|
|
|
|
Cemilan Rebok #DaftarSB19 Tanggal 12 Feb 2019 oleh Nabilah . |
Nusa Tenggara Timur adalah sebuah provinsi di Indonesia yang terletak di bagian tenggara Indonesia. Provinsi ini terdiri dari beberapa pulau, di antaranya adalah Pulau Flores, Pulau Sumba, Pulau Timor, Pulau Alor, Pulau Lembata, Pulau Rote, Pulau Sabu, Pulau Adonara, Pulau Solor, Pulau Komodo dan Pulau Palue.
Salah satu makanan khas orang NTT adalah biasa disebut U'ut atau tepung dari jagung atau beras, ini adalah salah satu jenis makanan tadisional orang Manggarai yang mendiami wilayah bagian barat dari pulau Flores, Nusa Tenggara Timur. Camilan dari tepung, memang agak aneh kedengarannya. Tapi camilan ini buat masyarakat Flores, Nusa Tenggara Timur adalah hal yang biasa. Namanya juga unik yaitu Rebok.
Kalau di Jakarta di masa lalu ada juga makanan seperti ini yang biasa disebut sagon. Dijual di halaman sekolah dasar oleh pedagang keliling.
Makanan tradisional ini disuguhkan kepada tamu jika ada acara adat atau penyambutan tamu yang berkunjung ke rumah-rumah mereka. Untuk menjadikan tepung melalui proses yang cukup panjang sehingga untuk menyebutkan namanya di dalam bahasa Manggarai cukup sulit mengejakannya. Tapi masing- masing daerah memiliki nama tersendiri untuk camilan yang satu ini. karena setiap daerah di NTT memiliki bahasa daerah sendIri-sendiri.
Rebok memang seperti bubuk dibuat dari tepung beras dan kelapa parut. Rasanya cukup enak dan sedikit mirip biskuit. Ada yang menyajikan camilan ini dengan digoreng tanpa minyak.
Gambus
Oleh
agus deden
| 21 Jun 2012.
Gambus Melayu Riau adalah salah satu jenis instrumental musik tradisional yang terdapat hampir di seluruh kawasan Melayu.Pergeseran nilai spiritual... |
Hukum Adat Suku...
Oleh
Riduwan Philly
| 23 Jan 2015.
Dalam upaya penyelamatan sumber daya alam di kabupaten Aceh Tenggara, Suku Alas memeliki beberapa aturan adat . Aturan-aturan tersebut terbagi dala... |
Fuu
Oleh
Sobat Budaya
| 25 Jun 2014.
Alat musik ini terbuat dari bambu. Fuu adalah alat musik tiup dari bahan kayu dan bambu yang digunakan sebagai alat bunyi untuk memanggil pend... |
Ukiran Gorga Si...
Oleh
hokky saavedra
| 09 Apr 2012.
Ukiran gorga "singa" sebagai ornamentasi tradisi kuno Batak merupakan penggambaran kepala singa yang terkait dengan mitologi batak sebagai... |