8.381 entri ditemukan

Entri per provinsi
Entri per provinsi

Entri Terkait

Gambar Entri
Asal Usul Pantai Karang Nini
Cerita Rakyat Cerita Rakyat
Jawa Barat

Aki Ambu dan Nini Arga Piara adalah sepasang suami istri yang sudah tua renta. Mereka tidak dikarunia anak, tetapi hidup saling menyayangi dan setia satu sama lain. Setiap hari menjelang malam, Aki Ambu pergi ke laut untuk memancing ikan dan baru pulang pada pagi harinya. Suatu ketika, Aki Ambu terlihat kurang sehat, sehingga Nini Arga Piara melarang Aki Ambu untuk melaut. "Aki tidak apa-apa, Nini. Biarkan Aki pergi mencari ikan. Persediaan makan kita sudah mau habis. Kalau Aki tidak melaut, kita tidak punya makanan besok " ujar Aki Ambu. Meskipun telah dilarang oleh istrinya, Aki Ambu tetap ingin pergi. Akhirnya, Nini Arga Piara melepaskan Aki pergi. "Hati-hati ya Ki, kalau rasanya tidak kuat lebih baik pulang saja." pesannya kepada Aki Ambu. Aki Ambu pun berangkat ke laut dan mulai memancing ikan. Namun, sampai tengah malam tak satu pun ikan ia dapat. Sementara itu, Nini Arga gelisah menunggu suaminya di rumah. Sampai pagi ketika ayam berkokok, Aki Ambu belum juga...

avatar
Rahmah
Gambar Entri
Panon Hideung
Musik dan Lagu Musik dan Lagu
Jawa Barat

Lagu Panon Hideung diciptakan oleh komposer nasional asli betawi, adalah Ismail Marzuki yang menulis lagu Panon Hideung sekitar tahun 1936-1937. Lagu Panon Hideung berkisah tentang sosok Miss Eulis, mojang Parahiayangan yang membuat seorang Ismail Marzuki jatuh cinta. Miss Eulis yang berdarah Sunda-Arab memang bermata indah, hidung mancung dan berkulit kuning langsat. lagu Ochi Chyornye pun digubah Ismail Marzuki sesuai dengan suasana hatinya saat itu. http://www.lagudaerah.xyz/lagu-daerah-jawa-barat/

avatar
Rezahaikal
Gambar Entri
PRASASTI CIKAPUNDUNG
Naskah Kuno dan Prasasti Naskah Kuno dan Prasasti
Jawa Barat

Prasasti Cikapundung ditemukan warga di sekitar sungai Cikapundung Bandung hari Jumat (8 Oktober 2010). Batu prasasti bertuliskan huruf Sunda kuno tersebut diperkirakan berasal dari abad ke-14. Selain huruf Sunda kuno, pada prasasti itu juga terdapat gambar telapak tangan, telapak kaki, dan wajah. Hingga kini para peneliti dari Balai Arkeologi masih meneliti batu prasasti tersebut. Batu prasasti yang ditemukan tersebut berukuran panjang 178 cm, lebar 80 cm, dan tinggi 55 cm. Pada prasasti itu terdapat gambar telapak tangan, telapak kaki, wajah, dan dua baris huruf Sunda kuno bertuliskan  “unggal jagat jalmah hendap” , yang artinya semua manusia di dunia akan mengalami sesuatu. Prasasti Cikapundung ini merupakan termasuk satu temuan baru di kawasan Bandung dari masa klasik, terutama ini juga terkait dengan (kerajaan) Padjadjaran. Beberapa ahli juga menemukan beberapa arca di sekitar Cikapundung yang berbeda dengan arca-arca klasik yang lainnya, dan disebut de...

avatar
Miftah Faris
Gambar Entri
PAKAIAN ADAT PENGANTIN SUNDA
Pakaian Tradisional Pakaian Tradisional
Jawa Barat

       Dalam fungsinya sebagai baju pengantin, pakaian adat Sunda juga memiliki ciri khas tersendiri yang tidak dimiliki daerah lain. Kita bisa dengan mudah menebak secara tepat bahwa itu adalah ciri khas pakaian adat Sunda. Adapun baju adat Sunda untuk pengantin sekarang ini telah dimofifikasi sedemikian rupa agar terlihat lebih menarik dan modern. Namun tanpa menghilangkan kesan dan nilai adat tradisionalnya. Artinya modifikasinya tentu tidak dilakukan menyeluruh, melainkan hanya beberapa bagian tertentu saja. Cantiknya penampilan pakaian sepasang pengantin Sunda memang sudah terkenal kemana-mana. Pada umumnya pakaian adat Sunda untuk pengantin ini terinspirasi dari busana putri di masa Kerajaan Sunda masa lalu. Di bagian kepala, rata-rata menggunakan sejenis mahkota perhiasan yang dinamakan Siger. Maknanya adalah sebagai perlambang kehormatan dan sifat bijak.        Busana / baju yang dikenakan pengantin wanita Sunda adalah sejenis keba...

avatar
Miftah Faris
Gambar Entri
PERMAINAN ENDOG-ENDOGAN
Permainan Tradisional Permainan Tradisional
Jawa Barat

ENDOG - ENDOGAN   Engog-endogan merupakan permainan tradisional yang terkenal di jawa barat. Permainan sunda ini dimainkan dengan lagu dan tangan sebagai media bermainnya ini. cara memainkannya yaitu tangan ditumpuk mengepal menyerupai telur, kemudian pemain yang minimal terdiri 2 orang bernyanyi bersama dengan syair : Endog – endogan peupeus  hiji pre.  Endog – endogan peupeus   hiji  pre. Endog – endogan peupeus  hiji pre.  Endog – endogan peupeus   hiji  pre. Ketika sampai di syair “pree” tangan yang tadinya dikepal di tembrakan dari yang paling bawah, setelah semua tangan tidak ada yang mengepal, kemudian anak-anak melanjutkan nyanyian lagi dengan syair : “Goleang-goleang mata sapi Bolotot.  “   Biasanya anak-anak menanyikan lirik terakhir sambil memegang dan membelalakan matanya.

avatar
Miftah Faris
Gambar Entri
Nyai Anteh, Sang Penunggu Bulan
Cerita Rakyat Cerita Rakyat
Jawa Barat

Di Istana Kerajaan Pakuan, tinggal dua remaja putri yang cantik jelita. Yang pertama Putri Endahwarni, putri dari Raja Pakuan. Yang satu lagi Nyai Anteh. Nyai Anteh merupakan putri dari Nyai Dadap, dayang kesayangan Ratu. Meski Nyai Dadap sudah meninggal, Ratu mengizinkan Anteh tinggal di istana. Nyai Anteh menjadi teman bermain Putri Endahwarni. Anteh juga mengurus seluruh keperluan sang putri. Karena kesetiaan Nyai Anteh, Putri Endahwarni sangat menyayangi gadis itu. Suatu pagi, Nyai Anteh datang membawa sehelai baju. “Baju siapa itu, Anteh?” tanya Putri Endahwarni. “Ini baju untukmu, Tuan Putri,” jawab Nyai Anteh. “Coba aku lihat.” Tidak lama kemudian, Putri Endahwarni mematut-matut diri di hadapan cermin. “Bagus sekali, Anteh. Dari mana kaudapat baju ini?” “Hamba membuatnya sendiri,” jawab Nyai Anteh. “Kau hebat sekali,” puji Putri Endahwarni sungguh-sungguh. “Kalau kau...

avatar
Rabirowo
Gambar Entri
Si Leungli
Cerita Rakyat Cerita Rakyat
Jawa Barat

Nyai Bungsu Rarang hidup sebatang kara. Kedua orangtuanya sudah tiada. Dia tinggal di rumah warisan yang kecil dan sudah rusak. Atapnya banyak yang bocor. Dindingnya yang terbuat dari anyaman bambu sudah bolong-bolong. Nyai Bungsu Rarang mempunyai dua orang kakak. Kedua kakaknya hidup berkecukupan. Rumah mereka besar. Mereka mempunyai sawah, kebun, dan kolam. Tapi mereka tidak pernah merasa kasihan kepada adik mereka. Kalaupun mereka memanggil Nyai Bungsu Rarang, bukan untuk memberi makanan atau pakaian, melainkan meminta untuk melakukan pekerjaan rumah. Upahnya pun seringkali tidak pantas. Suatu hari Nyai Bungsu Rarang mencari ikan di sawah. Dia mendapat seekor anak ikan mas. Anak ikan mas itu berwarna kuning keemasan. Entah mengapa, Nyai Bungsu Rarang tidak berani memasak anak ikan itu. Dia merasa kasihan. Akhirnya, anak ikan itu dimasukan ke kolam. Anak ikan mas itu sangat gembira. Dia berenang ke sana kemari. Sejak mempunyai anak ikan mas itu, Nyai Bungsu Rarang semakin giat bek...

avatar
Lantang
Gambar Entri
Batik Banjar Motif Ebeg
Motif Kain Motif Kain
Jawa Barat

Motif ebeg diinspirasian dari salah satu bentuk kesenian tradisional khas Kota Banjar yang berkembang di tengah masyarakat wilayah perbatasan antara wilayah Priangan dengan Banyumas, khususnya Kabupaten Cilacap. Sedangkan daun tarum atau pohon tarum menjadi motif khas Banjar, karena pohon jenis merambat tersebut banyak ditemukan di tepi Sungai Citanduy.   sumber :  https://fitinline.com/article/read/batik-banjar/

avatar
Deckytri
Gambar Entri
Urab
Makanan Minuman Makanan Minuman
Jawa Barat

Urab Urab merupakan jenis makanan yang berbahan sayur-sayuran. Urab biasanya dimakan bersamaan dengan nasi. setiap daerah memiliki jenis-jenis urab yang berbeda-beda. Namun, kesamaan dalam olahan urab adalah dengan adanya penambahan parutan kelapa. Urab khas sunda biasanya memiliki kuah dan agak basah. Bahan: Taoge Kacang panjang Wortel Labu siam Kelapa parut Kangkung (opsional bisa diganti Bayam) sesuai selera Bumbu: Bawang merah Bawang putih Cabe rawit Cabe merah Kencul (secukupnya) Garam secukupnya Langkah-Langkah: Iris sayuran wortel dan Labu bebentuk kota kecil seperti korek api. Potong kacang panjang Potong-Potong sayuran secukupnya Kemudian rebus bahan sayur-sayuran kecualu kelapa Tiriskan Halus kan bumbu halus dengan cara di ulek Kemudian bahan bumbu halus ditumis hingga harum Masukkan parutan kelapa Tambahkan garam secukup...

avatar
Surianto Effendi