Seluruh umat islam di dunia selalu melakukan persiapan ketika hendak menyambut buln suci Ramadan. Persiapan tersebut terlalu identic dengan proses penyucian diri, jiwa, serta kegiatan-kegiatan yang dapat meningkatkan amalan ibadah. Di Indonesia sendiri, terdapat ragam kegiatan yang bias dilakukan masyarakat dalam rangka menyambut datangnya Ramadan. Di Yogyakarta dan Jawa Tengah, misalnya, msyarakat kerap berduyun-duyun membasuh atau memandikan diri mereka di sumur atau sumber-sumber mata air. Kegiatan tersebut dikenal dengan istilah tradisi padusan. Padusan berasala dari kata dasar adus yang berarti mandi. Dalam pengertian budaya, padusan merupakan tradisi masyarakat untuk membersihkan diri atau mandi besar dengan maksud mensucikan raga dan jiwa dalam rangka menyambut datangnya hari ataupun bulan istiewa, seperti bulan Ramdhan, Hari Idul Fitri, dan Hari Idhul Adha. Dalam rangkaian penyambutan Bulan Suci Ramdhan, ummat Islam di Nusantara memiliki beraneka ragam cara...
Kenduren merupakan salah satu upacara adat Jawa khusunya Solo yang berasal dari sekaten ,adat ini merupakan adat yang pertama ,adat ini juga di sebut sebagai selametan . Upacara ini dilakukan secara turun temurun sebagai peringatan doa bersama yang dipimpin ketua adat atau tokoh agama. Asal usul mengapa diberi nama Kenduren yaitu dari bahasa Persia , yakni Kanduri yang berarti upacara makan-makan memperingati Fatimah Az Zahroh, puteri Nabi Muhammad SAW . Fenomena nilai ritual dan budaya ini jika ditinjau dari aspek sosio-historis adalah disebabkan munculnya tradisi kepercayaan dan keyakinan di Nusantara ini banyak dipengaruhi oleh pengungsi dari Campa yang beragama Islam. Hal ini yaitu terjadi pada sekitar tahun 1446 hingga 1471 masehi hal itu memberikan kontribusi yang cukup besar bagi terjadinya perubahan sosio-kultural religius di Majapahit khususnya dan di pulau Jawa pada umumnya. Buktinya didapat dari conto...
Halo Berrykitcheners! Jika kamu berdomisili di Jakarta, kamu pasti sudah akrab dengan “Nasi Gila”. Ya, menu makanan yang satu ini memang sangat terkenal di kawasan Menteng. Untuk buka puasa kali ini, bagaimana jika kita membuat resep masakan praktis Nasi Gila? Lho , apakah kita bisa menjadi gila setelah mengonsumsi makanan tersebut? Tentu saja tidak. Nasi Gila hanyalah nama dari sebuah resep masakan sederhana khas Jakarta. Nah, apa sih Nasi Gila itu dan bagaimana cara memasaknya? Yuk , kita cari tahu jawaban selengkapnya di sini! Serba-Serbi Resep Masakan Sederhana Nasi Gila Nasi Gila merupakan nasi goreng yang dicampur dengan telur, sosis, bakso, dan berbagai macam topping lainnya. Sekilas cara memasak dan bahan-bahan yang digunakan dalam resep masakan sederhana ini hampir serupa dengan nasi goreng. Cara memasaknya pun sama, yakni dengan menumis semua bahan, bumbu, dan nasi di da...
Bahan-bahan 1 kaleng susu beras, cuci bersih tiriskan 6 siung bawang merah 3 siung bawang putih 1 sdt lada butiran 1 ruas jahe merah 2 batang sereh, geprek 2-3 potong ayam, potong dadu 1 bks Masako/royco rasa ayam 1 lbr daun pandan, simpulkan 100 ml santan kental sedang 600 ml air Secukupnya batang bawang+seledri, iris halus Secukupnya bawang goreng secukupnya Jeruk...
Bulan Ramadhan yang dianggap sebagai bulan suci nan penuh berkah ini disambut dengan suka cita oleh seluruh umat Muslim. Beberapa daerah memiliki caranya tersendiri untuk menyambut Bulan Ramadhan. Masyarakat Bogor menyambut Bulan Ramadhan dengan tradisi Cucurak. Tradisi Cucurak adalah acara yang dilakukan oleh masyarakat Bogor untuk menyambut Bulan Ramadhan dengan cara berkumpul dan makan bersama-sama dengan kerabat atau sanak saudara. Tradisi ini telah dilakukan turun menurun oleh masyarakat Bogor. Cucurak berasal dari kata bahasa Sunda yaitu curak-curak yang berarti senang-senang atau bersenang-senang. Pada awalnya tradisi ini tidak hanya dilaksanakan saat menjelang bulan Ramadan, tetapi untuk hal-hal yang sifatnya sebuah kemenangan seperti saat naik kelas, kelulusan, atau naik jabatan. Namun, beberapa tahun belakangan tradisi ini lebih sering dilakukan saat menjelang Ramadan. Makanan yang menjadi khas dalam mengadakan cucurak ini ialah nasi liwet. Nasi liwet yang dihida...
Bakso cilok (bacil) goreng telur kali ini yaitu cara membuat cilor tusuk yang merupakan resep cilok goreng enak dengan lapis telur. Cilok merupakan bagian dari kuliner nusantara yang sederhana dengan variasi cita rasa yang cukup diminati. Salah satu dari aneka jajanan yang sangat populer di Bandung ini memiliki bentuk pentol yang khas seperti bakso, hanya saja bahan dasar dan proses cara membuat lebih mudah dan sederhana. Takaran yang pas antara campuran tepung aci atau tapioka dengan tepung terigu bisa menghasilkan pentol bakso cilok yang kenyal dan empuk, sehingga sangat enak dan lezat untuk dinikmati. Sedangkan variannya atau cara mengolahnya lebih lanjut bisa dengan digoreng atau dibakar untuk menghadirkan hidangan yang lebih spesial, bahkan bisa diandalkan apabila dijadikan sebagai ide untuk usaha jualan jajanan kuliner. Pertama kali menemukan jajanan kuliner ini saat lewat Telkom University di terusan Buah batu Bandung, waktu itu hingga kini ramai sekali gero...
Ada yang unik dan mungkin hanya di temukan di kabupaten Pangandaran saja yang belum tentu ditemukan di daerah lain. Makanan dengan berbahan dasar santan dan tepung beras menjadi jajanan unik, "Calangaren" namanya. Minuman ini banyak ditemukan pada saat bulan Ramadan tetapi sangat jarang sekali ditemukan di bulan-bulan biasa. Berburu takjil untuk berbuka puasa pada saat ngabuburit di bulan Ramadan merupakan hal yang menyenangkan, sekaligus menjadi sebuah sensasi tersendiri. Calangaren merupakan salah satu berbagai jenis takjil yang paling banyak orang Pangandaran dicari dan bisa memuaskan pandangan mata dan perut. Calangaren sendiri terbuat dari tepung beras yang dibentuk gumpalan-gumpalan kasar dengan ukuran kecil yang dicampur dengan air santan kelapa dan tambahan gula merah atau gula aren. Dengan rasa manis yang khas, mungkin ini salah satu alasan Calangaren disukai orang Pangandaran disaat menjelang buka puasa. Meskipun terlihat sederhana, Calangaren mampu menyihir p...
Holat adalah makanan khas dari Padang Bolak, Kabupaten Padang Lawas Utara (dulunya bagian dari Kabupaten Tapanuli Selatan), Provinsi Sumatera Utara[1]. Penyebaran makanan ini cukup luas merambah ke daerah-daerah di sekitarnya, diantaranya Padangsidimpuan, Labuhan Batu, Mandailing Natal, dan Medan. Konon Holat merupakan makanan yang dibuat secara khusus bagi para raja di Tapanuli Selatan. Yang menjadi bahan utama dalam masakan ini adalah ikan mas yang sudah dibakar terlebih dahulu. Adapun ciri khas dari masakan ini adalah kulit batang balakka yang dijadikan bumbu utama dipadu dengan tambahan tepung beras yang disangrai terlebih dahulu dan juga pakkat. Seputar Batang Balakka dan Pakkat. Batang Balakka atau dalam Bahasa Indonesia adalah Kayu Balakka merupakan kayu dari tumbuhan yang hanya tumbuh di daerah Tapanuli Selatan. Tumbuhan yang bernama latin Phyllantus embica L ini banyak dijadikan sebagai obat. Pakkat merupakan pucuk rotan muda yang telah dibakar. Pakkat biasanya dis...
LEGEN Legen merupakan nama minuman tradisional yang banyak ditemukan di wilayah Jawa Tengah dan Jawa Timur. Di wilayah Jawa Timur, minuman legen ini banyak dijumpai di sepanjang daerah pantai utara Jawa Timur yaitu Tuban dan Lamongan. Legen berasal dari pohon siwalan jenis perempuan, yang bunganya dipotong sedikit demi sedikit untuk disadap airnya dan ditampung dalam wadah bambu yang sudah dibersihkan. Satu manggar bunga pada umumnya bisa menghasilkan air hingga 6 bumbung/bambu, dan biasanya penyadapan dilakukan dari sore hari hingga pagi hari. Kandungan pada air legen yaitu gula, protein, nitrogen, mineral, fosor, zat besi, vitamin C, dan vitamin B1. Selain itu, air legen juga mempunyai banyak manfaat yaitu melepas dahaga, memperbaiki fungsi ginjal, mencegah impotensi, meningkatkan produksi sperma, menggantikan cairan tubuh yang hilang, memulihkan stamina, melancarkan pencernaan, mengatasi diabetes, bersifat antibiotic, dan mengurangi stress. Selain memiliki manfaat yang banyak, pemb...