jawa tengah
2.310 entri ditemukan

Entri per provinsi
Entri per provinsi

Entri Terkait

Gambar Entri
TEMBAKAU CERUTU JEMBER
Makanan Minuman Makanan Minuman
Jawa Timur

Tembakau merupakan salah satu komoditas utama kota Jember. Tembakau yang ditanam bukanlah tembakau sembarangan, melainkan tembakau premium dengan jenis Besuki Na Oogst (BNO). Jenis ini adalah salah satu yang berkualitas tinggi di dunia, bahkan dicap sebagai nomor dua di dunia setelah tembakau kuba. Kualitas ini membuat tembakau jember laku diekspor ke pasar Eropa dan Cina. Berawal dari kebijakan tanam paksa (culture stelsel) di jaman penjajahan Belanda oleh Gubernur Jenderal Van Bosche, tembakau mulai ditanam di tanah Jember. Kegagalan sempat menghampiri, sehingga dibentuklah balai penelitian Besoekisch Profstation, diambil dari nama wilayah yang ditanami yaitu daerah Besuki. Hal ini berwujud pada penemuan jenis tembakau Besuki Na Oogst (BNO) yang masih eksis hingga sekarang. Tembakau jember sebagian besar diolah menjadi cerutu, berbeda dengan tembakau kudus, temanggung, dan gresik yang biasanya diolah menjadi rokok kretek. Perbedaan inilah yang membuat tembakau Jember menja...

avatar
OSKM18_FTI_Claudya Mardiani Safitri
Gambar Entri
Masjid Jami Kota Malang
Produk Arsitektur Produk Arsitektur
Jawa Timur

Salah satu bangunan terkenal sekaligus sarat akan unsur agama dan budaya di Kota Malang adalah Masjid Agung Jami’ Malang. Masjid Agung Jami’ ini terletak di jalan merdeka No. 3 Malang, bersebrangan dengan alun-alun dan bersebelahan dengan Gereja Protestan Indonesia Barat Immanuel. Masjid Agung Jami’ Malang dibangun pada tahun 1875 oleh Raden Ario Adipati Notodiningrat II yang saat itu menjabat Sebagai Bupati Malang.Masjid jami mempunyai lahan seluas 3.000 m 2 dan termasuk masjid tua di Kota Malang. Bentuk Masjid Jami’ adalah perpaduan antara arsitektur jawa dan asritektur arab. Arsitektur jawa terlihat dari dari ruang  yang terbuat dari kayu dan mempunyai atap berbentuk tajug. Masjid Jami’ ini mempunyai empat pilar besar didalamnya yang mewakili empat sifat nabi yaitu siddiq, amanah, fathonah, dan tabligh. Dinding dinding Masjid Jami dikelilingi oleh kaligrafi yang menyebutkan para sahabat nabi dan khalifahnya serta asmaul husna. Arsitektur ar...

avatar
Oskm18_19918030_putri
Gambar Entri
Tari Tayub
Tarian Tarian
Jawa Timur

daerah tersebut para penduduknya masih memegang teguh adat istiadat setempat. Mereka masih sangat menghargai alam dan sangat mencintai kesenian. Jika kita memasuki desa tersebut kita akan merasakan hawa seni yang sangat kental. Para penduduk di desa tersebut sangatlah ramah tamah dengan orang lain. Berbeda dengan masyarakat perkotaan yang sering kali bersifat individualis, bahkan tidak jarang masyarakat perkotaan tidak mengenali siapa yang menjadi tetangganya. Setiap harinya para warga di Desa Ngrajek beraktivitas seperti masyarakat biasanya, sehingga desa tersebut tidak terlihat sebagai pusat kesenian tayub di Kabupaten Nganjuk. Akan tetapi jika ada hari-hari besar atau ada warga yang memiliki hajat desa tersebut pasti diramaikan dengan kesenian tayub. Terlebih jika bulan jawa atau bulan syuro tiba, desa tersebut akan sangat ramai oleh para pendatang dari desa lain bahkan dari kota lain dikarenakan pada bulan tersebut bertepatan dengan acara wisuda para waranggono yang sudah menjad...

avatar
oskm18_16818020_Roihan
Gambar Entri
Tenun Gedhog: Tenun Tuban yang Mulai Terlupa
Motif Kain Motif Kain
Jawa Timur

Setelah hampir satu milenium menjadi kota pelabuhan yang amat penting sebagai tempat bertukarnya barang lokal dengan barang impor, nama Kabupaten Tuban, Jawa Timur kemudian tenggelam sampai empat ratus tahun kemudian. Peristiwa ini ternyata secara tidak sengaja berdampak pada pelestarian teknik menenun tradisional dan membatik cara lama yang sekarang ini makin dilupakan orang akibat gaya hidup yang modern.   Gaji dan Kedungrejo merupakan dua dukuh kecil di Kecamatan Kerek, Tuban, serta mungkin satu-satunya tempat di Jawa pada masa kini sebagai tempat kerajinan tenun yang mana bergantung seluruhnya pada kapas yang dipintal sendiri. Biasanya ketika matahari berada tepat di atas kepala, terdengar bunyi ‘ dhog-dhog ’ dari alat tenun sederhana yang digerakkan, yang mana bunyi alat tersebut mengilhami nama dari tenun dan batik itu sendiri, yaitu tenun dan batik gedhog . Nama tersebut diambil dari bunyi alat tenun itu sendiri.   Untuk menghasilkan ten...

avatar
OSKM18_16318001_Avissa Putri Khairunnisa
Gambar Entri
Telaga Ngebel
Cerita Rakyat Cerita Rakyat
Jawa Timur

Ponorogo terletak di Provinsi Jawa Timur berbatasan dengan Madiun dan Magetan di sebelah utara, Kediri di sebelah timur laut, Tulungagung di sebelah timur, Trenggalek di sebelah tenggara, Pacitan di sebelah selatan, dan Wonogiri di sebelah barat. Ponorogo memiliki banyak wisata di dalamnya, seperti wisata kuliner, wisata religius, wisata budaya, serta berbagai tempat wisata. Wisata kuliner terdiri dari sate ayam, dawet Jabung, ataupun gethuk Golan. Wisata religius ada makam Batoro Katong, yaitu pendiri Kabupaten Ponorogo. Wisata budaya ada Reyog yang sangat terkenal, bahkan sampai diluar negeri. Untuk tempat wisata yang ada di Ponorogo ada Guo Lowo, berbagai air terjun seperti Pletuk, Sunggah, dll, berbagai bukit seperti Bedes, Cumbri, dll, dan yang cukup terkenal adalah Telaga Ngebel. Ngebel adalah telaga yang ada di Kecamatan Ngebel yang sangat bermanfaat bagi penduduk sekitar untuk irigasi maupun kebutuh air sehari-hari. Danau Ngebel memiliki cerita mitos yang menurut pendudu...

avatar
OSKM18_16718328_Bryan Prama A
Gambar Entri
Jangan Tombol. (ini nama sayur bukan gaboleh neken tombol)
Makanan Minuman Makanan Minuman
Jawa Timur

          Jangan Tombol/ketewel adalah sayur khas Banyuwangi, Jawa Timur yang terbuat dari nangka muda. Sayuran ini kalau saya pulang kampung ke banyuwangi selalu disediakan oleh keluarga saya.  Bahan:       Nangka Muda 1/2 kg              santan 1/4 kg sereh 1 batang salam 2 lembar laos separuh merica 1 sdm royco 1 bungkus  bumbu yang di sangrai : bawang merah 4 siung bawang putih 3 siung cabe merah 5 cabe domba/cabe kecil 5  kemiri 5 butir ketumbar 1/2 sdt jahe seiris yang ditumbuk   CARA MEMBUAT: Sangrai ketumbar, kemiri, jahe, bawang merah, bawang putih, cabe merah, cabe rawit. Lalu ditumbuk sampai halus. Beri garam secukupnya Tumis bumbu hingga matang Rebus nangka muda hingga empuk, tiriskan. Campurkan nangka tersebut dengan bumbu...

avatar
Oskm18_19818108_naura
Gambar Entri
Estetika dari Jaranan Asal Kediri
Alat Musik Alat Musik
Jawa Timur

Jaranan adalah lagu tradisional yang bernafas diantara berbagai budaya unik Jawa Timur. Jaranan yang juga dikenal sebagai kuda lumping adalah lagu yang melekat erat dengan kebudayaan jawa. Keindahan dibalik alunan melodi yang menggetarkan hati adalah lirik lagu Tembang Jaranan. Berikut adalah lirik lagu jaranan. Jaranan ... Jaranan Jarane jaran teji Sing numpak ndoro Bei Sing ngiring poro abdi Cek cek nong ... cek cek gung Jarane mlebu ning lurung Gedebuk krincing ... Gedebuk krincing Gedebuk krincing ... prok prok Gedebuk jeder (2x) Jaranan . .. Jaranan Jarane jaran kepang Sing nunggang klambi abang Mlakune ndhut ndutan Cek cek nong ... cek cek gung Jarane mlebu ning lurung Gedebuk krincing ... Gedebuk krincing Gedebuk krincing ... prok prok Gedebuk jeder  (2x) Jaranan . .. Jaranan Jarane jaran kore Ora ono kendaline Jarane mlayu dewe Cek cek nong ....

avatar
OSKM_16318215_Galih
Gambar Entri
Telasanan
Ritual Ritual
Jawa Timur

Telasanan adalah budaya berupa unjung-unjung asli asal lumajang, jawa timur. Berasal dari bahasa madura telas  yang berarti habis. Habis disini karena bertepatan dengan hari raya idulfitri yang bermakna penghabisan dosa selama setahun penuh. Tradisi ini dilakukan selama  riyoyo yaitu tanggal 1-7 syawal.  Tradisi telasanan dilakukan dengan cara tuan rumah menerima dan menyiapkan tamu dan tetangga dengan sajian makanan. Para ibu sejak tanggal 23 ramadan mulai memasak  jangan pedes  atau sayur pedas dengan cabai 12 genggaman tangan, ketupat, lontong. Telasanan dimulai setelah ibadah sholat ied. Warga pulang dari ibadah mengunjungi rumah-rumah. Tuan rumah menyajikan makanan tersebut di ruang tamu, minuman (biasanya teh  mocca , teh tradisional), dan rokok. Setelah disambut dan disuguhi, tuan rumah pergi meninggalkan para tamu sekitar 20 menit. Penyajian rokok disini bervariasi, ada yang menyajikan toples berisi cengkeh dan tembakau ditambah kertas...

avatar
Rasyidocidz
Gambar Entri
Siraman Sedudo
Ritual Ritual
Jawa Timur

Air Terjun Sedudo merupakan air terjun tertinggi ke-Dua di Jawa Timur selain keindahan alamnya, air terjun ini menyimpan banyak cerita yang sangat misterius

avatar
Oskm18_16018260_Sindy Febrianti