×

Akun anda bermasalah?
Klik tombol dibawah
Atau
×

DATA


Kategori

Cerita Rakyat

Elemen Budaya

Cerita Rakyat

Rajo Tiangso

Tanggal 27 Dec 2018 oleh Admin Budaya .

Desa Sandaran Agung terletak di pinggir danau Kerinci yang bening airnya. Pinggir sebelah barat mencecah (menyentuh) sampai bertemu dangan air danau. Batu-batu besar menyembul di bagian tepi tanah yang berumput itu. Pada pagi, tengah hari dan petangnya pinggir desa itu ramai oleh manusia yang akan mandi atau akan mencuci apa-apanya.

Waktu itu hari tengah hari. Seorang wanita membimbing anak lelakinya menuju tepi danau hendak mandi. Di rumah anak perempuannya ditinggalkannya sedang masih tidur. Umur anak perempuan itu baru tiga tahun. Waktu anak itu berumur dua tahun kepalanya terbentur batu dan bekas lukanya nampak sempai sekarang. Ibu muda beserta anak lelaki itu setelah sampai di tepi danau teruslah mandi. Panas yang mencucuk-cucuk kulit menyebabkan mereka berleha-leha sepuasnya, berendam di air danau yang sejuk itu. Si ibu berenang ke sana kemari. Si anak, lelaki  yang baru berumur lima tahun itu tak pula hendak ketinggalan.

Ia berenang agak ke tengah. Makin ke tengah makin sejuk dan terasa nikmat. Tapi diluar dugaannya tubuhnya makin menjauh. Dan saat angin berhembus, yang makin lama makin kencang, tubuhnya tergulung bersama air danau yang membawanya ke mulut danau tempat air melaju menuju Batang Merangin di ujung sana, Begitulah si anak tak dapat lagi ditemui ibunya. Anak lelaki itu dengan cepat telah berpindah di gulung air Batang Merangin yang deras itu. Karena pertolongan Tuhan, anak tersebut teruntal ke atas potongan buih yang besar. Potongan buih itu bergerak dengan cepat, sementara di atasnya seorang anak manusia yang tak sadarkan diri terlelap tak bergerak-gerak.

Buih yang membawa anak lelaki itu menghilir terus ditunda arus yang makin ke hilir makin tenang dan akhirnya berbelok kebkanan bersatu dengan arus Batang Hari. Entah beberapa minggu, entah pula beberapa bulan buih itu terdampar di tepian mandi raja di Jambi. Waktu raja mandi dan melihat seorang anak diatas buih yang tersangkut di kepala jamban mandinya segera mendekatinya dan mengambil anak itu lalu dibawanya ke istana.

Anak lelaki itu oleh raja diasuhlah menurut semestinya. Makin besar makin nyata betapa berbudinya anak itu. Ia seorang yang jujur dan tak pernah berdusta. Selalu menurut apa yang dikatakan raja. Patuh yang bukan alang kepalang. Bila disuruh mengaji ia nampak sangat bersungguh-sungguh. Tak mengherankan apabila semua yang diajarkan guru  mengajinya dapat dikuasainya dengan cepat. Itulah pula sebabnya raja sangat sayang kepadanya. Kemudian raja meresmikannya sebagai anak angkatnya dan dinamakan baginda Muhammad Amin.

Setelah dewasa, anak lelaki itu mohon diri kepada ayah angkatnya, raja Jambi itu.... untuk melihat-lihat negeri orang. Siapa tahu dengan berbuat demikian akan bertambah pengalamannya. Hati mudanya bergejolak didorong semangat keagamaannya yang tinggi. Masih banyak daerah perlu dikembangkan dibawah rangkuman sinar Islam. Perjalanan pemuda itu tertumbuk ke ranah tanah Kerinci yang molek dengan gunung yang tinggi disamping-menyampingnya serta hamparan permukaan danau di timurnya. Tak terbada riang dan gembiranya pemuda itu sampai di tempat yang masih asing baginya itu. Suatu daerah yang masih baru baginya. Kalau di Jambi ia tak pernah melihat danau besar dan gunung yang tinggi, di daerah baru ini ia bertemu dengan semua itu.

Tak lama ia disini akhirnya tergugah hatinya untuk menetap di desa Sandaran Agung. Setahun dua tahun berada disini ia berkenalan dengan seorang anak perempuan yang cantik kembang semerbak desa itu. Tak lama kemudian ia pun mengawini perempuan tambatan hatinya itu. Namun malang baginya, perempuan yang dikawininya itu tak lain  adik kandungnya sendiri. Rasa malu dan bayangan dosa menghantui dirinya. Maka diputuskannya untuk segera meninggalkan desa itu. Satu-satunya jalan yang patut menurut pikirannya ialah kembali ke Jambi, untuk mendapatkan ayah angkatnya.

Sesampai di Jambi ia diterima dengan senang hati. Pemberian pengajian makin ditingkatkan. Setelah dirasa matang benar ia pun dikirim ke Mesir untuk memperdalam ilmu agama. Tak kalah dapat melukiskan betapa senang hati Muhammad Amin menerima kehormatan yang dirasanya sangat besar itu. Bila kemudian ia kembali dari Mesir, baginda raja meyuruhnya turun ke daerah-daerah untuk mulai mengembangkan agama Islam. Baginda raja tahu dan yakin benar banyak daerah di pelosok  yang masih tenggelam dalam kegelapan karena belum mendapat bimbingan. Keadaan seperti ini tentu tak mungkin dibiarkan berlarut-larut.

"Ananda," kata baginda raja kepada Muhammad Amin yang hadir di dekatnya, yang baru saja dipanggilnya. "Dihulu Tembesi di tengah rimba raya, beberapa negeri sedang menunggu-nunggumu. Carilah tempat tersebut. Bangunlah negeri itu. Bentuklah penduduknya menurut cara hidup muslim sejati. Kesana engkau dapat menempuh Sungai Sirih, yang akan membawamu ke Batang Tembesi. Mudiklah ke sungai itu sampai ke hulu. Mudah-mudahan engkau akan selamat." Muhammad Amin tak menjawab sedikit pun. Dadanya serasa akan meledak menahan kegembiraan. Ia ingin cepat-cepat untuk melaksanakan tugas suci yang disuruhkan ayah angkatnya yang dirasakannya sangat bijaksana itu.

"Bawalah kitab suci Al-Qur'an ini. Anggaplah barang ini pusaka satu-satunya dariku untukmu." Kemudian baginda raja diam dan memandang kepada Muhammad Amin. Orang yang dipandang itu pun membalas memandang. Matanya bersinar-sinar tanda ia telah siap benar untuk berangkat. "Nah, berangkatlah engkau segera!"

Dengan bekal Al-Qur'an, yang bertulis tangan itu, berangkatlah Muhammad Amin memudiki Sungai Sirih. Di hulu Batang Tembesi Muhammad Amin bersua dengan Pemuncak Koto Tapus yang bernama Sutan Sri Maharaja Batu. Pemuncak Koto Tapus ini sudah lama bermukim di daerah ini. Beliau berasal dari Minangkabau membawa adat serta perundang-undangan negeri itu untuk diterpakan di negeri Sungai Tenang. Sebelum beliau datang penduduk negeri Sungai Tenang belum begitu mengenal adat istiadat hidup yang sesungguhnya.

Begitu Muhammad Amin tiba di daerah baru itu, ia sangat tercengang dengan penduduk yang begitu terpelihara dalam kehidupan yang seronoh dikungkung adat tetapi tidak menganut sesuatu agama yang mengesakan Tuhan. Ketika hal itu disampaikannya kepada Pemuncak Sutan Sri Maharaja Alam, maka tanpa melalui perdebatan lagi segera diterima dengan tangan terbuka. Ia kemudian ditempatkan di Tanjung Alam dan diperdaulat sebagai suluh bendang balai nan tiga jenjang (pusat tumpuan perhatian). Dengan Al-Qur'an, yang disebut juga surat berjanggut itu yang hurufnya bertulis tangan dan waw serta ra-nya panjang-panjang---- mulailah Muhammad Amin mengembangkan agama Islam.

Pada saat pertama isahanya itu ia harus mengikuti segala kebiasaan penduduk. Penduduk telah terbiasa makan pekasan pacat, dan menyabung ayam. Namun lambat laun kebiasaan itu dapat dihapuskannya. Suatu hari Muhammad Amin, ikut serta menyabung ayam. Dan nasib lagi mujur ia berhasil memenangkan pertandingan. Saat seperti itu tak disia-siakannya. Ia mulai mempengaruhi penduduk. "Nah, kawan-kawan," katanya kepada orang banyak, baik itu para penyabung ataupun penonton. "Kalau ingin tahu apa sebabnya aku menang? Itu karena aku membaca sesuatu." Mendengar ucapan Muhammad Amin itu, orang banyak mulai tertarik untuk mengetahui rahasia bacaan apa gerangan yang telah dibacanya, sehingga peraduan ayam itu dimenangkannya.

"Bismillahirrahmanirrahim? Itulah bacaannya. Barang siapa ingin belajar boleh? Aku bersedia mengajarkannya," katanya. Maka mulai saat itu penduduk negeri Sungai Tenang berangsur-angsur, tetapi mantap telah memeluk agama Islam. Mulailah kehidupan baru dengan mengikatkan diri kepada adat yang dibawa dari Minangkabau yang dibawa Sutan Sri Maharaja Ratu dan teriti, mudik dari Jambi bawaan Muhammad Amin. Yang dikatakan pula adat bersendi syaraj, syarak bersendi Kitabullah.

Muhammad Amin pun mulai mendirikan mesjid pertama di Tanjung Alam. Sebuah mesjid bergonjong satu surau yang bergonjong dua. Mesjid itu bertiang tunggal lambang pertama kali beliau mengesakan Tuhan di sana. Tinggi tiang itu tiga belas meter melambangkan rukun yang tiga belas. Dikelilingi pula oleh tiang-tiang kecil sebanyak dua puluh buah, mengingatkan sifat dua puluh. Semenjak itu Muhammmad Amin digelari orang Rajo Tiangso, yang berarti pemimpin agama yang pertama kali mengesakan Tuhan di lingkungan negeri Sungai Tenang. Rajo Tiangso kemudian diberi tanah tempat tinggal dipertengahan di antara negeri-negeri yang mengelilinginya. Tanah, atau daerah yang ditempatinya itu disebut "tanah irung tanah tergunting”. Pernah penduduk Pungguh VI dan Pungguh IX menawarakan negeri mereka masing-masing untuk tempat tinggal Rajo Tiangso.

 

 

Sumber : Cerita Rakyat Daerah Jambi oleh Drs. Thabran Kahar; Drs. R. Zainuddin; Drs. Hasan Basri Harun; Asnawi Mukti, BA

DISKUSI


TERBARU


Tradisi Sekaten...

Oleh Journalaksa | 29 Oct 2024.
Tradisi Sekaten Surakarta

Masyarakat merupakan kesatuan hidup dari makhluk-makhluk manusia saling terikat oleh suatu sistem adat istiadat (Koentjaraningrat, 1996: 100). Masyar...

Seni Tari di Ci...

Oleh Aniasalsabila | 22 Oct 2024.
Seni Tari Banyumasan

Seni tari merupakan salah satu bentuk warisan budaya yang memiliki peran penting dalam kehidupan masyarakat Cilacap. Tari-tarian tradisional yang ber...

Wayang Banyumas...

Oleh Aniasalsabila | 22 Oct 2024.
Wayang Banyumasan

Wayang merupakan salah satu warisan budaya tak benda Indonesia yang memiliki akar dalam sejarah dan tradisi Jawa. Sebagai seni pertunjukan, wayang te...

Ekspresi Muda K...

Oleh Journalaksa | 19 Oct 2024.
Ekspresi Muda Kota

Perkembangan teknologi yang semakin pesat tidak hanya ditemui pada bidang informasi, komunikasi, transportasi, konstruksi, pendidikan, atau kesehatan...

Refleksi Realit...

Oleh Journalaksa | 19 Oct 2024.
Refleksi Keraton Yogyakarta Melalui Perspektif Sosiologis

Manusia dan kebudayaan tidak dapat dipisahkan satu sama lain. Adanya manusia menjadi penyebab munculnya kebudayaan. Kebudayaan sangat penting dalam k...

FITUR


Gambus

Oleh agus deden | 21 Jun 2012.
Alat Musik

Gambus Melayu Riau adalah salah satu jenis instrumental musik tradisional yang terdapat hampir di seluruh kawasan Melayu.Pergeseran nilai spiritual...

Hukum Adat Suku...

Oleh Riduwan Philly | 23 Jan 2015.
Aturan Adat

Dalam upaya penyelamatan sumber daya alam di kabupaten Aceh Tenggara, Suku Alas memeliki beberapa aturan adat . Aturan-aturan tersebut terbagi dala...

Fuu

Oleh Sobat Budaya | 25 Jun 2014.
Alat Musik

Alat musik ini terbuat dari bambu. Fuu adalah alat musik tiup dari bahan kayu dan bambu yang digunakan sebagai alat bunyi untuk memanggil pend...

Ukiran Gorga Si...

Oleh hokky saavedra | 09 Apr 2012.
Ornamen Arsitektural

Ukiran gorga "singa" sebagai ornamentasi tradisi kuno Batak merupakan penggambaran kepala singa yang terkait dengan mitologi batak sebagai...