×

Akun anda bermasalah?
Klik tombol dibawah
Atau
×

DATA


Kategori

Pengetahuan tradisional

Elemen Budaya

Alat Musik

Provinsi

Jawa Barat

Karinding, Alat Musik Khas Sunda yang Melegenda

Tanggal 19 Mar 2020 oleh Erliani Silvina. Revisi 2 oleh Erliani Silvina pada 19 Mar 2020.

Ketika saya menghadiri sebuah acara Festival Budaya Situ Sipatahunan yang digelar di Situ Sipatahunan, Jl. Situ Sipatahunan, Baleendah, Kec. Baleendah, Kab. Bandung, Jawa Barat. Adanya festival ini sehubungan dengan memperingati hari jadi Kabupaten Bandung ke-378. Festival Budaya Situ Sipatahunan menampilkan beberapa rangkaian acara bertema kebudayaan Sunda. Selain itu, terdapat beberapa workshop kesenian khas Sunda seperti workshop wayang golek dari Putra Giri Harja 3 dan workshop Karinding dari Komunitas Rimba Jagad.

Karinding, merupakan salah satu alat musik tradisional khas Sunda. Tentunya masyarakat Sunda sudah mengetahui karinding. Karinding terbuat dari bambu tua dan kering atau bisa juga terbuat dari pelepah aren. Dalam proses pembuatannya, yang menjadi kendala adalah bambu. Cara memainkannya dengan memukul secara pelan-pelan bagian ujung karinding lalu meniup bagian tengahnya. Menurut salah satu narasumber, alat musik semacam karinding juga telah ada sejak masa peradaban Neolithikum (masa prasejarah sebelum memasuki zaman logam). Pada jaman penjajahann Belanda, konon katanya karinding ini bernama “kareng” berasal dari “reng” sebagai bahan yang digunakan untuk membuat karinding.

Tidak hanya di suku Sunda, beberapa daerah di Indonesia dan beberapa Negara di Benua Asia juga memiliki alat musik yang bentuknya menyerupai karinding tetapi tidak sama persis seperti karinding. Bantul memiliki alat musik yang menyerupai karinding bernama rinding, dan di Bali bernama genggong. Sedangkan Jepang mempunyai alat musik yang bernama mukkuri dan Vietnam dengan nama danmoy, bedanya danmoy terbuat dari logam. Bentuknya memang serupa tetapi tak sama. Persamaannya terletak dalam cara memainkannya serta terletak pada kemiripan bunyi yang dihasilkan.

Di Sunda, karinding memiliki 2 jenis yaitu karinding buhun dan karinding “toel”. Diberi nama karinding toel karena kata toel berarti mencolek karena dalam memainkannya ujung karinding tidak dipukul secara keras tetapi dipukul pelan-pelan menggunakan jari tangan seolah-olah kita sedang mencolek sesuatu atau dalam Bahasa sunda disebut di toel. Dalam kebudayaan masyarakat Sunda sendiri, karinding dipercaya dapat menjadi alat untuk mengusir hama. Sehingga biasanya, para petani jaman dahulu selalu membawa karinding dan memainkannya di sawah mereka agar tidak ada hama. Mungkin sebagian orang akan beranggapan bahwa karinding mengandung hal-hal mistis sehingga dapat mengusir hama. Namun sebenarnya, karinding memiliki beberapa nada yang membuat hama merasa tidak nyaman. Itulah alasan mengapa karinding dijadikan sebagai alat untuk mengusir hama.

Di Bandung, terdapat beberapa komunitas yang terdiri dari seniman-seniman yang ikut menyemarakan bagaimana pertumbuhan karinding. Salah satunya komunitas Rimba Jagad bersama seorang seniman yang bernama Man Jasad melalui grup musiknya yang bernama Karinding Attack. Mereka menyemarakan bagaimana proses pertumbuhan karinding di kalangan masyarakat yang dikemas melalui karya seni mereka, hal itu dilakukan agar para masyarakat tertarik mempelajari karinding. Kawan-kawan penggiat seni biasanya menggambil karinding yang berasal dari Baduy dan Tasik. Sedangkan untuk penggiat karinding di daerah Kab. Bandung ada Abah Ntang dan Abah Olot.

Secara personal, salah satu anggota komunitas Rimba Jagad yang juga sebagai narasumber bercerita mengenai proses perkembangan karinding di komunitas Rimba Jagad. Beberapa anggota dari komunitas Rimba Jagad berasal dari ISBI Bandung diantaranya Bapak Asep Nata dan Bapak Dodi (Ayah Dodi) selaku dosen musik bambu. Seiring dengan fenomena munculnya karinding, beberapa anggota komunitas Rimba Jagad dahulu dibelakang kantin STSI (sekarang ISBI) selalu coba-coba meraut bambu. Kemudian bertemu dengan Bapak Asep Nata, menurut Bapak Asep Nata membuat karinding menyerupai karinding buhun dari sangat sulit. Oleh karena itu, ia menggabungkan antara beberapa karakter karinding sehingga menjadi karinding toel seperti yang ada pada saat ini.

Setelah terbentuk karindinng, dimulai proses pengaturan nada dari karinding itu sendiri atau yang disebut sebagai proses penadaan. Proses ini terdiri dari 2 bagian yaitu studi bunyi yang dikelola oleh Bapak Asep Nata selaku Musikolog dan studi musik karinding dari Bapak Dodi (Ayah Dodi). Setelah proses penadaan dilanjutkan dengan membuat penotasian pada karinding. Proses penotasian pada karinding masih dilakukan hingga saat ini.

Namun, kawan-kawan kelompok pecinta karinding belum ada yang mau memenuhi ranah karinding secara seni musiknya yang terdiri dari penadaan dan penotasian. Mereka enggan belajar dan memahami secara mendetail tentang penotasian dan penadaan pada karindinng yang penting mereka dapat menggunakan dan dapat mengeluarkan bunyi karinding sehingga menghasilkan instrument secara saporadis. Bentuk-bentuk musik yang mereka hasilkan dari bunyi karinding itu hanya berupa pola dari penadaan dan penotasiannya saja sehingga terkesan hanya pada ritmenya saja (ritmis). Jika mereka masuk ke ranah musik dari karinding, bunyi yang dihasilkan dapat membentuk melodi (melodis). Hal ini terjadi karena masih kurangnya upaya dari para penggiat karinding, hingga saat ini belum ada yang khusus dan tegas yang memfokuskan kearah pemusikan karinding.

Para penggiat karinding khususnya dari komunitas Rimba Jagad berharap lebih banyak lagi masyarakat yang terterik mempelajari karinding terutama kepada generasi-generasi milenial. Karena bagaimana pun karinding merupakan alat musik tradisional khas sunda yang harus kita lestarikan dan karinding juga dapat menjadi identitas bagi masyarakat sunda menurut keseniannya selain suling, kacapi, dan kendang. Untuk mengajak generasi milenial agar tertarik mempelajari karinding, biasanya komunitas Rimba Jagad mengadakan workshop seperti yang diadakan di acara Festival Budaya Situ Sipatahunan. Dalam workshop itu banyak sekali yang tertarik untuk mempelajari karinding dari bagaimana karinding dibuat hingga bagaimana cara memainkan karinding. Selain itu, beberapa karinding dijual didalam workshop tersebut. Ada jenis karinding yang dijual yaitu karinding yang digunakan untuk tampil pada saat pementasan dijual dengan kisaran harga Rp 250.000 dan karinding biasa yang digunakan pemula untuk belajar berkisar antara Rp 15.000 hingga Rp 50.000. Tujuan penjualan karinding ini agar orang-orang yang tertarik mempelajari karinding tidak hanya mengandalkan melihat workshop saja tetapi dapat mempelajari membuat melodi melalui karinding miliknya dimana pun dia berada.

  • Sumber Foto : Dokumen Pribadi
  • Sumber Materi: Melakukan observasi ke lapangan dan melakukan wawancara dengan salah satu narasumber yang bernama Bapak Sutajaya (anggota komunitas penggiat seni dan penggiat Karinding Rimba Jagad)

sumber : pribadi
sumber : pribadi
sumber : pribadi
sumber : pribadi
sumber : pribadi

DISKUSI


TERBARU


Bubur Pedas

Oleh Sherly_lewinsky | 25 Apr 2024.
Makanan khas Kalimantan Barat

Bubur pedas adalah salah satu makanan khas dari Kalimantan Barat. Biasanya, bubur ini akan dilengkapi dengan berbagai macam sayuran seperti daun kuny...

ANALISIS FENOME...

Oleh Keishashanie | 21 Apr 2024.
Keagamaan

Agama Hindu Kaharingan yang muncul di kalangan suku Dayak sejak tahun 1980. Agama ini merupakan perpaduan antara agama Hindu dan kepercayaan lokal su...

Kue Pilin atau...

Oleh Upikgadangdirantau | 20 Apr 2024.
Kue Tradisional

Kue pilin atau disebut juga kue bapilin ini adalah kue kering khas Sumatera Barat.Seperti namanya kue tradisional ini berbentuk pilinan atau tamb...

Bika Panggang

Oleh Upikgadangdirantau | 20 Apr 2024.
kue tradisional

Bika Panggang atau bisa juga disebut Bika bakar merupakan salah satu kue tradisional daerah Sumatera Barat. Kue Bika ini sangat berbeda dengan Bika...

Ketipung ngroto

Oleh Levyy_pembanteng | 19 Apr 2024.
Alat musik/panjak bantengan

Ketipung Ngroto*** Adalah alat musik seperti kendang namun dimainkan oleh dua orang.Dalam satu set ketipung ngroto terdapat 2 ketipung lanang dan we...

FITUR


Gambus

Oleh agus deden | 21 Jun 2012.
Alat Musik

Gambus Melayu Riau adalah salah satu jenis instrumental musik tradisional yang terdapat hampir di seluruh kawasan Melayu.Pergeseran nilai spiritual...

Hukum Adat Suku...

Oleh Riduwan Philly | 23 Jan 2015.
Aturan Adat

Dalam upaya penyelamatan sumber daya alam di kabupaten Aceh Tenggara, Suku Alas memeliki beberapa aturan adat . Aturan-aturan tersebut terbagi dala...

Fuu

Oleh Sobat Budaya | 25 Jun 2014.
Alat Musik

Alat musik ini terbuat dari bambu. Fuu adalah alat musik tiup dari bahan kayu dan bambu yang digunakan sebagai alat bunyi untuk memanggil pend...

Ukiran Gorga Si...

Oleh hokky saavedra | 09 Apr 2012.
Ornamen Arsitektural

Ukiran gorga "singa" sebagai ornamentasi tradisi kuno Batak merupakan penggambaran kepala singa yang terkait dengan mitologi batak sebagai...