Batik merupakan salah satu budaya milik Indonesia yang sudah diakui oleh dunia, yang dideklarasikan oleh UNESCO, dan dirayakan tiap tahunnya setiap tanggal 2 Oktober sebagai Hari Batik Nasional. Batik di Indonesia juga beragam jenisnya, dimana setiap daerah dan etnis mempunyai jenis batiknya sendiri yang menjadi ciri khas daerah tersebut. Salah satu daerah tersebut adalah Solo, dimana batik adalah warisan budaya sejak ratusan tahun lalu yang menjadi suatu simbol keagungan kerajaan. Dalam suatu daerah pula, terdapat berbagai macam motif batik yang mempunyai arti dan fungsinya masing-masing, salah satunya adalah motif Wirasat Motif batik Wirasat (atau biasa disebut Sido Wirasat) adalah motif yang dianjurkan kepada pengantin yang akan melangsungkan pernikahan dengan adat Jawa. Motif ini memiliki makna nasehat yang selalu diberikan orang tua untuk menuntun kedua mempelai dalam memasuki bahtera hidup berumah tangga. sumber: budayajawa.id &nb...
Ada 3 motif batik Pekalongan yang sudah sangat melegenda karena keberadaannya sudah turun-temurun dari dulu dan masih sangat diminati konsumen. Apa saja motif batik tersebut 1. Motif Batik Jlamprang Motif batik jlamprang sangat dipengaruhi oleh budaya Islam, di dalam Islam dilarang menggambar makhluk hidup. Untuk itulah motif jlamprang terdiri dari titik, kotak, lingkaran dan bentuk-bentuk lain yang membentuk geometris. Selain itu warna cerah menjadi ciri khas lain dari motif jlamprang, bisa dua warna atau lebih. Meskipun berupa titik dan bentuk-bentuk dasar yang geometris, namun pola yang terbentuk memiliki makna yang mendalam. Motif batik jlamprang merupakan motif batik pekalongan yang terkenal karena salah satu motif batik pekalongan yang mudah digambar selain itu motif batik jlamprang juga menjadi ikon motif batik Pekalongan karena motif batik yang satu ini memang sudah sangat familiar di masyarakat sejak dahulu. 2. Motif Batik Liong Jika motif batik jlamprang sangat dipengaruhi...
Mendem Ari-Ari (Menanam Plasenta Bayi) di Jawa Plasenta merupakan organ yang menjadi jalur hidup jabang bayi sebelum dilahirkan. Plasenta dalam bahasa Jawa sering disebut dengan istilah ari-ari. Menurut tradisi Jawa ari-ari atau plasenta bayi adalah batir (teman/saudara) yang menemani bayi sebelum dilahirkan. Hal ini disebabkan karena ari-ari selalu mengikuti kelahiran seorang bayi. Oleh karena itu untuk mengormati dan penjagaan terhadap ari-ari masyarakat Jawa yang masih menjaga tradisi selalu mendem ari ari (menanam ari ari) di dalam tanah dengan cara dan tempat yang baik. Adapun cara menguburkan ari-ari adalah sebagian berikut: 1.Setelah janig lahir, ari-ari dibersihkan oleh petugas kesehatan Beralaskan dau senthe, ari-ari dimasukan kedalam periuk yang terbuat dari tanah. Kemudian ditutup dengan cobek atau tempurung kelapa. 2.Di atas wadah diberi berbagai ubarampe atau barang syarat. Jenis-jenis umbere yang digunakan setiap daerah berbeda-beda. Di daerah penulis tepatny...
Potensi atas sumber daya perempuan terhadap program pelestarian Situs Manusia Purba Sangiran Adiati, Aththur Fithri (2015) Potensi atas sumber daya perempuan terhadap program pelestarian Situs Manusia Purba Sangiran. Jurnal Sangiran (4). pp. 100-111. Text 9-POTENSIATAS-SUMBER-DAYA-PEREMPUAN_Compressed.pdf - Published Version Download (2MB) | Preview Official URL: https://kebudayaan.kemdikbud.go.id/bpsmpsangiran/2... Abstract Kepemilikan lahan menjadi permasalahan penting dalam pengelolaan pelestarian Situs Sangiran di masa depan. Perempuan Situs Sangiran mempunyai peran domestik yang sangat melekat pada dirinya baik dalam kehidupan keluarga maupun masyarakat. Oleh sebab itu, potensi perempuan selayaknya kita gali sebagai bentuk manifestasi atas progr...
Pemberdayaan masyarakat Sangiran dalam sektor industri kerajinan yang mendukung pengembangan Museum Sangiran Amanda, Irene Carissa Desmiaristi (2015) Pemberdayaan masyarakat Sangiran dalam sektor industri kerajinan yang mendukung pengembangan Museum Sangiran. Jurnal Sangiran (4). pp. 125-135. Text (Pemberdayaan masyarakat sangiran dalam sektor industri kerajinan merupaka n langkah dari museum sangiran untuk memandirikan masyarakat dari segi ekonomi,hukum, dan sosial budaya.) 11-PEMBERDAYAAN-MASYARAKAT-SANGIRAN_Compressed.pdf - Published Version Download (2MB) | Preview Abstract Pemberdayaan masyarakat Sangiran dalam sektor industri kerajinan merupakan langkah dari Museum Sangiran untuk memandirikan masyarakat dari segi ekonomi, hukum, dan sosial budaya. Museum Sang...
Candi Indonesia seri Jawa Edi, Sedwati and Hariani, Santiko and Hasan, Djafar and Ratnaesih, Maaulana and Wiwin DjuwitaSudjana, Ramelan and Chaidir, Ashari (2013) Candi Indonesia seri Jawa. Candi Indonesia Seri Jawa . Direktorat Pelestarian Cagar Budaya dan Permuseuman, Direktorat Pelestarian Cagar Budaya dan Permuseuman. ISBN 9786021766934 This is the latest version of this item. Text Candi Indonesia Seri Jawa.pdf Download (68MB) Abstract Buku Candi Indonesia Seri Jawa yang diterbitkan oleh Direktorat Pelestarian Cagar Budaya dan Permuseuman. Buku ini merupakan upaya mendekatkan pesona candi-candi tersebut ke hati sanubari masyarakat. Terdapat kehebatan 96 candi di Jawa di buku ini, yang dapat dibawa o...
Proyek Penelitian dan Pengkajian Kebudayaan Nusantara, Direktorat Sejarah dan Nilai Tradisional, Direktorat Jenderal Kebudayaan telah mengkaji dan menganalisis naskah-naskah lama di antaranya naskah daerah jawa Tengah yang berjudul Bhagawadgita, isinya tentang kepahlawanan, Bhagawadgita sendiri artinya nyanyian Tuhan. Intinya adalah petuah atau wejangan dari Sri Kresna kepada Arjuna pada saat perang melawan Adi pati Karna di Kurusetra. Nilai-nilai yang terkandung di dalam naskah ini adalah nilai luhur yang berupa ajaran atau petuah yang dapat diterapkan dalam kehidupan masyarakat dewasa ini, yang dapat menunjang pembangunan, baik fisik maupun spiritual. Sumber: Hp, Soimun and Soeloso, Soeloso and Hp, Soejanto (1992) Bhagawadgita. Direktorat Sejarah dan Nilai Tradisional, Jakarta. http://repositori.kemdikbud.go.id/8247/
Wanita sebagai salah satu anggota keluarga, seperti juga anggota keluarga yang lain mempunyai tugas dan fungsi dalam mendukung berkeluarga. Dahulu dan juga sampai sekarang masih ada anggoa masyarakat yang menganggap tugas wanita dalam keluarga adalah hanya melahirkan keturunan, mengasuh anak, melayani suami, dan mengurus rumah tangga. Dalam perkembangannya sekarang ternyata tugas atau peranan wanita dalam kehidupan keluarga semakin berkembang lebih luas lagi. Sejalan dengan semakin kompleksnya bidang-bidang kehidupan dalam masyarakat dan semakin beratnya beban ekonomi keluarga, peranan wanita dalam masyarakat dan keluarga semakin diperlukan. Hal ini semakin terasa pada masyarakat perkotaan. Wanita saat ini tidak saja berkegiatan di dalam lingkup keluarga. tetapi banyak diantara bidang-bidang kehidupan di masyarakt membutuhkan sentuhan kehadiran wanita dalam penanganannya. Peran wanita dalam ikut menopang kehidupan dan penghidupan keluarga semakin nyata. Sumber:&nbs...
Kain koleksi Surya Wida Muhamdjir ini bermotif batik sudagaran yang berasal dari kota yogyakarta, merupakan motif larangan dari kalangan Keraton, yang membuat seniman dari kaum sudagar untuk menciptakan motif baru yang sesuai selera masyarakat sudagar. Mereka juga mengubah motif larangan sehingga motif tersebut dapat dipakai masyarakat umum dan tidak memandang kasta. Meski terjadi pengembangan namun batik yang dikerjakan para sudagar ini tidak keluar dari pakem. Desain batik Sudagaran umumnya terkesan berani dalam pemilihan bentuk, stilisasi atas benda-benda alam atau satwa, maupun kombinasi warna yang didominasi warna soga dan biru tua. Batik Sudagaran menyajikan kualitas dalam proses pengerjaan serta kerumitan dalam menyajikan ragam hias yang baru. Pencipta Batik Sudagaran mengubah batik keraton dengan isen-isen yang rumit dan mengisinya dengan cecek (bintik) sehingga tercipta batik yang amat indah dan disukai banyak semua kalangan. Motif batik sudagaran ini memil...