×

Akun anda bermasalah?
Klik tombol dibawah
Atau
×

DATA


Kategori

Kuliner

Elemen Budaya

Makanan Minuman

Provinsi

Maluku

Sambal Colo-Colo Maluku

Tanggal 01 Dec 2017 oleh Nicky Ria Azizman.

Resep Sambal Colo Colo Pedas Sederhana Khas Ambon Maluku Spesial Asli Enak. Begitu mudah dan praktis hanya dengan mencampurkan potongan cabai, bawang, dan tomat. Serta dengan mengaduknya dengan tambahan air jeruk nipis, dapat tercipta sambal dengan rasa pedas yang istimewa.
 
Colo-colo paling cocok dipakai sebagai kondimen resep ikan bakar. Ikan ekonomis yang populer di Maluku adalah kawalinya atau ikan kembung. Ikan lain yang disukai adalah samandar yang di Makassar dikenal dengan nama baronang. Dibakar tanpa gosong, lalu disiram dengan colo-colo kalau di kita sambal kecap komplit kali namanya.
 
Apakah bedanya antara sambal colo-colo khas Ambon Maluku dan sambal dabu dabu khas Manado? Keduanya adalah sejenis sambal atau kondimen yang dipakai untuk membuat makanan lebih sedap dan bercitarasa. Colo-colo adalah istilah yang umum dipakai di Ambon, Maluku, sedangkan dabu-dabu adalah istilah Manado, Sulawesi Utara. Sambal colo colo juga ada di Manado, Makassar, Papua, dll.
 
Secara sepintas keduanya memiliki kemiripan. Tomat - biasanya tomat muda yang masih berwarna hijau - diiris tipis dan kecil, begitu juga bawang merah dan cabe rawit. Kemudian ditaburi sedikit garam dan disiram dengan kucuran jeruk nipis yang isinya berwarna kuning atau jingga, dan beraroma harum. Jeruk nipis semacam ini disebut lemon cui di Manado, atau lemon cina di Ambon. Orang Pontinak menyebutnya jeruk kunci. Jeruk nipis ini juga cocok untuk diperas membuat minuman segar.
 
Di Maluku dan kota Ambon, colo-colo ditambah daun kemangi dan sering juga ditambah dengan sedikit kecap asin. Ada pula yang menambahkannya dengan kecap manis. Tetapi, menurut orang-orang tua di Maluku, colo-colo yang asli adalah justru yang tidak memakai kecap.
 
Karena colo-colo bergantung pada selera masing-masing orang, ada juga yang menambahkan tahi minyak (blondo dalam bahasa Jawa, galendo dalam bahasa Sunda) yang dihaluskan ke dalam colo-colo. Selain tahi minyak, rarobang (air sisa proses pembuatan minyak kelapa) yang dihanguskan (caramelized) juga sering dipakai untuk membuat colo-colo lebih mantap. Ada lagi colo-colo yang diberi irisan kenari mentah. Bahkan ada pula yang menambahkan terasi.
 
Pendeknya, colo-colo adalah kreasi yang cukup bebas di-interpretasi-kan, sepanjang bahan dasarnya menyangkut tomat, bawang merah, cabe rawit, daun kemangi, dan jeruk nipis. Ada yang rasanya lebih asam, ada yang lebih pedas, ada pula yang lebih asin. Berikut resep sambal colo colo lengkap dengan cara bikin sendiri di rumah.
 
BAHAN :
 
10 buah cabai rawit merah, diiris kasar
6 siung bawang merah, diiris kasar
1 sendok makan air jeruk nipis
3 buah tomat hijau, dipotong kotak-kotak
1/4 sendok teh garam
1/4 sendok teh gula pasir
1/4 sendok teh penyedap rasa
50 ml air
 
CARA MEMBUAT SAMBAL COLO COLO :
 
Campur cabai rawit merah, bawang merah, tomat hijau, garam, gula pasir, dan penyedap rasa. Aduk rata.
Tambahkan air jeruk nipis dan air. Campur rata.
Sajikan untuk 5 porsi.
 
Tempat yang menyediakan:
RM Ikan Bakar Sari Rasa Ambon
Jln. Anthony Rhebok, No. 11, Kota Ambon
Buka pkl. 08.00 – 22.00 WIT
 
Sumber: http://carabuatresep.blogspot.co.id/2016/10/cara-membuat-sambal-colo-colo.html

DISKUSI


TERBARU


Bubur Pedas

Oleh Sherly_lewinsky | 25 Apr 2024.
Makanan khas Kalimantan Barat

Bubur pedas adalah salah satu makanan khas dari Kalimantan Barat. Biasanya, bubur ini akan dilengkapi dengan berbagai macam sayuran seperti daun kuny...

ANALISIS FENOME...

Oleh Keishashanie | 21 Apr 2024.
Keagamaan

Agama Hindu Kaharingan yang muncul di kalangan suku Dayak sejak tahun 1980. Agama ini merupakan perpaduan antara agama Hindu dan kepercayaan lokal su...

Kue Pilin atau...

Oleh Upikgadangdirantau | 20 Apr 2024.
Kue Tradisional

Kue pilin atau disebut juga kue bapilin ini adalah kue kering khas Sumatera Barat.Seperti namanya kue tradisional ini berbentuk pilinan atau tamb...

Bika Panggang

Oleh Upikgadangdirantau | 20 Apr 2024.
kue tradisional

Bika Panggang atau bisa juga disebut Bika bakar merupakan salah satu kue tradisional daerah Sumatera Barat. Kue Bika ini sangat berbeda dengan Bika...

Ketipung ngroto

Oleh Levyy_pembanteng | 19 Apr 2024.
Alat musik/panjak bantengan

Ketipung Ngroto*** Adalah alat musik seperti kendang namun dimainkan oleh dua orang.Dalam satu set ketipung ngroto terdapat 2 ketipung lanang dan we...

FITUR


Gambus

Oleh agus deden | 21 Jun 2012.
Alat Musik

Gambus Melayu Riau adalah salah satu jenis instrumental musik tradisional yang terdapat hampir di seluruh kawasan Melayu.Pergeseran nilai spiritual...

Hukum Adat Suku...

Oleh Riduwan Philly | 23 Jan 2015.
Aturan Adat

Dalam upaya penyelamatan sumber daya alam di kabupaten Aceh Tenggara, Suku Alas memeliki beberapa aturan adat . Aturan-aturan tersebut terbagi dala...

Fuu

Oleh Sobat Budaya | 25 Jun 2014.
Alat Musik

Alat musik ini terbuat dari bambu. Fuu adalah alat musik tiup dari bahan kayu dan bambu yang digunakan sebagai alat bunyi untuk memanggil pend...

Ukiran Gorga Si...

Oleh hokky saavedra | 09 Apr 2012.
Ornamen Arsitektural

Ukiran gorga "singa" sebagai ornamentasi tradisi kuno Batak merupakan penggambaran kepala singa yang terkait dengan mitologi batak sebagai...