|
|
|
|
![]() |
Rumah Adat Panggang Pe Tanggal 06 Aug 2018 oleh OSKM_19918157_isai abcd. |
Rumah Panggang Pe berasal dari kata panggang dan epe (dijemur). Rumah ini dinamakan demikian karena pada zaman dahulu, rumah berdesain seperti ini sering dipakai untuk menjemur barang-barang (daun teh, ketela, dll). Ciri khas dari rumah adat ini sebelum mengalami modernisasi adalah memiliki atap bagian depan yang lebih landai dari bagian tengah/belakkang, memiliki 4-6 tiang penyangga atap di depan rumah (tiang penyangga sebagai penentu bentuk atap), dan biasanya hanya terdapat satu ruang di dalamnya. Atap landai memudahkan orang untuk menjemur, sedangkan ruangan yang hanya ada 1 membuat rumah adat ini jarang digunakan sebagai tempat tinggal tetap oleh pemiliknya. Rumah ini lebih sering digunakan untuk berjualan dan memproduksi barang.
Rumah Adat Panggang Pe ini dibagi lagi menjadi beberapa jenis, sesuai dengan bentuk atapnya. Misalnya panggang pe gedhang salirang (atap tinggi di belakang), panggang pe empyak setangkep (kedua bagian atap landai), dan panggang pe gedhang setangkep (atap tinggi di tengah).
Pada masa sekarang, rumah adat ini masih dapat diihat di beberapa daerah di Indonesia. Bentuknya sudah mengalami modernisasi sehingga menjadi berbeda dalam beberapa hal dari yang aslinya. Perubahan itu terjadi karena adanya peralihan fungsi rumah adat menjadi tempat yang dapat dijadikan tempat tinggal tetap bagi penghuninya. Perubahan tersebut dapat dilihat dalam hal banyaknya ruangan dalam rumah. Ruangan diperbanyak sehingga rumah dapat digunakan selayaknya rumah pada umumnya. Hal-hal yang masih dipertahankan adalah bentuk atap dan adanya tiang-tiang penyangga di depan rumah, walaupun dengan jumlah yang lebih sedikit.
Â
gambar:Â www.woodbrickstone.com
![]() |
Gambus
Oleh
agus deden
| 21 Jun 2012.
Gambus Melayu Riau adalah salah satu jenis instrumental musik tradisional yang terdapat hampir di seluruh kawasan Melayu.Pergeseran nilai spiritual... |
![]() |
Hukum Adat Suku...
Oleh
Riduwan Philly
| 23 Jan 2015.
Dalam upaya penyelamatan sumber daya alam di kabupaten Aceh Tenggara, Suku Alas memeliki beberapa aturan adat . Aturan-aturan tersebut terbagi dal... |
![]() |
Fuu
Oleh
Sobat Budaya
| 25 Jun 2014.
Alat musik ini terbuat dari bambu. Fuu adalah alat musik tiup dari bahan kayu dan bambu yang digunakan sebagai alat bunyi untuk memanggil pend... |
![]() |
Ukiran Gorga Si...
Oleh
hokky saavedra
| 09 Apr 2012.
Ukiran gorga "singa" sebagai ornamentasi tradisi kuno Batak merupakan penggambaran kepala singa yang terkait dengan mitologi batak sebagai... |