Mungkin tidak semua orang mengenal nama kerupuk gurilem, g urilem adalah kerupuk asli orang Sunda yang bentuknya silinder dan memanjang serta memiliki berbagai macam rasa, ada asin, pedas, sangat pedas dan berbagai macam rasanya gabungan lainnya. Konon, menurut cerita dari banyak orang, awal mula kerupuk gurilem ini berasal dari daerah Cililin Bandung. Dan memang faktanya di daerah Cililin Bandung banyak sekali sentra produksi kerupuk gurilem dengan berbagai variasi rasa. kreatif. Karena itu para pecintanya tidak pernah bosan malah terus bertambah dari waktu ke waktu dan produsen gurilem pun sudah menyebar ke berbagai daerah malahan banyak juga di luar pulau Jawa. Gurilem, (seperti makanan khas lainnya orang Sunda senang memberi nama makanan dengan singkatan) adalah singkatan dari gurih dan peuleum yang artinya gurih dan lembut. kreatif. sebuah singkatan nama yang sangat kental dengan bahasa Sunda. Karena kental deng...
Mengawali artikel bertajuk jajanan murah meriah khas Kota Kembang ini, saya ingin mengenalkan diri terlebih dahulu. Perkenalkan, nama saya Nasya Aulia. Saya sempat bingung hendak menulis topik apa, hingga saya terinspirasi oleh salah satu jajanan yang berada di dekat kos saya. Selain jajanan ini murah dan enak, Aa penjualnya pun sangat ramah dan santun. Ya, jajanan ini bernama Kuro-Kuro. Jajanan jenis apa itu? Kuro-kuro merupakan singkatan dari Kukus Roti. Yap, roti berwarna hijau berbentuk lingkaran ini dibelah bagai roti burger, lalu diisi topping sesuai pesanan, dan kemudian dikukus sesaat. Kuro-kuro tersedia dalam berbagai topping, mulai dari selai hingga yang berisi sosis, telur, ataupun keju. Empuknya roti, manis dan gurihnya topping dibalut dengan kehangatan kukus turut menjadikan Kota Bandung di pagi hari lebih indah dan menyenangkan. Kuro-kuro dibanderol dengan harga yang relatif murah, mulai dari Rp. 3.000 - Rp. 15.000 rupiah tergantung dari topping yang sobat...
Pada zaman dahulu kala sebelum kota bandung seperti sekarang ini,dulu menurut para sesepuh ada sebuah danau besar dibandung namanya danau bandung.Nah,lalu lama kelamaan danau itupun surut tinggal sisa-sisa batu dan beberapa genangan air seperti telaga.Disekitaran batu tersebut ditumbuhi pohon mangga, karena bahasa sunda mangga adalah buah,jadi orang-orang sekitar sering langsung menyebutnya buah batu.nah,menurut para sesepuh itu lah alasannya awalnya disebut dengan buah batu. #OSKMITB2018
Batagor adalah salah satu jajanan khas Kota Bandung, Jawa Barat. Nama batagor diambil dari singkatan "Bakso Tahu Goreng". Batagor ini mirip dengan siomay, yakni berbahan dasar adonan ikan tenggiri dan tepung tapioka yang kemudian dibungkus dengan pangsit atau tahu lalu digoreng. Batagor disajikan 2 macam ada batagor kuah dan batagor dengan bumbu kacang. Untuk menambah cita rasa dari batagor, bisa ditambahkan perasan jeruk nipis dan beberapa potongan mentimun. Selain itu, bisa ditambahkan kecap manis atau sambal. Rasa dari batagor ini kenyal, kriuk, pedas manis dan gurih. Jajanan batagor ini banyak digemari masyarakat. Dari yang kecil hingga dewasa. Karena selain rasanya yang khas dan lezat, harga nya sangat terjangkau hanya Rp. 5000/porsinya. Selain itu, batagor bisa ditemukan dimana saja. Batagor biasanya dijual dipinggir jalan atau di depan sekolah-sekolah. Bahkan, sekarang cafe atau tempat nongkrong anak muda pun ada yang menjual batagor. Batagor in...
Sastra Sunda mempunyai banyak jenisnya, salah satunya adalah pupuh. Pupuh merupakan karya sastra berbentuk puisi yang mempunyai aturan berupa guru lagu dan guru wilangan, juga dari setiap pupuhnya mempunyai watak atau karakternya tersendiri. Sedangkan jumlah pupuh ada 17 yang terbagi menjadi sekar ageung dan sekar alit. Salah satunya adalah pupuh magatru. Pupuh magatru ini termasuk dalam sekar alit yang mempunyai watak berupa rasa sedih, penyesalan terhadap perilaku diri sendiri ataupun untuk menasihati. Pupuh magatru mempunyai aturan guru lagu dan guru wilangan berupa : 12-u, 8-i, 8-u, 8-i, 8-o. Contoh Pupuh Magatru : 1) Majalaya, Ciparay, Banjaran, Bandung (12-u) Kopo reujeung Cisondari (8-i) Cicalengka, Ujung Berung (8-u) Rajamandala, Cimahi (8-i) Leles, limbangan, tarogong (8-o) 2) Neangan gawe teh kudu saluyu (12-u) Anu luyu jeung pangarti (8-i) Tong saukur pinuh saku (8-u) Jeung loba meunang bati (8-i) Ngan teu miboga kan...
Tebing Karaton yang berlokasi di RT 03 RW 10, Kampung Cihargem Puncak, Desa Ciburial, Kecamatan Cimenyan, Kabupaten Bandung kini populer sebagai tempat wisata di Bandung. Sebetulnya siapa yang pertama mengetahui soal view Indah di Tebing Karaton? Adalah Ase Sobana (43) atau yang biasa disapa dengan Abah Ase, ia merupakan warga asli Kampung Cihargem Puncak. Sejak kecil, ia sering bermain di kawasan tersebut. Ia juga kerap mengambil rumput di daerah yang memiliki pemandangan yang indah itu. Sedikit cerita tentang Tebing Keraton, A bah Ase selaku sesepuh Kampung menceritakan bahwa dulunya tempat ini adalah hutan belantara, di mana orang-orang didesa tersebut biasa menyebutnya Tebing Jontor dan berada dijalur patahan Lembang. M ula-mula Tebing Keraton ini muncul pada awal Mei 2014 tepatnya pukul 24.00. Ase mengaku mendapat wangsit. Pada malam hari, saat ia sedang duduk terdiam, di benak Ase tiba-tiba muncul nama "Tebing Karaton". Pad...
Siapa yang tidak mengenal Nasi Kuning? Nasi kuning adalah menu Nusantara yang dapat ditemukan di berbagai wilayah di Indonesia, dan setiap daerah memiliki ciri khasnya sendiri. Orang Bandung tentu mengenal menu ini. Nasi kuning tidak hanya ditawarkan oleh tempat-tempat makan, tetapi juga oleh pedagang kaki lima, yang akrab disebut sebagai PKL. Lalu apa uniknya nasi kuning Bandung? Tentu nasinya kuning, seperti yang dapat diketahui dari namanya. Nasi kuning Bandung disantap dengan sayur waluh, bawang goreng, kacang kedelai, dan kerupuk merah. Tetapi, makanan orang Sunda tidak lengkap tanpa adanya sambal. Sambal yang menjadi bahan penting dalam nasi kuning adalah sambal oncom. Paduan dari kerupuk merah dan sambal oncom tidak dapat dikalahkan. Makanan ini dapat disantap oleh semua kalangan orang, mulai dari anak kecil sampai orang tua. Nasi kuning ini juga dapat dijadikan sebagai sarapan, makan siang, ataupun makan malam. Nasi yang hangat, sambal oncom yang menggiurkan, didampingi...
Siapa yang tidak kenal dengan Kota Bandung? Kota kembang yang juga dikenal sebagai surganya kuliner ini memang betul-betul telah menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan untuk selalu berkunjung kemari. Tak terkecuali dengan makanan roti bakar yang sudah melegenda di Bandung sejak tahun 1960an. Dan roti tersebut bernama Roti Bakar Bumbu "Cari Rasa". Didirikan oleh Bapak M. H. Ama, Roti Bakar Bumbu "Cari Rasa" ini menyediakan aneka roti bakar dengan berbagai ukuran, rasa, dan pembeli bebas memilih antara dipanggang atau tidak dipanggang. Dari segi ukuran terdiri dari roti kadet, kecil, dan besar. Ada empat varian rasa yang bisa kamu pilih disini. Ada roti bumbu biasa yang isinya coklat dan kacang, roti campur keju, roti keju, dan juga roti kornet. Nah, yang menjadi kesukaan pelanggan jika mampir kesini adalah roti coklat keju. Karena, didalamnya terdapat lelehan antara coklat dan keju dan empuknya roti yang saling menyatu di dalam mulut membuat pembelinya selalu ketagihan untu...
Selain terkenal dengan ragam budayanya, Indonesia juga terkenal dengan ragam kulinernya. Setiap daerah di Indonesia memiliki makanan khas daerahnya masing-masing. Tetapi ada juga makanan yang banyak dibuat ragamnya di beberapa daerah di Indonesia. Salah satunya yaitu bubur. Siapa yang tidak tahu bubur ? Pasti semuanya sudah mengenal makanan yang berbahan dasar beras ini. Bubur memiliki bebagai macam varian rasa dan penyajian. Di Indonesia sendiri bubur memiliki banyak ragam sesuai dengan ciri khas daerah masing-masing, seperti Bubur Jakarta, Bubur Bandung, Bubur Indramayu, Bubur Cirebon, dan masih banyak lagi. Bubur dari daerah-daerah tersebut memiliki cita rasa dan keunikan masing-masing. Tahukah kalian bahwa ada salah satu daerah di Kabupaten Karawang yang memiliki resep bubur yang khas? Cilamaya adalah salah satu kecamatan di Kabupaten Karawang yang memiliki resep tersendiri dalam membuat bubur.Uniknya, Bubur Cilamaya merupakan bubur khas tanah budaya Cirebon yang berada...