×

Akun anda bermasalah?
Klik tombol dibawah
Atau
×

DATA


Elemen Budaya

Makanan Minuman

Provinsi

DI Jogjakarta

Asal Daerah

Yogyakarta

Getuk Khas Yogyakarta

Tanggal 07 Sep 2015 oleh Iklimah .

                 

 

       Gethuk adalah penganan tradisional Indonesia yang berasal dari daerah Jawa Tengah, Daerah Istimewa Yogyakarta, dan Jawa Timur. Menemukannya di pasar-pasar di wilayah tersebut bukanlah perkara yang sulit. Namun menemukannya di Jakarta, bisa jadi akan menghabiskan waktu anda. Padahal cara membuatnya amatlah mudah. Kali ini kami akan menyajikan resep gethuk yang bisa anda coba sendiri di rumah. Bahan-bahan untuk membuata sangat mudah di dapatkan. Cara dan alat untuk membuatnya pun tidaklah sulit.

     Menyajikan gethuk hasil olahan sendiri tentu akan menjadi kejutan yang istimewa bagi keluarga anda. Meski sederhana, penganan ini cukup kaya akan kandungan karbohidrat dan protein nabati. Dibandingkan penganan modern lainnya, gethuk tidak terlalu banyak mengandung gula sehingga bagus bagi kesehatan anda. Gethuk tradisional biasanya mencampurkan gula merah pada adonan singkong rebus. Dalam resep gethuk ini, kami memisahkan gula merah dan menyajikannya sebagai saus terpisah. Hal ini dimaksudkan agar anda dapat menakar tingkat kemanisan sesuai selera anda.

    Agar mendapatkan gethuk yang lezat, pilihlah singkong dengan seksama. Jangan memilih singkong yang sudah agak lama dicabut dari batangnya, tanda-tandanya; kulit singkong sudah layu/lemas, daging singkong berwarna kebiru-biruan dan saat diiris, dagingnya tidak lagi mengelurkan sari pati tapioka. Singkong yang sudah layu biasanya akan terasa pahit ketika diolah.

 
Bahan - bahan :
  • 500 gram singkong, bersihkan, kukus hingga matang
  • 100 gr kelapa parut kasar, kukus selama 10 menit
  • ½ sdt garam
Bahan Saus :
  • 150 ml air
  • 200 gr gula merah, sisir halus
  • ¼ sdt garam
  • 2 lembar daun pandan
Cara membuat :
  1. Haluskan singkong kukus bersama dengan kelapa parut dan garam, aduk rata. Masukkan kedalam loyang yang telah dialas plastik, padatkan.
  2. Saus: rebus air, gula merah, garam dan daun pandan hingga gula merah larut. Masak hingga gula merah mengental.
  3. Sajikan gethuk bersama dengan sausnya.

 

    Menyajikan gethuk bagi keluarga anda, bisa jadi menjadi langkah kecil dalam menyelamatkan penganan asli Indonesia dari kepunahan. Apalagi jika anda memiliki putra-putri yang masih kecil, yang setiap harinya selalu berhadapan dengan cemilan impor di sekolah ataupun di mall. Tak ada salahnya sesekali mengganti penganannya dengan makanan asli Indonesia yang tidak kalah sehat. Selamat mencoba resep gethuk dari kami, semoga keluarga anda menyukainya.

Sumber: http://www.bacaresepdulu.com/resep-gethuk/

 

DISKUSI


TERBARU


ASAL USUL DESA...

Oleh Edyprianto | 17 Apr 2025.
Sejarah

Asal-usul Desa Mertani dimulai dari keberadaan Joko Tingkir atau Mas Karebet atau Sultan Hadiwijaya yang menetap di Desa Pringgoboyo, Maduran, Lamong...

Rumah Adat Karo...

Oleh hallowulandari | 14 Apr 2025.
Rumah Tradisional

Garista adalah Rumah Adat Karo di Kota medan yang dikenal sebagai Siwaluh Jabu. Rumah adat ini dipindahkan dari lokasi asalnya di Tanah Karo. Rumah A...

Kearifan Lokal...

Oleh Artawan | 16 Mar 2025.
Budaya

Setiap Kabupaten yang ada di Bali memiliki corak kebudayaan yang berbeda antara satu daerah dengan daerah yang lainnya. Salah satunya Desa Adat Tenga...

Mengenal Sejara...

Oleh Artawan | 16 Mar 2025.
Budaya

Pura Lempuyang merupakan salah satu tempat persembahyangan umat hindu Bali tertua dan paling suci di Bali. Terletak di lereng Gunung Lempuyang, di Ka...

Resep Layur Bum...

Oleh Masterup1993 | 24 Jan 2025.
Makanan

Ikan layur yang terkenal sering diolah dengan bumbu kuning. Rasa ikan layur yang dimasak dengan bumbu kuning memberikan nuansa oriental yang kuat...

FITUR


Gambus

Oleh agus deden | 21 Jun 2012.
Alat Musik

Gambus Melayu Riau adalah salah satu jenis instrumental musik tradisional yang terdapat hampir di seluruh kawasan Melayu.Pergeseran nilai spiritual...

Hukum Adat Suku...

Oleh Riduwan Philly | 23 Jan 2015.
Aturan Adat

Dalam upaya penyelamatan sumber daya alam di kabupaten Aceh Tenggara, Suku Alas memeliki beberapa aturan adat . Aturan-aturan tersebut terbagi dal...

Fuu

Oleh Sobat Budaya | 25 Jun 2014.
Alat Musik

Alat musik ini terbuat dari bambu. Fuu adalah alat musik tiup dari bahan kayu dan bambu yang digunakan sebagai alat bunyi untuk memanggil pend...

Ukiran Gorga Si...

Oleh hokky saavedra | 09 Apr 2012.
Ornamen Arsitektural

Ukiran gorga "singa" sebagai ornamentasi tradisi kuno Batak merupakan penggambaran kepala singa yang terkait dengan mitologi batak sebagai...