×

Akun anda bermasalah?
Klik tombol dibawah
Atau
×

DATA


Kategori

Pakaian Adat

Elemen Budaya

Pakaian Tradisional

Provinsi

Banten

Ciri Khas Kain Tenun Suku Baduy #DaftarSB19

Tanggal 12 Feb 2019 oleh Citrakartini .

Seperti yang kita tahu, setiap daerah di Indonesia pasti punya bermacam-macam kebudayaan lokal yang menjadi ciri khas daerahnya. Entah itu bangunan bersejarahnya, makanan dan minuman tradisionalnya, pakaian adat, tarian serta pertunjukan seni lainnya, dan lain-lain. Tidak hanya itu, dalam hal mode berbusana pun menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan lokal maupun mancanegara. Selain batik, tenun juga merupakan mode berbusana yang sudah dikenal luas di masyarakat Indonesia bahkan dunia. Daerah pengrajin tenun di Indonesia antara lain: Sumatera, Jawa, Bali, Kalimantan, dan Nusa Tenggara. Setiap daerah tentu mempunyai keunikan serta ciri khasnya masing-masing.

Namun, tahukah kamu, Suku Baduy di Banten juga memiliki kain tenun yang sangat khas? Para perempuan suku Baduy yang bermukim di pengunungan Kendeng, Leuwidamar ini biasanya diajarkan menenun sejak usia dini. Uniknya, kegiatan menenun ini hanya boleh dilakukan oleh kaum perempuan saja. Konon, jika ada kaum laki-laki yang melakukannya, maka laki-laki tersebut akan berubah perilakunya menjadi seperti perempuan.

Ada perbedaan warna kain dan pakaian adat antara suku Baduy Dalam dan suku Baduy Luar. Warna kain Baduy Dalam identik dengan warna putih yang melambangkan kesucian dan terbebas dari pengaruh budaya luar. Sedangkan Baduy Luar menggunakan warna hitam dan biru tua yang mendominasi kain tenun mereka.

Bantuan alam pun sangat diandalkan dalam proses pembuatan kain tenun ini. Mulai dari menanam biji kapas hingga berbuah, kemudian kapas tersebut dipintal menggunakan alat pintal sederhana untuk dijadikan benang, selanjutnya, proses menenun dilakukan hingga menjadi kain dan pakaian adat.

DISKUSI


TERBARU


Asal usul terbe...

Oleh Hanggarabawandi | 25 Jun 2024.
Cerita rakyat masyarakat Dayak Bakumpai

Dahulu kala hiduplah dua raksasa bersaudara yang mana kaka bernama Ujung Dan adik bernama silu. mereka hidup di pesisir sungai barito di bawah gunung...

Pehu Na Pitu

Oleh Batakologi | 24 Jun 2024.
Naskah Kuno dan Ramalan

Pehu Na Pitu merupakan nama Batak yang ditujukan untuk tujuh planet, yaitu Matahari, Bulan, Mars, Merkurius, Jupiter, Venus, dan Saturnus. Darisini...

Rambu Siporhas

Oleh Batakologi | 24 Jun 2024.
Naskah Kuno dan Ramalan

Naskah ini berisi petunjuk di dalam penggunaan rambu siporhas . Rambu Siporhas biasa digunakan untuk peramalan dalam konteks berperang, dan naskah...

Diniyohu dan Ma...

Oleh Ninaninu Cafe | 24 May 2024.
Makanan Tradisional Gorontalo

Diniyohu, Ilabulo, Binthe Biluhuta, Dabu-Dabu Sagela

Omu dan Kue Ker...

Oleh Ninaninu Cafe | 24 May 2024.
Minuman dan Kue Tradisional

Minuman Omu dan Kue Kering tradisional Gorontalo

FITUR


Gambus

Oleh agus deden | 21 Jun 2012.
Alat Musik

Gambus Melayu Riau adalah salah satu jenis instrumental musik tradisional yang terdapat hampir di seluruh kawasan Melayu.Pergeseran nilai spiritual...

Hukum Adat Suku...

Oleh Riduwan Philly | 23 Jan 2015.
Aturan Adat

Dalam upaya penyelamatan sumber daya alam di kabupaten Aceh Tenggara, Suku Alas memeliki beberapa aturan adat . Aturan-aturan tersebut terbagi dala...

Fuu

Oleh Sobat Budaya | 25 Jun 2014.
Alat Musik

Alat musik ini terbuat dari bambu. Fuu adalah alat musik tiup dari bahan kayu dan bambu yang digunakan sebagai alat bunyi untuk memanggil pend...

Ukiran Gorga Si...

Oleh hokky saavedra | 09 Apr 2012.
Ornamen Arsitektural

Ukiran gorga "singa" sebagai ornamentasi tradisi kuno Batak merupakan penggambaran kepala singa yang terkait dengan mitologi batak sebagai...