Seni Pertunjukan
Seni Pertunjukan
Seni Pertunjukan DKI Jakarta
Topeng
- 4 Agustus 2010
Topeng adalah sebuah seni pertunjukan tradisional masyarakat Betawi, dimana lakon cerita yang dibawakannya adalah tentang problema kehidupan sehari-hari. Lain halnya dengan Lenong yang pembawaan lakonnya dengan cukup serius, Topeng Betawi cenderung memunculkan humor yang reflek dikeluarkan oleh para pelakonnya. Kebanyakan para pelakon Lenong menilai Topeng adalah mereka yang belum mampu membawakan Lenong. Seperti pada salah satu pementasan Lenong di Festival Palang Pintu Kemang, mengatakan dalam sebuah dialog : " Jangan ngelucu mulu lu ah.. Emang kita Topeng pake diketawain..!!". Namun, masyarakat awam pada umumnya hampir terkecoh menilai apakah itu pertunjukan Topeng ataukah Lenong.

Yang membedakan Topeng dan Lenong secara prinsip adalah :

1. Lakon Ceritanya.
- Topeng mengangkat cerita sehari-hari, dan cenderung lebih mengangkat unsur kejenakaan,diawali dengan Tarian Topeng.
- Lenong mengangkat cerita-cerita penokohan, seperti : Si Pitung (lenong Jago / Preman), diawali pemunculan lakon Jawara/Jago dengan atraksi pencak silatnya. atau kisah seribu satu malam (Lenong Denes).

2. Alat musik pengiringnya.
- Topeng menggunakan Gendang dengan pukulan khas Topeng, alat musik geseknya berupa Rebab dan beberapa alat musik lainnya yang hampir sama dengan iringan gambang namun bukan Gambang Kromong. Tidak hanya itu, Topeng bisa menambahkan alat musik lainnya, seperti Tanjidor, maka ada istilah Jipeng (Tanji-Topeng)
- Sedangkan lenong iringan musiknya adalah Gambang Kromong.

Seperti pada umumnya, sejarah seni Topeng muncul di kalangan betawi Pinggiran (perbatasan antara masyarakat Betawi dan Sunda) waktu zaman penjajahan. dimana Topeng merupakan salah satu media berekspresi masyarakat pribumi untuk meluapkan emosi yang berupa kritik/sindiran-sindiran atas tekanan-tekanan penjajahan. Dan mengapa dinamakan Topeng itu sendiri pun karena para pelakon topeng pada zaman dahulunya memang menggunakan topeng/kedok di wajahnya, karena untuk menutupi identitas dirinya atas kekhawatiran incaran para penjajah.

Karena muncul di Betawi Pinggir, Topeng acapkali menggunakan beberapa kosa kata berbahasa Sunda baik di dalam nyanyiannya, pantunnya maupun dialognya. Untuk lebih jelasnya, simak di beberapa rekaman kaset salah satu Group Topeng Betawi Ternama "Setia Warga" pimpinan Alm. H. Bokir pada masanya. Di beberapa judul lakonnya, 'Si Jantuk', 'Kumpul Kebo', 'Bokir Jadi Bujang' dan lain sebagainya, disitu bisa kita simak dengan baik karakter pertunjukannya.

Diskusi

Silahkan masuk untuk berdiskusi.

Daftar Diskusi

Rekomendasi Entri

Gambar Entri
Upacara Kelahiran di Nias
Ritual Ritual
Sumatera Utara

Kelahiran seorang anak yang dinantikan tentu membuat seorang ibu serta keluarga menjadi bahagia karena dapat bertemu dengan buah hatinya, terutama bagi ibu (melahirkan anak pertama). Tetapi tidak sedikit pula ibu yang mengalami stress yang bersamaan dengan rasa bahagia itu. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan tentang makna dari pra-kelahiran seseorang dalam adat Nias khusunya di Nias Barat, Kecamatan Lahomi Desa Tigaserangkai, dan menjelaskan tentang proses kelahiran anak mulai dari memberikan nama famanoro ono khora sibaya. Metode pelaksanaan dalam penelitian ini adalah menggunakan metode observasi dan metode wawancara dengan pendekatan deskriptif. pendekatan deskriptif digunakan untuk mendeskripsikan fakta sosial dan memberikan keterangan yang jelas mengenai Pra-Kelahiran dalam adat Nias. Adapun hasil dalam pembahasan ini adalah pra-kelahiran, pada waktu melahirkan anak,Pemberian Nama (Famatorõ Tõi), acara famangõrõ ono khõ zibaya (Mengantar anak ke rumah paman),...

avatar
Admin Budaya
Gambar Entri
Prajurit Pemanah Kasultanan Kasepuhan Cirebon Di Festival Keraton Nusantara
Seni Pertunjukan Seni Pertunjukan
Jawa Barat

Prajurit pemanah dari komunitas pemanah berkuda indonesia (KPBI) mengikuti Festival Keraton Nusantara 2017. mewakili kesultanan kasepuhan cirebon. PAKAIAN: terdiri dari ikat kepala/ totopong khas sunda jenis mahkuta wangsa. kain sembongb berwarnaungu di ikat di pinggang bersamaan dengan senjata tajam seperti golok dan pisau lalu baju & celana pangsi sunda. dengan baju corak ukiran batik khas sunda di bagian dada. untuk alas kaki sebagian besar memakai sendal gunung, namun juga ada yang memakai sepatu berkuda. BUSUR: sebagian besar memakai busur dengan model bentuk turkis dan ada juga memakai busur model bentuk korea. ANAK PANAH: Semua nya memakai anak panah bahan natural seperti bambu tonkin, kayu mapple & kayu spruce QUIVER (TEMPAT ANAK PANAH): Semua pemanah menggunakan quiver jenis backside quiver atau hip quiver . yaitu quiver yang anak panah di pasang di pinggang dan apabila anak panah di pasang di dalam quiver , nock anak panah menghadap ke belaka...

avatar
ASEP NU KASEP TEA ATUH PIRAKU
Gambar Entri
Prajurit pemanah kasultanan kasepuhan cirebon di festival keraton nusantara
Seni Pertunjukan Seni Pertunjukan
Jawa Barat

Prajurit pemanah dari komunitas pemanah berkuda indonesia (KPBI) mengikuti Festival Keraton Nusantara 2017. mewakili kesultanan kasepuhan cirebon. PAKAIAN : terdiri dari ikat kepala/ totopong khas sunda jenis mahkuta wangsa. kain sembong berwarna ungu di ikat di pinggang bersamaan dengan senjata tajam seperti golok ataupun pisau lalu baju & celana pangsi sunda. dengan baju corak ukiran batik khas sunda di bagian dada. untuk alas kaki sebagian besar memakai sendal gunung, namun juga ada yang memakai sepatu berkuda. BUSUR : sebagian besar memakai busur dengan model bentuk turkis dan ada juga memakai busur model bentuk korea. ANAK PANAH : Semua nya memakai anak panah bahan natural seperti bambu tonkin, kayu mapple & kayu spruce QUIVER (TEMPAT ANAK PANAH): Semua pemanah menggunakan quiver jenis backside quiver atau hip quiver . yaitu quiver yang anak panah di pasang di pinggang dan apabila anak panah di pasang di dalam quiver , nock anak panah menghad...

avatar
ASEP NU KASEP TEA ATUH PIRAKU
Gambar Entri
Kirab agung milad ke 215 kesultanan kacirebonan
Seni Pertunjukan Seni Pertunjukan
Jawa Barat

aksi pertunjukan pusaka dan pasukan kesultanan kacirebonan dari balaikota cirebon sampai ke keraton kacirebonan

avatar
ASEP NU KASEP TEA ATUH PIRAKU
Gambar Entri
PANURUNG: Pasukan Pengawal Keraton Sumedang Larang
Senjata dan Alat Perang Senjata dan Alat Perang
Jawa Barat

Para pasukan penjaga keraton Sumedang larang

avatar
ASEP NU KASEP TEA ATUH PIRAKU