|
|
|
|
GULA GAIT Tanggal 04 Aug 2014 oleh Yulius Dwi Kristian. |
Jajanan khas Samarinda yang wajib dicoba adalah Gula Gait. Gula Gait adalah makanan khas kalimantan yang terbuat dari Gulan Aren dan Gula putih semacam karamel dan dibentuk menyerupai tekstur kayu dengan warna keemasan. Rasanya menggoda di lidah karena manisnya yang sangat legit. Proses pembuatan Gula Gait hampir mirip dengan membuat Gulali namun di proses akhirnya yang membedakan . Proses pembuatan Gula Gait terbilang tidak mudah dan dibutuhkan waktu yang tidak sebentar serta tenaga yang ekstra untuk mengaduk dan menarik adonan hingga mendapatkan tekstur dan warna yang diinginkan.
Berikut ini Resep Gula Gait Khas Samarinda :
Bahan :
- ½ kg Gula Merah (gula aren)
- 1 ons Gula Putih (gula pasir)
Cara Membuat :
1. Kedua bahan tersebut dimasukkan kedalam panci atau wajan lalu dipanaskan hingga mengental sampai membentuk adonan.
2. Setelah itu adonan disalin ke teflon dan didinginkan, sebelum adonan mengeras dengan menggunakan kayu adonan dikaitkan pada paku besar yang telah ditancapkan pada dinding.
3. Adonan ditarik berulang kali sampai adonan kekuning – kuningan dan membentuk batangan – batangan yang memanjang dengan lebar kurang lebih 2 cm atau seukuran jari kelingking orang dewasa.
4. Selanjutnya dipindahkan ke atas meja panjang dan dibiarkan sampai mengeras, kemudian dipotong – potong sepanjang kurang lebih 5 – 6 cm menggunakan gunting.
Sumber Foto : eastkalimantancenter.blogspot.com
Gambus
Oleh
agus deden
| 21 Jun 2012.
Gambus Melayu Riau adalah salah satu jenis instrumental musik tradisional yang terdapat hampir di seluruh kawasan Melayu.Pergeseran nilai spiritual... |
Hukum Adat Suku...
Oleh
Riduwan Philly
| 23 Jan 2015.
Dalam upaya penyelamatan sumber daya alam di kabupaten Aceh Tenggara, Suku Alas memeliki beberapa aturan adat . Aturan-aturan tersebut terbagi dala... |
Fuu
Oleh
Sobat Budaya
| 25 Jun 2014.
Alat musik ini terbuat dari bambu. Fuu adalah alat musik tiup dari bahan kayu dan bambu yang digunakan sebagai alat bunyi untuk memanggil pend... |
Ukiran Gorga Si...
Oleh
hokky saavedra
| 09 Apr 2012.
Ukiran gorga "singa" sebagai ornamentasi tradisi kuno Batak merupakan penggambaran kepala singa yang terkait dengan mitologi batak sebagai... |