Kameng ini. Anda bisa melihat kuali besar yang ada di depan warung makan, dan sudah di pastikan disitu menyajikan Sie Kameng. Bila Anda dekati kuali besar tadi, aneka bumbu seperti serai, bungong lawang keling, daun pandan, daun salam, bawang putih keprek, bawang merah iris, dan daun temurui (bay leaf) akan membuat hidung Anda tak sabar ingin mencicipinya. Setiap tetes kuahnya...

avatar
Maharani
Gambar Entri
Ie Boh Timon
Makanan Minuman Makanan Minuman
Aceh

Aceh merupakan wilayah yang memiliki kekayaan alam, kekayaan ilmu pengetahuan, kekayaan budaya dan kekayaan agama paling beragam sehingga menjadikan Aceh adalah sebuah daerah yang istimewa sejak zaman kerajaan dahulu, penjajahan bangsa barat hingga saat ini. Kota Aceh juga kerap mendapat julukan sebagai kota Serambi Mekkah, karena kota yang satu ini cukup populer dengan wisata budaya dan wisata kulinernya. Beragam sajian kuliner tersedia di sini yang mampu membuat lidah anda ingin segera mencicipi salah satu diantaranya. Maka tak heran apabila anda berkunjung ke Aceh, akan dimanjakan oleh berbagai penganan khas Aceh. Apa sajakah makanan atau minuman tradisional khas Aceh tersebut, Ie Boh Timon jawabannya. Jenis ini adalah salah satu minuman khas kota Aceh namun sudah dikenal di seluruh nusantara bahkan ada beberapa orang yang menjadikannya sebagai salah satu minuman favorit. Bahan – bahan yang digunakan cukup unik sehingga terasa lebih nikmat dan menggoda anda untuk se...

avatar
Muthi Ashriyanti Tarya
Gambar Entri
Kuah Sie Kameng
Makanan Minuman Makanan Minuman
Aceh

Sie Kameng (daging kambing) atau di Nusantara lebih terkenal dengan sebutan kari kambing atau gulai kambing adalah makanan khas Aceh yang berasa sedap dan kental karinya. Dagingnya yang empuk dan di pandu dengan bumbu rempah yang begitu kaya dan kuat menjadikan  Sie Kameng  ini begitu digemari. Bahan utama yang di perlukan: 1 kg daging kambing bertulang, potong-potong 5 sdm minyak untuk menumis 4 butir bawang merah, iris tipis 2 siung bawang putih, iris tipis 500 g jeroan kambing yang sudah bersih, potong-potong 2 batang serai, memarkan 15 helai daun temurui/ salam koja*) 1 1/2 L santan dari 1 1/2 butir kelapa Bumbu halus: 15 buah (200 g) cabai merah kering ataui 20 buah cabai merah segar 1 sdt garam 7 butir bawang merah 3 siung bawang putih 1/2 sdm kunyit cincang 1/2 sdm jahe cincang 2 sdm ketumbar sangrai 5 butir kemiri sangrai 1 sdt jintan sa...

avatar
Nanatimisela
Gambar Entri
Ayam Tangkap
Makanan Minuman Makanan Minuman
Aceh

Ayam Tangkap adalah salah satu ikon masakan khas dari ujung barat kepulauan Nusantara alias propinsi Nanggroe Aceh Darussalam atau disingkat NAD. Sekilas sajian ini mirip ayam goreng bercampur sampah bumbu alias bumbu yang biasanya dibuang dan disingkirkan saat dihidangkan ;-). Jangan salah, justru rempah-rempah bumbu inilah yang membuat sajian ini terasa istimewa, lain dari masakan Indonesia umumnya.  Sajian ini melengkapi masakan khas Aceh lainnya yang akhir-akhir ini mulai dikenal di daerah Indonesia lainnya selain  Mi Aceh . Seperti masakan Aceh umumnya, sajian ini dipengaruhi rempah bernuansa India dan Arab. Salah satu rempah wajib sekaligus yang memberi karakter pada masakan ini adalah daun kari atau di Indonesia dikenal dengan nama salam koja atau daun temurui. Paduan dari bumbu halus bercampur dengan daun pandan, serai dan daun kari memberikan aroma dan cita rasa tersendiri saat digoreng. Bahkan saat menyantap, saya makan sekalian daun kari goreng ini ka...

avatar
Nanatimisela
Gambar Entri
Danggung Telambun - Aceh - Nanggroe Aceh Darussalam
Makanan Minuman Makanan Minuman
Aceh

Dari ujung barat Nusantara tepatnya di Aceh, anda dapat menikmati sajian lauk tradisional yang lezat, Danggung Telambun. Sajian Tumis yang memadukan udang, ampela hati ayam dan sayuran ini bumbunya cukup sederhana tetapi rasanya sungguh memikat. Kunci kenikmatan tumis udang dan sayuran dari Aceh ini terletak pada bumbunya yang asin berpadu dengan manisnya jagung pipil rebus.  Bahan-bahan: 100 gram jagung manis, direbus, dipipil 5 buah ampela ayam, direbus, dipotong-potong 150 gram udang api api, dikupas sisakan ekor, dibelah punggung 1 buah wortel, diiris serong 100 gram buncis, diiris serong 3 siung bawang putih, diiris tipis 3 buah cabai merah besar, diiris tipis 3/4 sendok teh garam 1/4 sendok teh merica bubuk 1/4 sendok teh gula pasir 150 ml air 1 batang seledri, dicincang untuk taburan 2 sendok makan minyak untuk menumis   Cara membuat:...

avatar
Nanatimisela
Gambar Entri
Mie Aceh
Makanan Minuman Makanan Minuman
Aceh

Kejayaan Aceh sebagai pusat perdagagan Nusantara di masa lalu tercermin jelas dari masakan daerah yang mereka miliki hingga kini. Hasil interaksi antara penduduk lokal dengan para saudagar pendatang ini menghasilkan dapur Nusantara dengan nuansa dan aroma rempah khas India maupun Arab yang cukup intensif. Dengan kata lain banyak masakan Aceh yang bernuansa kari.  Mungkin karena hal inilah masakan Aceh kurang dikenal di daerah Indonesia lainnya karena beberapa orang sudah skeptis membayangkan rasa kari India yang bisa mengejutkan lidah Melayu. Padahal kalau bumbu kari tersebut agak disesuaikan dengan selera lidah Indonesia umumnya, ternyata rasanya cukup memanjakan lidah. Hasilnya bisa kita lihat dengan mulai hadirnya kuliner Aceh di pentas kuliner Indonesia misalnya: Ayam Tangkap, Bubur Kanji Rumbi atau Mi Aceh.  Untuk anda yang penasaran dan ingin berkenalan, cobalah sajian Mi Aceh komplit ini. Sajian Mi dengan paduan daging, udang dan sayuran ini pantas di...

avatar
Nanatimisela
Gambar Entri
Pecak Ayam
Makanan Minuman Makanan Minuman
Aceh

Pecak Ayam adalah sajian berupa ayam suwir berbumbu, berasal dari ujung barat kepulauan Nusantara tepatnya dari Propinsi Aceh. Sajian ini melengkapi variasi menu ayam suwir yang tersebar di seluruh Nusantara seperti  Ayam Suwir Cabai Hijau  dari Kalimantan Timur, Ayam Rabe Rica dari Manado atau  Ayam Pelalah  dari Bali. Setiap resep tentunya unik dan lezat!.  Paduan dari ayam panggang yang disuwir-suwir dengan siraman saus santan kental berbumbu plus taburan daun kemangi..hmmmm sedap menggoda ;-)  Catatan: Dalam proses pembuatan Pecak Ayam secara tradisional, ayam seharusnya dipanggang di atas bara api. Tapi karena acara bakar2 tak memungkinkan bagi setiap orang jadi silahkan panggang ayam di atas wajan pembakar sambil dibolak-balik sampai matang atau dipanggang dengan oven. Menurut saya memakai oven lebih cepat dan hasilnya suwiran ayam relatif kering menyamai hasil dari pembakaran. Untuk rekan2 dari Aceh, mohon maklum atas keterbatasan di at...

avatar
Nanatimisela