tahun baru
433 entri ditemukan

Entri per provinsi
Entri per provinsi

Entri Terkait

Gambar Entri
Lenong Betawi: Tak Pernah Padam Walau di Makan Zaman #DaftarSB19
Seni Pertunjukan Seni Pertunjukan
DKI Jakarta

Lenong adalah kesenian teater tradisional atau sandiwara rakyat Betawi yang dibawakan dalam dialek Betawi yang berasal dari Jakarta, Indonesia.Kesenian tradisional ini diiringi musik gambang kromong dengan alat-alat musik seperti gambang, kromong, gong, kendang, kempor, suling, dan kecrekan, serta alat musik unsur Tionghoa seperti tehyan, kongahyang, dan sukong. Lakon atau skenario lenong umumnya mengandung pesan moral, yaitu menolong yang lemah, membenci kerakusan dan perbuatan tercela. Bahasa yang digunakan dalam lenong adalah bahasa Melayu (atau kini bahasa Indonesia) dialek Betawi. Lenong berkembang sejak akhir abad ke-19 atau awal abad ke-20. Kesenian teatrikal tersebut mungkin merupakan adaptasi oleh masyarakat Betawi atas kesenian serupa seperti "komedi bangsawan" dan "teater stambul" yang sudah ada saat itu. Selain itu, Firman Muntaco, seniman Betawi, menyebutkan bahwa lenong berkembang dari proses teaterisasi musik gambang kromong dan sebagai tontonan sudah dikenal sejak t...

avatar
Sunardidod
Gambar Entri
Musik Gambang Kromong? Musik Kolot? #DaftarSB19
Alat Musik Alat Musik
DKI Jakarta

Saya ingin sedikit bercerita soal pengalaman saya dan teman-teman saat pertama kali berlatih memainkan gambang kromong. Awalnya hal ini tidak pernah terlantas di pikiran kami semua, bahkan kamipun tidak tahu sama sekali mengenai alat musik tradisional ini, padahal alat musik ini merupakan kesenian daerah saya dan beberapa teman yang lain. Saat SMP, saya dan teman-teman tergabung dalam suatu grup yang tertarik dengan seni, terutama seni musik. Lalu guru pembimbing kami mengatakan bahwa akan ada perlombaan musik tradisional yang akan dimulai pada tingkat kecamatan, kotamadya, provinsi, dan nasional. Karena itu lah beliau mengajak kami ke suatu tempat pelatihan khusus seni betawi yaitu Balai Latihan Kesenian Jakarta Barat (karena kami berdomisili di Jakarta Barat). Bukan hanya di JakBar, BLK ini terdapat di masing masing kota yang ada di Provinsi DKI Jakarta. Di tempat itu lah kami benar-benar berlatih musik gambang kromong dari n​ol. Awalnya memang kami sedikit r...

avatar
Hafidzalfian29
Gambar Entri
Peran Jawara dalam Revolusi di Betawi #DaftarSB19
Cerita Rakyat Cerita Rakyat
DKI Jakarta

DaftarSB19 Peran Jawara dalam Revolusi di Betawi Pada masa pemerintahan orde lama, nama Imam Syafei atau lebih dikenal dengan sebutan Bang Pi'i, mungkin tak asing lagi di telinga masyarakat Indonesia, khususnya warga DKI Jakarta. Ya, pemimpin sebuah geng yang dikenal kerap melakukan tindakan kriminalitas itu pernah menduduki jabatan strategis di era pemerintahan Presiden Soekarno. Bang Pi'i merupakan pentolah paling berkuasa di wilayah Pasar Senen saat ituâ€Ã...½. Bang Pi'ie memiliki sebuah geng yang ditakuti di kawasan Senen, Jakarta Pusat, yakni Geng Kobra. Imam Syafei atau sering juga disebut dengan Sape'i atau Bang Pi'i, memiliki anak buah yang berasal dari Banten. Kelompok mereka disegani karena memiliki senjata api dari tangsi-tangsi Belanda yang berada di sekitar wilayah Senen dan Salemba. Pada 1959, atas permintaan komando militer Jakarta, Geng Kobra dibubarkan. Namun Syafei...

avatar
Rezasyaubariakbar
Gambar Entri
Ondel-ondel #DaftarSB19
Seni Pertunjukan Seni Pertunjukan
DKI Jakarta

Ondel-ondel adalah bentuk pertunjukan rakyat Betawi yang sering ditampilkan dalam pesta-pesta rakyat. Tampaknya ondel-ondel memerankan leluhur atau nenek moyang yang senantiasa menjaga anak cucunya atau penduduk suatu desa. Ondel-ondel yang berupa boneka besar itu tingginya sekitar 2,5 meter dengan garis tengah ± 80 cm, dibuat dari anyaman bambu yang disiapkan begitu rupa sehingga mudah dipikul dari dalamnya. Bagian wajah berupa topeng atau kedok, dengan rambut kepala dibuat dari ijuk. Wajah ondel-ondel laki-laki biasanya dicat dengan warna merah, sedangkan yang perempuan warna putih. Bentuk pertunjukan ini banyak persamaannya dengan yang ada di beberapa daerah lain. Sebenarnya Ondel-ondel adalah tokoh yang di hilangkan pada sendratari reog versi wengker dari Ponorogo adalah tokoh sepasang mahluk halus dengan tubuh raksasa, tetapi karena mengganggu perjalanan Singo Barong. maka dikutuklah merka menjadi Burung gagak dan burung merak dalam bentuk raksasa pula. Namun...

avatar
Sunardidod
Gambar Entri
Semakin Jarang Ditemui: Kue Satu Khas Betawi #DaftarSB19
Makanan Minuman Makanan Minuman
DKI Jakarta

Kue satu adalah kue kering tradisional khas Betawi yang populer dari bubuk kacang hijau manis berwarna putih yang remuk ketika digigit. Ini biasa ditemukan sebagai kue tradisional di Indonesia, terutama di pulau Jawa. Di Indonesia, kue ini disajikan secara populer selama acara-acara perayaan, seperti Lebaran (Idul Fitri), Natal, dan Imlek (tahun baru Cina). Saat ini, keberadaan kue satu ini jarang ditemui. Bagi orang Betawi asli, pasti sangat familiar dengan kue berbentuk bulat dan keras ini. Camilan ini memang bisa dibilang musiman dan kini sudah jarang yang memproduksi. Hal itu dikarenakan kue satu harus dicetak satu-satu dengan menggunakan cetakan pahat yang terbuat dari kayu. Kue satu terbuat dari campuran kacang hijau dan gula. Proses tersulit adalah saat memisahkan kacang hijau dengan kulitnya. Kacang hijau benar-benar harus bersih atau hasil kue akan jadi berbintik-bintik hitam. Setelah dicampur dengan perbandingan 1:1, keduanya pun dicetak. Sebelum dikemas, kue satu...

avatar
Talithamaliaa
Gambar Entri
Tari Yapong #DaftarSB19
Tarian Tarian
DKI Jakarta

Yapong mula-mula diorbitkan dalam rangka mempersiapkan acara peringatan HUT Kota Jakarta ke-450 pada tahun 1977. Pada saat itu, Dinas Kebudayaan DKI menyiapkan sebuah pergelaran tari massal yang spektakuler dengan mempergelarkan cerita . perjuangan Pangeran Jayakarta. Pergelaran berbentuk sendratari ini dipercayakan penggarapannya kepada seniman Bagong Kussudiarjo. Untuk mempersiapkan pergelaran itu, Bagong mengadakan penelitian selama beberapa bulan mengenai kehidupan masyarakat Betawi melalui perpustakaan, film, slide maupun langsung pada masyarakat Betawi. Akhirnya pergelaran tari ini berhasil dipentaskan pada tanggal 20 dan 21 Juni 1977 di Balai Sidang Senayan. Pementasannya didukung 300 orang artis dan musikus. Tari Yapong merupakan suatu tari gembira dengan gerakan yang dinamis dan erotis. Dalam adegan tersebut dipertunjukkan suasana gembira menyambut kemenangan Pangeran Jayakarta. Adegan ini dinamai Yapong dan tidak mengandung arti apapun. Namun istilah Yapong ini lahir dari...

avatar
Dikadwiputro
Gambar Entri
Lenong Betawi #DaftarSB19
Seni Pertunjukan Seni Pertunjukan
DKI Jakarta

Lenong berkembang sejak akhir abad ke-19 atau awal abad ke-20. Kesenian teatrikal tersebut mungkin merupakan adaptasi oleh masyarakat Betawi atas kesenian serupa seperti "komedi bangsawan" dan "teater stambul" yang sudah ada saat itu. Selain itu, Firman Muntaco, seniman Betawi, menyebutkan bahwa lenong berkembang dari proses teaterisasi musik gambang kromong dan sebagai tontonan sudah dikenal sejak tahun 1920-an. Lakon-lakon lenong berkembang dari lawakan-lawakan tanpa plot cerita yang dirangkai-rangkai hingga menjadi pertunjukan semalam suntuk dengan lakon panjang dan utuh. Pada mulanya kesenian ini dipertunjukkan dengan mengamen dari kampung ke kampung. Pertunjukan diadakan di udara terbuka tanpa panggung. Ketika pertunjukan berlangsung, salah seorang aktor atau aktris mengitari penonton sambil meminta sumbangan secara sukarela. Selanjutnya, lenong mulai dipertunjukkan atas permintaan pelanggan dalam acara-acara di panggung hajatan seperti resepsi pernikahan. Baru di awal keme...

avatar
Dikadwiputro
Gambar Entri
Abang None dari Ibukota #DaftarSB19
Seni Pertunjukan Seni Pertunjukan
DKI Jakarta

Hai warga negara Indonesia, pecinta budaya. Permisi, mau memperkenalkan dulu. Aae Erica dari kote Jakarta Timur. Biasa dipanggil None, hobi aye menulis dan membaca puisi. Kalau abang sedang jatuh cinte ama aye, nanti aye bikinin puisi yang romantis ya bang kayek filem Dilan bang.  Eh, abang tau ga? aye mau jadi duta Abnon Jakarta biar kayak Miss Indonesia, yuk ikutan bang. Hah, duta Abnon Jakarta? apaan ntu? bentar abang cari tau. Yaelah bang masa gatau si, nih aye kasih tau dibaca ya.. Nah, buat kamu yang ingin ikut menjadi Abang None Jakarta, kamu harus melengkapi syarat-syarat dan ketentuan-ketentuan yang berlaku. Tetapi, sebelum itu, perkenalan dulu yuk apa sih Abang None itu? Abang None Jakarta adalah kontes pencarian duta pariwisata Jakarta yang diadakan sejak tahun 1968 dan rutin berlangsung hingga kini. Acara ini bertujuan untuk mempromosikan pariwisata dan kebudayaan provinsi DKI Jakarta. Dan pemenang terpilih akan mendampingi Gubernur DKI Jakarta atau Wakil...

avatar
Ericads
Gambar Entri
Upacara masa kehamilan betawi #DaftarSB19
Ritual Ritual
DKI Jakarta

UPACARA MASA KEHAMILAN BETAWI   Dalam masyarakat Betawi, upacara ini dikenal dengan nama Kekeba atau Nujuh Bulan . Diadakannya upacara ini bertujuan untuk memohon keberkahan  dan mensyukuri nikmat. Selain itu, upacara ini juga sebagai media pemberitahuan bahwa keluarga baru akan membuahkan keturunan. Upacara dilakukan di bulan ketujuh kehamilan pada tanggal 7, 17, atau 27. Selain itu, kekeba hanya dilakukan pada kehamilan pertama saja dan dilaksanakan si rumah orangtua suami (Yunus, 1984: 43). Ada tiga tahap yang dilakukan dalam upacara ini. Pertama adalah pembacaan surat Yusuf. Kedua adalah mandi nujuh bulan. Ketiga adalah ngorog atau ngirag, yaitu dengan posisi duduk, wanita hamil dililit-lilitkan gulungan kain putih berisikan mata uang logam dan kembang pada bagian tubuhnya, dilakukan sebanyak tujuh kali (Yunus, 1984: 44). Sumber: https://kampusmayaku.wordpress.com/2012/02/26/upacara-daur-hidup-sebagai-tradisi-lisan-masyarakat-betawi/

avatar
Ghianpratama