1.699 entri ditemukan

Entri per provinsi
Entri per provinsi

Entri Terkait

Gambar Entri
Amparan Tatak
Makanan Minuman Makanan Minuman
Kalimantan Selatan

Kue amparan tatak adalah salah satu nama jenis kue yang berasal dari daerah Kalimantan dan lebih tepatnya yaitu Kalimantan Selatan. Kue ini terbuat dari bahan dasar tepung beras yang dipadukan dengan santan kelapa sehingga membuat kue ini menjadi semakin enak dan nikmat. bagi anda yang sudah pernah berkunjung kedaerah Kalimantan mungkin sudah mengenal dengan nama kue yang satu ini terutama masyarakan Kalimantan itu sendiri yang sudah tidak asing lagi dengan kue amparan tatak ini. Kue ini memiliki rasa manis yang yang dipadukan dengan buah pisang tanduk juga rasa gurih dari santan yang digunakan untuk membuat kue ini. Semakin penasaran dengan kue amparan tatak..? Dibawah ini kami sajikan resep membuat kue amparan tatak khas Kalimantan. Bahan I : 5 buah pisang tanduk ( dikukus kemudian dipotong-potong ) 200 gr tepung beras 1/2 sendok teh vanili bubuk 1/2 sendok teh garam halus 200 gr gula pasir 700 ml santan kelapa Bahan II : 60 gr tepung beras...

avatar
Muthi Ashriyanti Tarya
Gambar Entri
Mandai
Makanan Minuman Makanan Minuman
Kalimantan Selatan

Kudapan yang satu ini merupakan khas Kalimantan Selatan yang terbuat dari kulit cempedak atau kalau orang Kalimantan Selatan menyebutnya tiwadak yang diawetkan dalam waktu yang cukup lama. Mandai umumnya dimasak dengan cara di goreng, walaupun ada juga yang memasaknya dengan cara digulai dan dibakar. Dengan ditambah beberapa rempah-rempah maka rasa asam dari kulit cempedak pasti enak rasanya. Proses pengawetannya pun cukup sederhana yaitu dicampur dengan garam, kemudian didiamkan dalam tempat yang tertutup rapat. Sedangkan lama pengawetan tergantung selera masing-masing, makin lama semakin asam rasanya dan semakin enak. Siapa yang tidak kenal buah cempedak, buah dengan nama latin artocarpus champeden  sangat digemari karena daging buahnya memiliki tekstur yang lunak dan lembut di lidah serta aroma wanginya yang menusuk hidung layaknya buah durian. Buah cempedak mirip dengan buah nangka karena sama-sama termasuk dalam famili moraceae, hanya saja buah nangka lebih fam...

avatar
Muthi Ashriyanti Tarya
Gambar Entri
Ketupat Kandangan
Makanan Minuman Makanan Minuman
Kalimantan Selatan

Ketupat Kandangan  ( Katupat Kandangan ) merupakan kuliner khas yang berasal dari daerah K andangan, Kalimantan Selatan . Seperti  ketupat  pada umumnya, bahan untuk membuat ketupat berasal dari beras. Perbedaan ketupat Kandangan dengan jenis ketupat lainnya adalah penggunaan  ikan gabus  (haruan) sebagai menu pelengkap. Ikan gabus ini dipanggang lebih dulu sebelum dimasak menggunakan santan. Kemudian, ikan gabus beserta kuahnya disiramkan ke ketupat. Kuliner ini dapat dihidangkan untuk makan pagi, siang atau malam. Ketupat disiram dengan kuah bersantan yang diracik dari bumbu-bumbu tradisional seperti  kayu manis ,  pala ,  cengkih , dan  kapulaga . Kuah agak kental dengan rasa yang sangat khas gurih. Untuk bersantap biasanya ada sepotong ikan asap. Ikannya bisa  gurame ,  patin , atau gabus. Resep Membuat Ketupat Kandangan Bahan-Bahan  * 6 buah ketupat, dipotong- potong * 750 gram ikan ga...

avatar
Muthi Ashriyanti Tarya
Gambar Entri
Kararaban
Makanan Minuman Makanan Minuman
Kalimantan Selatan

Kararaban merupakan kue khas Banjarmasin, Kalimantan Selatan. Kue ini memiliki rasa yang manis, dan beraroma rempah-rempah karena didalamnya mengandung bubuk adas dan kayu manis. Penasaran dan ingin mencoba membuatnya? Berikut bahan-bahan yang harus kalian siapkan beserta langkah pembuatannya : Bahan-bahan : Bahan Pertama : 125 ml santan (50 ml kara + 75 ml air) 1 sdt adas manis (sangrai dan tumbuk halus) 1 sdt bubuk kayu manis Bahan Kedua : 130 gram tepung beras 100 gram gula merah 500 ml santan (150 ml kara + 350 ml air) 1/2 sdt garam 1 lembar daun pandan Langkah Pembuatannya : Olah terlebih dahulu bahan pertama dengan cara didihkan santan, adas manis yang sudah sangrai dan ditumbuk, serta bubuk kayu manis. Kemudian olah bahan k...

avatar
Indahmnrt
Gambar Entri
Mamanda
Seni Pertunjukan Seni Pertunjukan
Kalimantan Selatan

Teater rakyat Mamanda merupakan kesenian asli Suku Banjar di Provinsi Kalimantan Selatan, Indonesia. Teater ini telah dibawa oleh rombongan bangsawan Malaka pada tahun 1897 M. Rombongan ini, di samping bermaksud melakukan kegiatan perdagangan, juga memperkenalkan suatu kesenian baru yang bersumber dari syair Abdoel Moeloek. Kesenian tersebut kemudian dikenal dengan sebutan Badamuluk . Seiring perkembangan zaman, sebutan untuk kesenian ini berkembang menjadi Bamanda atau Mamanda . Berikut ini akan dikemukakan terlebih dahulu bagaimana sejarah dan perkembangan kesenian Mamanda di Kalimantan Selatan. Sejak masa Kerajaan Negara Dipa, masyarakat Kalimantan Selatan telah mengenal beberapa jenis kesenian tradisional, seperti  wayang, topeng, dan joged. Ketika Islam mulai berkembang di Kalimantan Selatan pada tahun 1550 M, terutama setelah berdirinya Kesultanan Banjar yang mendapat bantuan dari Kesultanan Demak, kesenian-kesenian tradisional semakin dikenal rakyat. Pada masa...

avatar
Eloksahar
Gambar Entri
tarian ampar ampar pisang
Permainan Tradisional Permainan Tradisional
Kalimantan Selatan

Tentang lagu ampar ampar pisang ini pada awalnya dinyanyikan secara iseng saat masyarakat kalimantan selatan membuat sebuah kue/makanan yang terbuat dari pisang. Makanan ini bernama rimpi.Cara membuat makanan ini adalah dengan cara pisang di diampar (disusun) kemudian dibiarkan hingga hampir matang mendekati busuk. setelah itu pisang dijemur diampar(disusun) di bawah sinar matahari sampai kira kira pisang mengeras dan mengeluarkan bau manis yang sangat khas,, Isi dari lagu ampar-ampar pisang menceritakan tentang pisang yang diampar dan dikerubuti binatang kecil kecil bisa terbang yang senang dgn aroma pisang. Binatang ini dikenal masyarakat kalimantan dengan nama bari bari. Pada akhir lagu di ceritakan tentang binatang yang ditakuti anak kecil zaman dulu (lihat kata "dikitip bidawang" yang artinya digigit biawak. Konon, kata dikitip bidawang itu digunakan untuk menakuti anak anak yang suka mencuri pisang/kue rimpi yang masih dalam proses penjemuran,.

avatar
mia karunia
Gambar Entri
Bamadihin
Seni Pertunjukan Seni Pertunjukan
Kalimantan Selatan

Bamadihin adalah salah satu seni bertutur orang Banjar melalui syair atau pantun yang dilantunkan oleh satu sampai empat orang sambil diiringi alat musik rebana atau terbang . Saat ini beberapa kelompok Bamadihin masih bertahan di perdesaan Banjar, meski tidak sebanyak dahulu. 1. Asal-usul Suku Banjar di Kalimantan Selatan adalah salah satu suku Melayu terbesar di Indonesia. Suku ini memiliki kebudayaan yang khas, yaitu kesenian bamadihin atau bamadihinan. Kesenian ini merupakan salah satu identitas budaya orang Banjar yang unik dan penting. Hingga saat ini, bamadihin masih dipentaskan di perdesaan-perdesaan Banjar dalam peristiwa-peristiwa tertentu, misalnya pesta perkawinan. Hal ini menunjukkan bahwa masyarakat Banjar masih peduli terhadap warisan leluhur mereka. Secara umum, bamadihin berarti seni bertutur menggunakan syair-syair dan pantun nasehat ( madihin ) tentang kehidupan, yang dilantunkan oleh satu hingga empat orang ( pamadihin )....

avatar
Eloksahar
Gambar Entri
Tenun Pagatan
Motif Kain Motif Kain
Kalimantan Selatan

Tenun tradisional Bugis Pagatan adalah tenun yang berasal dari daerah Pagatan, Kalimantan. Tenun ini merupakan hasil kerajinan orang-orang Bugis yang tinggal di Pagatan. 1. Asal-usul Seni tenun telah dikenal masyarakat sejak Nusantara masih menyatu dalam berbagai bentuk kerajaan. Menenun merupakan kegiatan sehari-hari masyarakat terutama kaum perempuan, baik untuk tujuan kormersil atau sekadar untuk mengisi waktu luang. Di Kalimantan, pekerjaan menenun telah ada sejak zaman kerajaan Negara Dipa di Amuntai. Hal tersebut tertuang dalam naskah Tutur Candi yang berbunyi: Mula-mula kapas digawi urang dan itu tapih pitung warna ada yang menggiling, ada yang mahambat dan ada yang menggantih dan manisi dan yang manyikat dan yang maawiludar dan yang mahani dan mananun, maka tuntung pada sahari itu jua maulah. Artinya: Mulai kapas dikerjakan orang, dan sarung yang tujuh warna itu ada yang menggiling, ada yang memukul-mukul, menggantih , manisi dan yang menenun, maka...

avatar
Eloksahar
Gambar Entri
Tari Baksa Kambang
Tarian Tarian
Kalimantan Selatan

Tari Baksa Kambang adalah tarian klasik Banjar yang ditampilkan untuk menyambut tamu Agung yang datang ke  Kalimantan Selatan . Tari Baksa Kambang merupakan tarian tunggal yang ditarikan oleh wanita, akan tetapi bisa juga ditarikan oleh beberapa penari wanita.   Tarian Baksa Kambang ini memakai properti sepasang kembang Bogam yaitu rangkaian kembang mawar, melati, kantil dan kenanga. Kembang bogan ini akan dihadiahkan kepada tamu pejabat dan isteri, setelah taraian ini selesai ditarikan. Sebagai gambaran ringkas, tarian ini menggambarkan putri-putri remaja yang cantik sedang bermain-main di taman bunga. Mereka memetik beberapa bunga kemudian dirangkai menjadi kembang bogam kemudian kembang bogam ini mereka bawa bergembira ria sambil menari dengan gemulai. Tari Baksa Kembang memakai Mahkota bernama Gajah Gemuling yang ditatah oleh kembang goyang, sepasang kembang bogam ukuran kecil yang diletakkan pada mahkota dan seuntai anyaman dari daun kelapa muda bernama halili...

avatar
Chairunissa Manoto