Kode-Kode Nusantara
20 entri ditemukan

Entri per provinsi
Entri per provinsi

Entri Terkait

Gambar Entri
Teri Lado Mudo
Makanan Minuman Makanan Minuman
Riau

MASAKAN  olahan khas Riau tidak melulu harus dimasak dengan banyak bumbu dan rempah serta menggunakan teknik yang merepotkan. Banyak olahan simpel khas Riau yang tak kalah nikmatnya. Sebut saja teri lado mudo yang merupakan olahan khas masyarakat Riau yang simpel, mudah dibuat dan dijamin menggoda selera. Dikutip dari buku  505 Masakan Nusantara Favorit  karya Marta Pranata, Jumat (9/6/2017) berikut resep lengkap teri lado mudo yang siap jadi hidangan yang menggoda selera di rumah Anda.   Bahan-Bahan 250 gr teri tanjung, goreng kering   1 papan petai, potong-potong 50 gr cabai hijau 6 butir bawang merah 2 siung bawang putih 2 buah asam kandis 1 sdt garam 3 sdm minyak untuk menumis Cara membuat 1. Tumbuk kasar cabai hijau, bawang merah, bawang putih dan garam; 2. Tumis bumbu hingga harum. Masukkan asam kandis, petai dan ikan teri; 3. Aduk sampai bumbu merata, angkat lalu hidangkan. sum...

avatar
Deni Andrian
Gambar Entri
Ikan salai asap khas Riau
Makanan Minuman Makanan Minuman
Riau

Ikan Selais Asap adalah makanan khas dari provinsi Riau. Ikan selais memiliki banyak cerita pada resep dan cara pembuatannya. Resep ikan selais sebenarnya sangat mudah dan simpel, yakni dengan memasak ikan selais dengan cara diasap lalu digoreng, kemudian membuat sambalnya yang khas yakni sambal balado dari bawang merah, cabai merah dan jeruk nipis. Ikan selais yang memiliki nama lain salai, ikan salai artinya ikan yang diasap. Tentu saja, pembuatannya berarti diasap. Ikan asap ini banyak terdapat di beberapa daerah di nusantara. Bahan - Bahan Resep Ikan Selais Khas Riau Ikan salai selais dari ikan baung maupun ikan lele - 1 ons Minyak goreng - secukupnya, untuk menggoreng Bahan Bumbu Balado Sambal Resep Ikan Selais Khas Riau: Cabai merah - ½ ons Bawang merah - 5 butir Jeruk nipis - 1 irisan Garam - secukupnya, sesuai selera Gula - secukupnya, sesuai selera Cara Membuat Ikan Salai ala Resep Ikan Selais Bumbu Balado Khas Ria...

avatar
Rahmatjuned
Gambar Entri
Sambal Goreng Campur Khas Riau - Riau - Riau
Makanan Minuman Makanan Minuman
Riau

Sambal Goreng Campur adalah salah satu makanan khas dari provinsi Riau. Kuliner ini terbuat dari bahan dasar kentang yang diberi udang. Tak lupa pula diberi beberapa bumbu khas nusantara yang akan membuat rasa dari sambal ini begitu istimewa. Bahan-bahan: 1 buah kentang, kupas kulitnya, potong dadu 200 gram tahu, potong dadu Secukupnya udang segar 1 sdt gula pasir Kecap manis secukupnya Minyak goreng Sedikit air Sedikit Garam Bumbu Halus: 10 biji cabe rawit 3 siung bawang merah 2 siung bawang putih 2 biji cabe merah besar Bumbu Lainnya: 1 biji cabe merah besar, iris-iris Cara Membuat: Siapkan wajan berisi minyak, panaskan. Goreng hingga matang, angkat dan sisihkan. Setelah itu goreng kentang hingga mateng, angkat dan sisihkan. Siapkan wajan terpisah, tumis bumbu halus dengan sedikit minyak panas hingga harum. Masukkan irisan cabe merah da...

avatar
Admin Budaya
Gambar Entri
Tongkol Kuah Pedas - Riau - Riau
Makanan Minuman Makanan Minuman
Riau

Bahan-bahan: 500 gr ikan tongkol 2 sdm air asam Jawa 1 sdt garam, atau secukupnya 5 butir bawang merah 2 siung bawang putih 5 buah cabai merah 5 buah cabai rawit 3 butir kemiri Sekerat kunyit Sekerat jahe 2 sdm minyak goreng, untuk menumis Sekerat lengkuas, memarkan 2 batang serai, sebatang 15 cm, memarkan 2 lembar daun salam 4 lembar daun jeruk purut Selembar daun kunyit 300 ml santan kental 1 buah tomat merah, potong 8 1 sdt garam, atau secukupnya 1 sdt gula merah Cara Membuat: Potong-potong ikan tongkol dengan ukuran serasi. Lumuri dengan air asam Jawa dan garam. Biarkan selama 15 menit. Haluskan bawang merah, bawang putih, cabai merah, cabai rawit, kemiri, kunyit, dan jahe. Tumis hingga harum, tambahkan lengkuas, serai, daun salam, daun jeruk, daun kunyit, dan tuangkan santan. Didihkan sambil aduk agar santan tidak pecah.  ...

avatar
Admin Budaya
Gambar Entri
Ulam Lengkap - Riau - Riau
Makanan Minuman Makanan Minuman
Riau

Bahan-bahan: 200 gr daun singkong 200 gr kacang panjang 100 gr leunca 100 gr tekokak 650 ml air 2 lembar daun kunyit 1 sdt garam, atau secukupnya 1 sdm gula pasir   Cara Membuat: Petik daun singkong. Kacang panjang potong-potong 4 cm. Buang tangkai leunca dan tekokak. Didihkan air, daun kunyit, garam, dan gula pasir. Rebus kacang panjang, daun singkong, leunca, dan tekokak secara bergantian. Angkat dan tiriskan. Sajikan dengan sambal sesuai selera.     Reference: Ganie, Suryatini N. 2010.  Periuk Nusantara . Jakarta: PT. Gramedia Pustaka Utama

avatar
Admin Budaya
Gambar Entri
Tari Zapin Dara
Tarian Tarian
Riau

Sejak dahulu, masyarakat nusantara dikenal memiliki kultur yang terbuka terhadap kebudayaan asing tanpa meninggalkan jati diri kebudayaannya sendiri. Sifat keterbukaan tersebut menghasilkan akulturasi budaya yang semakin memperkaya khazanah kebudayaan bangsa. Tari zapin merupakan sebagian dari hasil akulturasi budaya lokal dengan budaya Arab. Secara etimologi, “zapin” berasal dari bahasa Arab “zafn” yang memiliki arti gerakan kaki yang cepat mengikuti hentakan musik. Tari zapin merupakan tarian nusantara yang sangat dipengaruhi budaya Arab. Tari ini berkembang di masyarakat Riau, pesisir Sumatera bagian barat, Serawak, hingga Brunei. Dahulu, tari ini hanya dipentaskan oleh laki-laki sebagai hiburan dan pendidikan. Berdasarkan perkembangannya, tari zapin kini tidak hanya dipentaskan oleh kaum adam. Tari zapin pun dibawakan oleh kaum hawa atau percampuran antara keduanya. Tari zapin yang biasa dipentaskan oleh perempuan secara khusus lebih dikenal denga...

avatar
Arum Tunjung
Gambar Entri
Tari Bayan Api
Tarian Tarian
Riau

Tari Bayan Api merupakan garapan seni kreasi Riau yang menceritakan tentang suatu wilayah yang bernama Bagan Siapi-Api. Bagan Siapi-Api bagian dari nusantara yang dianggap penting, pasalnya sejak dulu wilayah yang dekat dengan Selat Malaka ini menjadi pusat aktivitas perdagangan internasional. Secara geografis, Bagan Siapi-Api terletak di muara Sungai Rokan, tepatnya di bagain pesisir utara Kabupaten Rokan Hilir. Sebagai tempat bertemunya orang dari berbagai etnis, Bagan Siapi-Api kini menjadi kawasan yang plural dengan beragaman etnisitas. Meski demikian, keberagaman tersebut mampu terjaga dengan sikap saling hormat dan menghargai perbedaan. Keberagaman masyarakat Bagan Siapi-Api menginspirasi lahirnya sebauh tari kreasi yang bernama tari bayan api. Tarian kreasi yang mengadopsi gerakan dalam tari sapin Rokan Hilir ini menggabungkan beberapa unsur kebudayaan yang ada di daerah tersebut, yakni budaya China, Jawa, dan Melayu. Pengaruh tiga kebudayaan...

avatar
Arum Tunjung
Gambar Entri
CERITA BURUNG BAYAN DAN SI PENGGETAH
Cerita Rakyat Cerita Rakyat
Riau

Burung bayan (eclectus roratus) adalah salah satu jenis burung paruh-bengkok berukuran sedang, dengan panjang sekitar 43 cm. Keistimewaan yang dimiliki burung ini adalah bulunya sangat indah, suaranya sangat merdu, dan pandai berbicara. Selain itu, burung ini juga memiliki keistimewaan yang jauh lebih bernilai dibandingkan dengan keistimewaan lainnya seperti yang disebutkan di atas. Konon, di daerah Riau, Indonesia, ada seekor burung bayan yang sangat cerdik dan sakti, kotorannya bisa berubah menjadi emas. Burung bayan itu adalah milik seorang laki-laki miskin, yang akrab di panggil si Penggetah . Karena kesaktiannya, maka Raja Helat yang sedang memerintah saat itu berkinginan untuk memiliki burung bayan yang sakti itu. ***   Alkisah, di pinggir hutan belantara, terdapatlah sebuah rumah yang dihuni oleh keluarga miskin. Karena kerja si Miskin setiap hari adalah menggetah burung, menggetah burung adalah membuat  perangkap...

avatar
Deni Andrian
Gambar Entri
Gasing Kayu
Permainan Tradisional Permainan Tradisional
Riau

Seperti permainan tradisional lainnya, permainan gasing popularitasnya mulai meredup tergerus oleh pengaruh modernisasi. Menjamurnya aneka permainan modern dan game online membuat anak-anak tidak lagi melirik permainan ini. Padahal, gasing pernah menjadi permainan populer dan sangat di gemari di tengah-tengah masyarakat melayu. Gasing merupakan permainan tradisional yang cukup populer di kalangan masyarakat melayu Riau. Gasing sebenarnya adalah nama alat atau mainan yang digunakan untuk permainan ini. Yaitu sebuah benda yang bisa berputar pada poros dan memiliki satu titik keseimbangan. Untuk bisa berputar, mainan gasing diputar cepat terlebih dahulu dengan bantuan tali khusus. Mainan gasing terbuat dari kayu keras. Biasanya kayu yang dipilih untuk membuat gasing adalah kayu kemuning, merbau, rambai, dan durian. Potongan kayu ini kemudian dikikis dan dibentuk sehingga membentuk seperti gasing. Agar bisa diputar, gasing membutuhkan bantuan tali untuk memutar dengan cepat. T...

avatar
Oskm2018_16418264_ahmad Toifur