×

Akun anda bermasalah?
Klik tombol dibawah
Atau
×

DATA


Kategori

Kesenian Sunda

Elemen Budaya

Seni Pertunjukan

Provinsi

Jawa Barat

Asal Daerah

Bandung (Ujung Berung, Cibiru, dan sekitarnya)

Acara Seni Reak

Tanggal 09 Aug 2018 oleh OSKM_16018386_Ira Puji Rahayu.

ACARA SENI REAK

     Seni Reak merupakan salah satu seni pertunjukan yang kerap ditemukan di Jawa Barat khususnya daerah Ujung Berung, Bandung, Sumedang, dan sekitarnya. Kesenian ini biasanya diselenggarakan oleh masyarakat dalam acara khitanan, pernikahan, atau sambutan yang dipertunjukan di tanah terbuka atau lapangan. Kesenian reak ini berupa iring-iringan dengan seperangkat alat musik khas sunda seperti kendang, gamelan, tilingtit, goong, kecrekan, dogdog, dan sebagainya. Dalam kesenian reak ini biasanya mengandung hal-hal mistis. Sebelum iring-iringan, sang pemimpin reak yaitu sesepuh kampung, biasanya melakukan ritual khusus sambil membaca mantera dan membakar kemenyan dengan tujuan untuk meminta keselamatan selama acara reak berlangsung.

     Setelah itu dimulailah iring-iringan reak sambil membunyikan tabuhan alat musik mengelilingi kampung  disertai lantunan beberapa nyanyian sunda oleh sinden. Bentuk dari reak berupa penari dengan topeng yang biasa disebut barong, yaitu topeng hewan singa dengan cat warna merah dan penutup kain goni ditambahkan rambut tiruan. Selain itu ada juga kuda lumping dan sisingaan yang dibawakan oleh remaja putra. Ketika di tempat yang luas, biasanya kuda lumping dan sisingaan melakukan atraksi. Sesekali terdapat orang yang kerasukan ruh, baik itu orang yang membawakan kuda lumping, sisingaan ataupun barong akibat suara mistis dari bunyi instrumen dan penghayatan tarian yang dibawakan sehingga membuat mereka tak sadarkan diri. Bahkan mereka bisa berbuat hal-hal berbahaya diluar nalar manusia, seperti memakan pecahan beling, mengupas kelapa utuh hanya dengan gigi, dll, tanpa merasa kesakitan karena mereka sedang dibawah alam sadarnya. Setelah beberapa saat mereka yang kerasukan ruh akan disadarkan kembali oleh orang yang “bisa”, biasanya sesepuhnya, sambil dibacakan ayat suci al-quran dan mantera lainnya.

     Seni Reak ini merupakan kesenian tradisional yang berfungsi sebagai hiburan dan sebagai identitas atau jatidiri masyarakat Sunda karena merupakan warisan budaya leluhur yang harus tetap dilestarikan.

#OSKMITB2018

DISKUSI


TERBARU


Bubur Pedas

Oleh Sherly_lewinsky | 25 Apr 2024.
Makanan khas Kalimantan Barat

Bubur pedas adalah salah satu makanan khas dari Kalimantan Barat. Biasanya, bubur ini akan dilengkapi dengan berbagai macam sayuran seperti daun kuny...

ANALISIS FENOME...

Oleh Keishashanie | 21 Apr 2024.
Keagamaan

Agama Hindu Kaharingan yang muncul di kalangan suku Dayak sejak tahun 1980. Agama ini merupakan perpaduan antara agama Hindu dan kepercayaan lokal su...

Kue Pilin atau...

Oleh Upikgadangdirantau | 20 Apr 2024.
Kue Tradisional

Kue pilin atau disebut juga kue bapilin ini adalah kue kering khas Sumatera Barat.Seperti namanya kue tradisional ini berbentuk pilinan atau tamb...

Bika Panggang

Oleh Upikgadangdirantau | 20 Apr 2024.
kue tradisional

Bika Panggang atau bisa juga disebut Bika bakar merupakan salah satu kue tradisional daerah Sumatera Barat. Kue Bika ini sangat berbeda dengan Bika...

Ketipung ngroto

Oleh Levyy_pembanteng | 19 Apr 2024.
Alat musik/panjak bantengan

Ketipung Ngroto*** Adalah alat musik seperti kendang namun dimainkan oleh dua orang.Dalam satu set ketipung ngroto terdapat 2 ketipung lanang dan we...

FITUR


Gambus

Oleh agus deden | 21 Jun 2012.
Alat Musik

Gambus Melayu Riau adalah salah satu jenis instrumental musik tradisional yang terdapat hampir di seluruh kawasan Melayu.Pergeseran nilai spiritual...

Hukum Adat Suku...

Oleh Riduwan Philly | 23 Jan 2015.
Aturan Adat

Dalam upaya penyelamatan sumber daya alam di kabupaten Aceh Tenggara, Suku Alas memeliki beberapa aturan adat . Aturan-aturan tersebut terbagi dala...

Fuu

Oleh Sobat Budaya | 25 Jun 2014.
Alat Musik

Alat musik ini terbuat dari bambu. Fuu adalah alat musik tiup dari bahan kayu dan bambu yang digunakan sebagai alat bunyi untuk memanggil pend...

Ukiran Gorga Si...

Oleh hokky saavedra | 09 Apr 2012.
Ornamen Arsitektural

Ukiran gorga "singa" sebagai ornamentasi tradisi kuno Batak merupakan penggambaran kepala singa yang terkait dengan mitologi batak sebagai...