1
670 entri ditemukan

Entri per provinsi
Entri per provinsi

Entri Terkait

Gambar Entri
Lulu Cina Buta
Permainan Tradisional Permainan Tradisional
Riau

Lulu Cina Buta adalah salah satu permainan yang berasa dari Riau, yang sudah tumbuh berkembang dalam masyrakat Riau sejak lama. Arti Cina Buta disini adalah seorang yang menjadi penebus nikah sementara bagi orang yang telah bercerai talak tiga yang ingin rujuk kembali. Dibilang Cina Buta  karena lelaki yang menjadi suami sementara merupakan orang cina yang muallaf. Masyarakat sekita membuat lelucon tentang dia yang menjadi sebuah nyanyian yang sering dinyanyikan oleh anak-anak. Begitu terkenalnya nyanyian tersebut sehingga oleh anak-anak dimainkan dengan sebuah lagu yang menggambarkan perangai Cina Buta yang berjalan teraba-raba, tertuang dalam sebuah permainan. Permainan ini dimainkan dengan lima sampai belasan orang dengan menunjuk satu orang sebagai si Cina Buta dan sisanya menjadi orang biasa. Si Cina Buta akan ditutup matanya dan orang biasa mengelilingi dia sambil bernyanyi Lulu Cina Buta. Lagunya berbunyi Lulu Cina Buta Lu banyak taik mata  Dikejar a...

avatar
OSKM_16618109_Irfan Akbar
Gambar Entri
Kiam Ke Bagan Siapiapi
Makanan Minuman Makanan Minuman
Riau

Kiam ke adalah kue khas daerah Bagansiapiapi di Riau. Namun tidak seperti kue pada umumnya, kiam ke adalah kue asin yang terbuat dari bubur dan sagu (rata-rata sekarang menggunakan tepung beras) yang ditaburi berbagai bumbu. Biasanya kue ini juga dilumuri dengan kuah cabai. Tunggu, kok aneh sih? Memangnya ada kue seperti ini? Sebenarnya, meskipun secara teknis kiam ke adalah kue, pada saat dimakan rasanya lebih mirip cimol yang dibumbui ebi (udang kering) dan kacang tanah. Perlu diakui, penamaannya sebagai "kue" asin memang sedikit menyesatkan. Dulu, kaum peranakan tionghoa di Bagansiapiapi merasa sayang untuk membuang makanan sisa, terutama bubur yang belum habis. Alhasil tercetuslah ide untuk memblender bubur berlebih tersebut, kemudian dicampur dengan tepung sagu, sehingga bubur sisa dapat di"daur-ulang" menjadi makanan lain. Namun seiring berjalannya waktu, tepung beras yang semakin aksesibel perlahan-lahan menggantikan bubur yang diblender sebagai bahan utama, s...

avatar
Yemiryano
Gambar Entri
Posisi Memainkan Gambus Melayu Riau
Alat Musik Alat Musik
Riau

Gambus adalah alat musik tradisional yang berasal dari Provinsi Riau. Gambus dimainkan dengan cara dipetik, memiliki sekurang-kurangnya 3 senar dan paling banyak 12 senar.  Terdapat 3 posisi untuk memainkan gambus melayu riau 1. Duduk bersila : Kedua kaki dilipat (bersila), tangan kanan sebagai pemetik senar sedangkan tangan kiri posisinya dibagian leher gambus untuk penekan nada. 2. Duduk di kursi : Kedua kaki sebagai penopang berat gambus, tangan kanan sebagai pemetik senar dan tangan kiri berfungsi sebagai penekan nada yang ada pada bagian leher gambus. 3. Berdiri : Tangan kanan penopang berat dan dikaitkan dibawah ekor gambusnya. Tangan kiri sebgai penekan nada dibagian leher gambus.

avatar
OSKM18_16618207_Antonius Tanadi
Gambar Entri
Lulu Cina Buta - Melayu Riau
Permainan Tradisional Permainan Tradisional
Riau

Permainan lulu cina buta merupakan permainan daerah tradisional yang berasal dari Provinsi Melayu Riau. Menurut keterangan, permainan ini sudah lama berkembang dan dimainkan di masyarakat, khususnya masyarakat melayu riau. Lulu cina buta diambil dari kata “buta” yang artinya tidak dapat melihat. Permainan ini bisa dimainkan oleh berbagai kalangan laki-laki maupun perempuan. Permaianan ini juga dimainkan oleh berbagai kalangan usia, namun kebanyakan dimainkan di usia 5-7 atau pada masa Sekolah Dasar (SD). Banyak pemain yang diperbolehkan paling sedikit 3 orang dan paling banyak tidak ditentukan. Alat yang digunakan pun hanyalah satu sapu tangan.   Cara bermain permainan ini sangatlah mudah, diantaranya sebagai berikut : Pertama, semua yang ikut bermain harus melaukan “hompimpa” untuk menentukan siapa yang menjadi si “buta”. Setelah ditentukan, tutupi mata si “buta” menggunakan sapu tangan yang telah dipersiapkan tad...

avatar
OSKM18_16718364_arfanza satria
Gambar Entri
Puteri Tujuh
Cerita Rakyat Cerita Rakyat
Riau

Cerita Rakyat Riau Putri Tujuh : Asal Muasal Kota Dumai Dahulu, di Dumai ada sebuah kerajaan yang dipimpin oleh seorang ratu bernama Cik Sima. Kerajaan tersebut bernama Kerajaan Seri Bunga Tanjung. Cik Sima mempunyai tujuh orang putri yang cantik-cantik. Di antara ketujuh putrinya, putri bungsulah yang paling cantik. la bernama Mayang Sari. Suatu hari, ketujuh putri ini sedang mandi di Lubuk Sarong Umai. Mereka tidak menyadari bahwa ada orang yang sedang memerhatikan mereka. Pangeran Empang Kuala yang secara tidak sengaja sedang melewati daerah itu terkagum-kagum dengan kecantikan ketujuh putri itu. Namun, matanya terpaku pada Putri Mayang Sari. "Hmm, cantik sekali gadis itu. Gadis cantik di Lubuk Umai. Dumai... Dumai," bisiknya pada diri sendiri. Sekembalinya ke kerajaan, Pangeran Empang Kuala memerintahkan utusannya untuk pergi ke Kerajaan Seri Bunga Tanjung untuk meminang Putri Mayang Sari. Secara adat, Cik Sima menolak dengan halus pinangan kepada putri bungsunya...

avatar
OSKM18_16618044_Albert Stanley
Gambar Entri
Mie Sagu khas Riau
Makanan Minuman Makanan Minuman
Riau

Mie Sagu khas Pekanbaru                     Mie Sagu merupakan makanan khas Kota Pekanbaru, Riau. Mie ini tidak akan kalian temukan kecuali di daerah Pekanbaru, Riau ini. Mie sagu merupakan mie yang terbuat dari tepung sagu lansung dari pabrik sagu. Pohon sagu disini tumbuh dengan subur walaupun tanpa di rawat. Salah satu bentuk olahannya yang terkenal dan paling digemari ialah Mie Sagu. Mie sagu ini Kenyal, berkhasiat tinggi, karena mengandung karbohidrat yang tinggi. Sagu merupakan makanan pokok selain beras karena sesame karbohidrat. Pengolahan mie sagu kota Pekanbaru di olah tanpa pengawet. Mie ini tidak seperti mie instan yang beredar yang mengandung bahan pengawet berbahaya.         Berikut alat-alat dan tahap-tahap memasak Mie Sagu:   1/2 kg mie sagu, direndam hingga lembut 1 ons udang basah, dikupas, dipotong kecil me...

avatar
Oskm18_16218015_tifanni
Gambar Entri
Turun Mandi
Ritual Ritual
Riau

Turun mandi merupakan suatu acara ritual yang dilakukan di masyarakat pangean, ritual ini dilakukan ketika acara akikah seorang bayi yang baru dilahirkan. Turun mandi juga dikenal dengan istilah "mancungak". Menurut Para tetua bahwa dengan diadakan "mancungak" dipercayai seorang anak yang kelak dewasa akan memiliki sifat yang baik, sopan, dan tahu beradab. Waktu pelaksanaan turun mandi harus berdasarkan petunjuk bidan kampung yang membantu proses melahirkan. Proses Turun mandi menggunakan beberapa alat dan bahan. Alat-alat dan bahan-bahan yang diperlukan seperti baskom, gayung, kemenyan, arang, sisir, kunyit, minyak rambut, bedak bayi, beras, dan ayam jantan hitam, dan jeruk. Pada acara turun mandi ini, bayi akan dimandikan di dalam baskom (terlebih dahulu diisi dengan air dan ditambahi dengan jeruk yang telah dikupas) dengan posisi menaiki ayam jantan hitam di atas air dalam baskom. Kemudian bayi tersebut diberi minyak rambut dan disisir oleh bidan dan jika bayinya perempuan diberi...

avatar
OSKM18_16318124_Mardhatillah Kurnia Putri
Gambar Entri
Tari Batin Kemuning
Tarian Tarian
Riau

Kata "Batin" merupakan sebutan bagi penguasa negeri. Peristiwa ini diangkat pada masa kerajaan Keritang di wilayah Kemuning. Selama beberapa dekade secara turun-temurun kerajaan Keritang dipimpin oleh seorang wanita. Dengan berbagai ragam tingkah dan perilaku masyarakat, dari yang mendukung, memuja sampai mengunjingkan serta mencela berbagai macam tingkah laku yang harus dimengerti oleh pemimpin negeri Tari Batin kemuning adalah tarian yang berasal dari Riau. Tarian dapat diperuntukan sebagai tarian jamuan untuk para tamu adat dan tamu kehormatandengan tujuan hiburan serta penghormatan adat Desa Kemuning. Tarian ini dipentaskan dengan gerakan yang lincah dan dinamis serta serempak dan loncatan hingga putaran badan disertai liukan tubuh melalui iringan musik. Instrument dan musik yang mengiringi tarian tersebut merupakan alat-alat musik yang juga berasal dari melayu seperti gendang melayu, marwas atau gedumba, kendang melayu, rebana, gendang kecil dan besar, serunai, gong, simb...

avatar
Oskm18_16318191_juliaputri
Gambar Entri
Cara Membuat Serondeng Khas Melayu
Makanan Minuman Makanan Minuman
Riau

Cara Membuat Serondeng Khas Melayu Riau   Bahan Kelapa parut 1buah, ambil bagian putihnya aja(lebih bauk kelapa setengah matang) Udang ebi 1ons Batang serai 2batang Jahe 2ruas jari Bawang merah 0,5 ons Lengkuas 1ruas jari   Bumbu Garam kasar secukupnya Merica   Cara membuat: 1. Kelapa parut digonseng dengan api kecil hingga setengah kering 2. Udang ebi juga digonseng, dan dihaluskan 3. Kemudian jahe dan batang serai yang suda diiris digonseng juga 4. Garam kasar digonseng juga dan dihaluskan 5. Merica digonseng kemudian dihaluskan 4. Lalu, bawang merah diiris halus juga digonseng Note: semua bahan yang diginseng dilakukan terpisah-pisah 5. Kemudian semua bumbu dimasukkan ke dalam bumbu yang sudah digonseng hingga rata, aduk hingga tercium aroma --Serondeng biasanya dimakan bersama ketupat   Sumber referensi: wawancara ibu kandung yang asli s...

avatar
OSKM18_16918191_Alhadi Kasyfi