Kesenian Seni Benjang Kesenian Benjang merupakan kesenian asli Tatar Sunda yang diketahui, kesenian ini sudah ada sejak abad ke-17. Kesenian ini terkenal dari daerah Ujungberung, Bandung Provinsi Jawabarat. Kesenian ini sangat identik dengan olahraga tradisional yang diiringi dengan alat musik. Akan tetapi, kesenian ini terdapat dua jenis benjang yang berbeda yaitu benjang gulat dan halerang. Perbedaan diantara keduanya terletak pada cara penyajiannya. Benjang gulat sedikit mirip dengan olahraga tradisional jepang, yakni Sumo. Namun keunikan benjang gulat terletak pada ibingan atau tarian yang dilakukan sebelum memulai bergulat. Sedangkan benjang helaran ini menampilkan arak- arakan bangbarongan , kuda lumping, jampana. Tidak hanya itu, benjang helaran juga tak jarang dipadupadakan dengan kesenian kuda renggong untuk memeriahkan arak- arakan. Alat musik yang digunakan tidak berbeda jauh dengan alat musik benjang gulat. Hal yang lebih menarik dari benjang helaran yaitu ketika beber...
Angklung merupakan alat musik tradisional yang berasal dari Jawa Barat. Angklung sendiri terbuat dari bambu yang dimodifikasi sedemekian rupa agar bisa menjadi alat musik. Angklung sudaj diakui UNESCO sebagai alat musik tradisional indonesia. Tapi, belakangan ini tidak banyak orang - orang yang masih memainkan angklung dan lebih memilih memainkan alat musik modern. Walau begitu, di kota Bandung memiliki museum angklung yang. ernama ' saung ujo '. Disinilah diadakannya acara angklung's day setiap tahun yang dihadiri orang dari berbagai wilayah yang masih aktif memainkan angklung dan ingin melestarikannya. Acara ini dihadiri oleh berbagai usia, mulai dari anak kecil hingga orang dewasa.
Cimol bojot merupakan warisan budaya takbenda yang termasuk kategori pengetahuan tradisional (UU no 5 tahun 2017 tentang Pemajuan Budaya). Cimol bojot diketahui berasal dari kampong Bojot, Kecamatan Karangpawitan Garut. Tidak diketahui siapa pembuat pertama kali. Hanya saja warisan resep turun temurun masyarakat Garut khususnya warga kampung Bojot (Nurani 2020). Tekstur cimol bojot lebih padat dan sedikit keras. Bumbu cimol bojot yang membedakan dengan cimol Bandung. Cimol bojot diberi bumbu minyak bawang dan bawang goreng sehingga memiliki rasa yang gurih. Proses pembuatan cimol bojot sebagai berikut (Sahlah 2021): a) Bahan cimol: 100 gram tepung kanji 30 gram tepung terigu ½ sdt garam 2 siung bawang putih 100 ml air panas ½ sdt kaldu bubuk Minyak goreng untuk menggoreng b) Bahan bumbu: 5 siung bawang putih 1 ½ sdm cabe bubuk ½ sdt kaldu bubuk 5 sdm minyak goreng c) Cara pembuatan cimol: Campurkan 100 gram tepung kanji/tapioca,...
Kota Bandung dikenal sebagai kota wisata. Kota Bandung menjadi tujuan para wisatawan yang ingin menikmati udaranya yang segar. Tidak hanya menawarkan keindahan alamnya saja, Bandung juga memiliki beragam macam makanan yang menjadi ciri khas dari Kota Kembang tersebut. Kata “seblak” pasti tidak terdengar asing lagi bagi kita. Setelah mendengar kata tersebut, yang terlintas di benar kita adalah makanan berkuah pedas yang berasal dari Bandung. Seblak menjadi salah satu makanan yang sangat digemari oleh hampir semua kalangan, mulai dari yang muda hingga tua karena rasanya yang pedas dapat membangkitkan selera makan. Seblak juga memiliki cita rasa yang sesuai dengan lidah orang Indonesia yang kebanyakan menyukai makanan pedas, gurih, dan memiliki aroma serta rasa yang kuat dari bumbu tradisional. Nama “seblak” itu sendiri berasal dari nama bumbu yang menjadi bahan dasar pembuatannya, yakni kencur atau cikur (Agustina, 2015). Topping yang menjadi ciri khas seblak biasanya memiliki tekstu...
Wajit adalah makanan khas dari daerah Cililin, Kabupaten Bandung Barat yang juga seringkali dijadikan buah tangan. Sebetulnya, wajit tidak hanya dapat ditemukan di Cililin saja, anda juga bisa menemukan wajit khas Indramayu. Hanya saja, wajit khas Cililin dikenal karena memiliki keunikan tersendiri, yakni bungkusnya yang menggunakan cangkang buah jagung. Saat berkunjung ke Kabupaten Bandung Barat, dapat dipastikan anda akan selalu menemukan wajit di setiap toko yang menjual buah tangan. Umumnya wajit dijual dengan kisaran harga Rp 20.000,00 per bungkusnya. Wajit terbuat dari beras ketan, gula merah dan kelapa yang dimasak menjadi satu. Wajit memiliki cita rasa manis alami yang khas dari gula merah dan renyah yang berasal dari serpihan kelapa. Umumnya, pembuatan wajit masih menggunakan metode dan alat-alat tradisonal dengan tujuan supaya cita rasanya yang khas tetap terjaga. Singkatnya, pembuatan wajit diawali dengan mengaduk adonan di dalam wajan selama 45 menit hingga adonan menge...
Cireng Isi merupakan jajanan atau cemilan khas Jawa Barat, tepatnya Bandung dan sudah terkenal sejak tahun 1980-an. Cireng isi merupakan makanan yang diolah dari tepung tapioka dan diberi isian ayam suwir, abon, sosis, dan lain-lain. Saat ini, cireng isi memiliki bentuk dan rasa yang bermacam-macam. Cireng isi merupakan cemilan favorit bagi anak-anak karena bentuknya yang unik dan rasanya yang beragam. Resep Cireng Isi Bahan : Tepung kanji 250gr, tepung terigu 100gr, sosis 3 buah, bawang putih 2 siung, penyedap rasa 2 sdt, garam 1 sdt, air secukupnya. Cara Membuat : Campurkan dan aduk rata tepung tapioka, tepung terigu, penyedap rasa, garam, dan bawang putih di dalam mangkuk. Beri sedikit air sampai adonan terasa elastis. Ambil adonan dan bentuk sesuai selera, kemudian masukan isian sosis. Goreng adonan cireng yang sudah dibentuk di minyak yang panas agar krispi. Cireng isi siap dinikmati Sumber referensi : https://www.merdeka.com/jateng/5-cara-membuat-cire...
Bagi masyarakat Jawa Barat, terutama Bandung pasti tidak asing dengan makanan ini, iya makanan yang simple, enak, gurih, nan renyah ini merupakan makanan segala kalangan, bala-bala namanya, mulai dari tua dan muda semua suka dengan cita rasanya, bala-bala pun bisa dijadikan opsi untuk sarapan, teman makan, maupun cemilan santai dikala sore hari. Bala-bala nikmat dimakan dengan cabe rawit maupun dicocol saus. Bala-bala sendiri memiliki nama lain seperti bakwan atau ote-ote Resep bala-bala : Bahan : • terigu • 1 buah Wortel • Kol secukupnya • 1 tangkai daun bawang • 1 tangkai seledri • Garam secukupnya • Kaldu bubuk secukupnya • 1/2 sdt merica bubuk • Air secukupnya Cara membuat : • Potong wortel seperti korek api, rajang kol, dan potong potong daun bawang • Campur terigu, garam, kaldu bubuk, merica bubuk. Aduk rata, masukan sayuran dan tambahkan air dikit demi sedikit hingga kekentalan yang diinginkan. • Panaskan minyak goreng, tuang 1 centong adonan kedalam wajan, tunggu kering dan ba...
Tak ada yang tahu pasti tentang Kuhlan, namun ada segelintir orang yang mengatakan bahwa ia adalah Willem Hermanus Hooghland, pemilik Borderij N.V. Almanak. Ia adalah seorang kaya raya pemilik lahan di Pangalengan pada masa tersebut. Kala itu, Kuhlan tinggal menetap di Pangalengan. Namun, demi alasan memenuhi kebutuhan listrik dan cadangan air bersih untuk warga Bandung, akhirnya kawasan tersebut kemudian dijadikan danau atau dikenal pula sebagai Situ. Pembangunan Situ Cileunca memakan waktu yang cukup lama, yakni sekitar tujuh tahun. Tepatnya sejak 1919 hingga 1926 silam. Tempat wisata di Pangalengan itu dibangun dengan membendung aliran Sungai Cileunca. Ini pula yang menjadi alasan penamaan bagi danau buatan tersebut. Sementara bendungannya kini diberi nama Dam Pulo. Lantas apa istimewanya? Keistimewaannya adalah mengenai alat yang digunakan untuk membangun Situ Cileunca dan membendung sungai. Konon, pembangunan Situ Cileunca dikomando oleh dua orang pintar yang dikenal seba...
Naskah Doa-doa, wirid, jeung pangandika khas Batujajar Sejarah merupakan tonggak utama tegaknya suatu bangsa. Sejarah juga dapat diartikan sebagai segala peristiwa atau kegiatan yang dilakukan manusia pada masa lalu yang tidak dapat diulang (Ahmad et al., 2011). Dengan mengetahui sejarah, maka bangsa tersebut dapat mengetahui jati diri yang sebenarnya. Selain itu, dalam sejarah juga terdapat berbagai macam warisan alam dan budaya. Warisan-warisan tersebut merupakan bukti adanya proses perkembangan peradaban manusia. Menurut Davidson (1991) dalam Karmadi (2007), mengemukakan bahwa warisan budaya merupakan produk atau hasil fisik suatu budaya yang mencakup berbagai tradisi-tradisi yang berbeda dan prestasi-prestasi spiritual yang memiliki nilai dari masa lalu dan menjadi jati diri suatu bangsa. Warisan budaya terdiri dari budaya non fisik dan budaya fisik. Budaya non fisik meliputi cerita rakyat, bahasa ibu, sejarah lisan, dan sebagainya. Sementara itu, warisan budaya non fisik da...