Berkunjung ke Purworejo, Jawa Tengah belum lengkap rasanya bila belum mencicipi clorot, makanan khas asli kota Berirama yang unik. Bentuk, isi dan rasanya yang manis gurih dan legit membuat pecinta kuliner ketagihan. Di Purworejo, clorot biasanya banyak dijajakan di pasar-pasar tradisional. Clorot terbuat dari tepung beras ditambah sedikit tepung ketela/kanji, garam, kapur sirih, serta gula merah lalu ditambahi pewangi berupa daun pandan. Selain bentuknya yang unik, makanan sejenis jenang ini juga memiliki cara khusus yang tak kalah unik sebelum dimakan. Kebanyakan orang awam akan membuka cangkang clorot dari atas seperti makan es cream. Namun cara yang benar sebelum melahap kuliner khas Purworejo ini adalah dengan menusuk bagian bawah clorot dengan menggunakan satu jari. Selain untuk dimakan sendiri, clorot juga bisa dijadikan oleh-oleh bagi siapa saja yang berkunjung di Purworejo untuk dibawa pulang. Kuliner unik yang hanya ada di Purworejo ini bisa bertahan hingga dua hari karena t...
Grombyang Nasi grombyang adalah sejenis nasi campur yang merupakan makanan khas dari masyarakat Pemalang, Jawa Tengah. Nama makanan ini berasal dari bentuk penyajiannya, yaitu antara isi dan kuah lebih banyak kuahnya sehingga kelihatan bergoyang-goyang Bahan-bahan 500 gr daging sapi, rebus ½ empuk sisihkan kaldunya 1000ml 1 batang serai 2 cm lengkuas, memarkan 2 lembar daun salam 2 lembar daun jeruk 2 sdm gula merah 1/2 sdm tauco manis 2 sdm kelapa sangrai Bumbu halus : 6 siung bawang merah 3 siung bawang putih 3 butir kemiri 1/2 sdt merica butiran 1/4 sdt pala bubuk 2 butir keluwak 1 cm jahe 2 cm kunyit Bahan pelengkap : Secukupnya bawang goreng Secukupnya daun bawang iris halus Secukupnya sambal rawit Langkah Tumis bumbu halus hingga harum dan benar² matang masukkan serai, daun salam, lengkuas dan daun jeruk. Nasi Grombyang khas Pemalang langkah memasak 1 foto Tambahkan air kaldu masukkan daging masak sampai mendidih. Nasi Grombyang khas Pemalang langkah memasak 2 f...
Ayam kedu merupakan jenis ayam buras yang berasal dari Kersidenan Kedu, Jawa Tengah. Ayam ini telah dikembangkan sejak jaman kolonial. Konon ayam kedu merupakan hasil silangan antara ayam “dorking”yang di bawa Gubernur Jenderal Raffless dengan ayam lokal dari daerah dieng. Ayam kedu memiliki bentuk yang khas, terdiri dari kedu hitam, kedu putih dan kedu campuran. Ayam kedu dipelihara untuk diambil daging dan telurnya. Namun karena bentuknya yang khas banyak juga dijadikan sebagai hewan hobi. Terutama kedu hitam, yang lebih mirip ayam cemani. Seperti ayam kampung, produktivitas ayam kedu relatif lambat. Ukuran rata-rata ayam kedu dewasa sekitar 1,5-2 kg. Namun ayam kedu jantan bisa mencapai berat 4 kg, sedangkan betina 3kg. Kemampuan bertelur ayam kedua betina sekitar 25 butir per periode bertelur.
Ayam gaok bersal dari madura dan Pulau Puteran, Kabupaten Sumenep.[6] Keistimewaan ayam gaok yaitu kokoknya memiliki suara panjang yang hampir sama dengan ayam pelung yang terdapat di Cianjur (Jawa Barat).[6] Ayam Gaok jantan dewasa memiliki bobot badan mencapai 4 Kg, sedangkan yang betina 2 – 2,5 Kg. Ayam Gaok jantan memiliki tampilan tubuh besar, tegap dan gagah.[6] Jenggernya besar berbentuk wilah dan berwarna merah, dengan pial yang besar dan warnanya merah.[6] Kakinya berwarna kuning.[6] Bulunya didominasi oleh warna kuning kehijau-hijauan (wido), tetapi ada juga yang berwarna lain, seperti merah dan hitam.[6] https://id.wikipedia.org/wiki/Ayam_kampung
Permainan tradisional Jawa Tengah Benthik Cublak Cublak Suweng Congklak Bekel Jumpet atau petak umpet gobak sodor gundu oray-orayan gangsingan wayang lowok engrang kling-klingan atau pecle patungan Sumber: http://permainan-tradisional-nusantara.blogspot.com/2017/08/permainan-tradisional-diseluruh-pulau.html
Batik asli Indonesia, yang telah menjadi kelompok yang berbeda dari negara Indonesia. Batik bukan sekadar kain tradisional dengan beragam pola. Batik juga mengandung nilai-nilai sejarah dan tradisi berharga dari masyarakat Indonesia. Dibandingkan dengan kain biasa, batik memiliki nilai lebih artistik yang cocok untuk semua kalangan. Batik digunakan sebagai pakaian yang umumnya dipakai saat ada acara formal. Batik adalah salah satu kekayaan budaya Indonesia yang tak ternilai. Sejak 2 Oktober 2009, UNESCO telah menciptakan Batik sebagai warisan budaya asli Indonesia. Pengakuan internasional membuat masyarakat Indonesia bangga dengan budaya batik dan terus mempertahankan keberadaan batik yang tersebar luas di kepulauan ini. Dalam upaya melestarikan budaya batik dengan mewujudkan kecintaan terhadap batik dalam penggunaannya sebagai pakaian. Sekarang, perkembangan batik menjadi semakin cepat, dan juga menyediakan berbagai motif batik sehingga mudah untuk memilih pola batik sebagai paka...
Melestarikan budaya Indonesia merupakan kewajiban setiap warga negara. kebudayaan tersebut bisa berupa kesenian makanan pakaian dan yang lain sebagainya. Salah satu dari budaya yang melekat di sebuah lembaga pendidikan tradisional di Indonesia yaitu Pesantren adalah budaya gotong royong dengan istilah Ro'an. Istilah ini umum di Sebutkan oleh para santri yang berada di daerah Jawa Tengah dan Jawa Timur untuk mengistirahatkan gotong royong membersihkan lingkungan pesantren atau membangun lingkungan pondok pesantren. Sebenarnya Istilah gotong royong dengan roan secara kegiatan bisa diartikan sama yaitu kegiatan yang dilakukan bersama-sama untuk melakukan kegiatan supaya pekerjaan tersebut cepat terselesaikan. Biasanya di sebuah Pesantren akan ada pengumuman lewat pengeras suara bahwa waktu tertentu akan di laksanakan roan untuk kegiatan tertentu. Sehingga para santri yang berada di pesantren tersebut bisa mempersiapkan diri untuk melakukan kegiatan roan. Setelah Diumumkan lewat...
Sambatan - Masyarakat jawa, khususnya jawa tengah mungkin tidak asing lagi dengan istilah sambatan rumah. Sambatan rumah adalah ritual pengangkatan kap atap rumah dengan bergotong royong antar tetangga terdekat secara suka rela. Biasanya sambatan dilaksanakan setelah pilar-pilar rumah telah tegak berdiri, setelah rangka kap atap rumah jadi, barulah ritual sambatan dilaksanakan. Ritual dimulai dengan doa bersama, setelah selesai berdoa barulah sarapan bersama denga lauk pauk yang khas (ingkung ayam, urab, serta lalapan lainnya). Setelah sarapan sambatan dimulai, seluruh warga (orang yang ikut sambatan) bergotong royong mengangkat kap atap rumah bersama-sama. Setelah kap terpasang, setiap warga mempunyai peran masing-masing, ada yang bertugas memasang genteng, memasang reng, dan lain sebagainya. Namun, tahukah kamu? akhir-akhir ini tradisi sambatan sudah mulai jarang ditemui, karna memang tak semua model rumah bisa dilaksanakan ritual sambatan. Sambatan biasanya hanya dilakukan oleh r...
Omah joglo dan limasan rumah adat jawa Salah satu rumah adat di nusantara yang unik adalah rumah joglo dan limasan. Dimana suku jawa adalah pemilik adat rumah yang unik ini. Bentuk yang khas Yang membedakan dengan rumah adat lain dari rumah joglo dan menjadikan unik adalah atap pada empat tiang utama. Menjulang tinggi sehingga omah joglo kelihatan lebih gagah dari pada rumah dengan model lain. Bentuk atap yang tinggi dan rumit ini menjadi ciri utama keunikan omah joglo. Pada zaman dahulu, rumah joglo merupakan identitas status sosial masyarakat. Biasanya dimiliki oleh bangsawan atau tokoh masyarakat. Seiring berkembangnya zaman. Identitas sosial tersebut tidak berlaku lagi. Siapapun yang bisa membangun ya silahkan. Tergantung niat dan kemauan. Sedangkang arsitektur atap limasan memiliki ciri khas yang berbeda. Atap limasan memiliki filsafat yang tinggi. Penggunaan kata limas dikarenakan bentuknya limas. Yaitu bentuk kubus ditambah dengan perbedaa tingginya tiang utama d...