masyarakat adat
248 entri ditemukan

Entri per provinsi
Entri per provinsi

Entri Terkait

Gambar Entri
Mei'sembongan
Ritual Ritual
Sulawesi Utara

Mei’sembongan merupakan sebuah tradisi budaya suku Minahasa dimana dalam mengerjakan segala sesuatu dilakukan secara bersama-sama atau gotong royong. Budaya mei’sembongan mengandung arti yang sangat mendasar. Mei’sembongan juga dikenal sebagai local Spirit and local wisdom masyarakat di Minahasa.   Mei’sembongan juga adalah suatu sistem atau teknik kerjasama untuk kepentingan bersama dalam budaya Suku Minahasa. Mei’sembongan merupakan salah satu tradisi gotong royong yang diwariskan oleh para leluhur dari tanah Toar dan Lumimu’ut yang didasarkan pada falsafah hidup orang Minahasa yaitu “Si Tou Timou Tumou Tou” dan berkaitan erat dengan motto Sulawesi Utara yaitu “Torang Samua Basudara”  yang sampai saat ini tetap ada dan tak akan lekang oleh waktu.      Pada awalnya mei’sembongan dilakukan khusus pada kegiatan-kegiatan yang berkaitan dengan bidang pertanian, mulai dari m...

avatar
OSKM_16118073_Gerald Yudha
Gambar Entri
Menggali potensi Budaya di SULAWESI UTARA
Alat Musik Alat Musik
Sulawesi Utara

TETENGKOREN Di Sulawesi Utara terdapat alat musik yang sangat sederhana, alat musik ini sangat sederhana oleh karena penyebaran informasi akan alat musik ini masih sangatlah minim yang mengetahuinya. Penyebaran alat musik ini hanya digunakan oleh beberapa daerah di bagian pelosok yang sering untuk memainkannya. Alat musik tersebut yakni, Tetengkoren . Para masyarakat yang tinggal di daerah ini, menjelaskan dengan jelas bahwa Tetengkoren merupakan sebuah alat musik tradisisonal. Mereka menganggap bahwa alat musik ini sangatlah membantu menyegarkan diri mereka lewat hiburan yang terkadang mereka mainkan ketika mereka merasa lelah dan penat. Alat musik Tetengkoren merupakan alat musik yang berasal dari bahan dasar Bambu yang membentuk seperti layaknya tabung atau kentongan, pada bagian tengah Tetengkoren terdapat lubang yang memanjang. Potongan ruas bambu banyak dijumpai dikota Tinutuan tersebut. Cara memainkan alat musik ini dengan cara dipukul atau dengan bahasa lain ...

avatar
OSKM_16618077_SAMUEL SIMANJUNTAK
Gambar Entri
Tahap Pernikahan Adat Batak
Ritual Ritual
Sulawesi Utara

Batak dikenal dengan suku yang memiliki alur pernikahan yang tahapannya cukup panjang. Orang batak pun menyebut istilah pernikahan mereka sebagai “Adat nagok” yang artinya acara adat dilaksanakan secara utuh dan lengkap. Berikut adalah tahapan pernikahan orang batak. 1. Magarisika Perkenalan pihak pria dan beberapa keluarga pihak pria yang berkunjung secara tidak resmi ke kediaman rumah wanita untuk penjanjakan. 2. Marhusip-husip Orangtua pihak pria bertemu dengan pihak wanita untuk membicarakan hal-hal pernikahan secara tidak resmi.  3. Marhata sinamot Pihak pria “membeli” wanita yang akan menjadi istrinya dengan pembagian daging dan melakukan pembicaraan mengenai tanggal, lokasi pesta, undangan dan tata cara adat. 4. Martumpol Bertunangan. 5. Martonggo Raja Pra-pesta pernikahan. 6. Manjalo pasu-pasu parbagason Pemberkatan pernikahan di gereja. 7. Pesta unjuk Pemberkatan pernikahan dari kedua pihak...

avatar
OSKM18_16718492_Chardellya Hillary
Gambar Entri
Waruga Minahasa
Produk Arsitektur Produk Arsitektur
Sulawesi Utara

Waruga adalah kubur atau makam leluhur orang Minahasa yang terbuat dari batu. Waruga diperkirakan mulai digunakan sejak abad ke 8 masehi  Orang yang telah meninggal diletakkan pada posisi menghadap ke  utara  dan didudukkan dengan  tumit  kaki menempel pada  pantat  dan  kepala  mencium  lutut . Tujuan dihadapkan ke bagian Utara yang menandakan bahwa nenek moyang Suku Minahasa berasal dari bagian Utara. Sedangkan tujuan jasad didudukkan dengan tumit kaki menempel pada pantat dan kepala mencium lutut adalah karena masyarakat Minahasa percaya bahwa bagaimana manusia datang ke dalam dunia, begitu juga bentuk bagaimana dia harus meninggalkan dunia, hal ini dikarenakan pose tersebut menandakan bayi yang baru lahir atau bayi yang asih di dalam kandungan. Waruga yang memiliki ukiran dan  relief  umumnya terdapat di  Tonsea . Ukiran dan relief tersebut menggambarkan berapa jasad yang tersim...

avatar
OSKM18_16918329_Tara Mawikere
Gambar Entri
Huda-huda
Tarian Tarian
Sulawesi Utara

Huda-Huda merupakan tarian yang diperlihatkan hanya di saat upacara kematian bagi orang yang telah lanjut usia di Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara. Tujuannya adalah untuk menghibur keluarga serta sebagai hiburan bagi para pelayat.Namun dalam perkembangan tarian ini, pada awalnya hanya digunakan oleh pihak keluarga kerajaan. Tetapi kemudian berkembang dan dipakai pula oleh masyarakat Simalungan dari berbagai kelas sosial. Tarian ini munculnya ketika anak tunggal dari sebuah keluarga kerajaan wafat. Seorang permaisuri yang merupakan ibu dari anak tersebut sangat mengalami kesedihan yang berkelanjutan. Kesedihan ini berlanjut hingga sang permasuri tidak rela anaknya dimakamkan. Semakin lama, perasaan sang permaisuri tidak pernah berubah dan tetap saja murung. Akhirnya berita ini pun sampai juga di telinga masyarakat kerajaan tersebut. Untuk dapat membuat permasuri gembira, masyarakat pun terus memikirkan berbagai cara agar dapat menghibur sang permaisuri dan tidak terus menerus...

avatar
Hamzahmutaqinf
Gambar Entri
Legenda Danau Tondano
Cerita Rakyat Cerita Rakyat
Sulawesi Utara

Pada zaman dahulu di daerah Tondano, Sulawesi Utara, berdiri gunung yang menjulang tinggi. Di lereng gunung itu terdapat 2 kawasan/wilayah, yaitu utara dan selatan. Wilayah Selatan dikuasai oleh seorang Tonaas (Penguasa) yang memiliki putra tunggal yang bernama Maharimbow. Sementara penguasa wilayah utara juga memiliki anak tunggal yang bernama Marimbow. Penguasa bagia utara diselimuti kerisauan saat memikirkan pewaris tahtahnya nanti, karena anaknya seorang perempuan. Untuk mengatasi hal itu, ia membuat suatu ide yang terasa aneh. Ia meminta anaknya untuk berpakaian dan berperilaku layaknya laki-laki dan meminta ia untuk tidak menikah seumur hidup. Permintaan Tonaas Utara di setujui dan di ikrarkan dalam upacara adat dihadapan Opo Empung (Tetua). Apabila sumpah itu dilanggar maka akan terjadi maapetaka yang dasyat ditanah itu. Sementara itu, rupanya Tonaas wilayah selatan memiliki masalah yang hampir sama. Maharimbow diminta ersumpah untuk tidak menikah selama ayahnya masih hidup....

avatar
Hamzahmutaqinf
Gambar Entri
Pasasanggaroma
Tarian Tarian
Sulawesi Utara

Tari Pasasanggarroma adalah tari tradisional Sulawesi Utara yang berasal dari Kabupaten Talaud. Tari Pasasanggarroma diangkat dari ceritera rakyat masyarakat Talaud yang menggambarkan tentang bagaimana tatanan kehidupan sosial masyarakat Talaud dahulu dalam melakukan berbagai aktivitas dimana unsur kebersamaan selalu diutamakan sehingga daerah ini dikenal dengan semboyan kebersamaan ” SANSIOTE SAMPATE PATE ” yang artinya masyarakat Talaud dalam kehidupannya sehari-hari baik itu dalam bertani, sebagai nelayan dan dalam suka maupun duka atau aktivitas lainnya unsur kebersamaan sangat jelas terlihat, dan setiap saat selalu dilakukan Doa bersama sebelum dan sesudah melaksanakan aktivitas. Oleh sebab itu dalam garapan Tari Pasasanggarroma unsur kebersamaan menjadi inti / tema pengungkapan ekspresi para penari melalui gerak dan alunan musik pengiring tari. Pasasanggarroma sendiri memiliki arti yaitu saling memberi tumpangan satu sama lainnya. Pemeran Tari Pasasanggarroma a...

avatar
Hamzahmutaqinf
Gambar Entri
Gocefa
Ritual Ritual
Sulawesi Utara

Sedikit sekali informasi yang bisa dihimpun perihal gocefa. Ritual penting masyarakat pesisir Sulawesi Utara ini konon lahir 2.000 tahun yang lalu di kalangan masyarakat adat Bantik. Ketika Manado Ocean Festival (MOF) 2011 menghadirkan ritual ini pada 27 Mei 2011 lalu di Pantai Malalayang Manado, banyak orang yang baru pertama kali menyaksikan, bahkan mendengar pun belum pernah. Penjaga Samudra. Foto oleh: Kristupa Saragih “…torang batrima kaseh atas firman yang Dia so kase pa torang. Juga atas torang pe orang tua, torang pe tete deng nene moyang yang so kase lahir pa torang samua. Deng atas pante dan lao yang Tuhan so bekeng vor torang yang so jadi torang pe pohong hidop.” Gocefa diyakini sebagai ritual adat memanjatkan doa bagi kelangsungan hidup masyarakat pesisir yang bergantung pada laut. Tinggal di tepi laut, hidup dari laut, dan menyandarkan diri pada laut. Doa-doa dipanjatkan dalam bahasa Bantik, yang hampir punah. Bahasa Bantik diyakini seumur den...

avatar
Hamzahmutaqinf
Gambar Entri
Bakera
Pengobatan dan Kesehatan Pengobatan dan Kesehatan
Sulawesi Utara

Perempuan Manado (Minahasa) sejak dahulu dikenal sangat telaten merawat tubuh. Tak heran, seringkali orang sulit membedakan usia sebenarnya perempuan tersebut. Atau, ada yang tidak menyangka kalau perempuan yang ditemuinya sudah menikah dan telah memiliki anak lebih dari satu. Khusus untuk perempuan yang sudah menikah dan baru saja melahirkan ada terapi khusus yang bisa membuat perempuan itu tetap cantik. Terapi itu dikenal dengan nama Bakera. Bakera sejenis spa. ‘Pasiennya’ perempuan yang baru dua minggu melahirkan. Karena selain mengencangkan organ tubuh, terapi ini juga bisa me jaga jarak kehamilan. Perempuan yang akan dirawat duduk di kursi yang berlubang dan hanya dibungkus kain tanpa mengenakan sehelai pun pakaian. Di bawahnya diletakkan wadah yang menampung air panas (mendidih) yang memasak campuran ramuan. Uap ‘air mujarab’ itu yang dijadikan sarana perawatan. Terapisnya orang ‘khusus’. Sebab, bakera adalah bagian dari ritual perawatan k...

avatar
Hamzahmutaqinf