|
|
|
|
![]() |
Candi Lawang Kabupaten Boyolali Tanggal 09 Aug 2018 oleh OSKM18_16318218_Pandum Arimuladi. |
Candi Lawang adalah salah satu situs warisan budaya yang terletak di Dusun Dangean, Desa Gedangan, Kecamatan Cepogo, Kabupaten Boyolali. Kompleks candi yang tidak begitu luas ini cukup sulit untuk ditemukan pengunjung dikarenakan posisinya yang terletak di desa kecil dan sedikit tersembunyi karena berada persis di belakang rumah warga. Selain itu, meskipun ada petunjuk jalan untuk menuju ke area candi, tetap saja masih menyulitkan pengunjung karena petunjuk yang masih kurang jelas.
Untuk memasuki area candi Lawang, tak ada tiket masuk bagi pengunjung. Di situs ini ditemukan lima struktur bangunan, yakni sebuah candi induk dan empat candi perwara. Pada candi induk masih dapat dijumpai batur, kaki, tubuh bawah, dan pintu. Sementara empat struktur bangunan lainnya hanya tersisa fondasi dan bagian atas bangunan.
https://situsbudaya.id
Temuan yoni di sekitar situs menandakan candi ini adalah candi Hindu. Namun, waktu pembangunan Candi Lawang belum diketahui secara pasti karena minimnya sumber informasi yang ada. Secara relatif, periodisasi candi dapat diketahui dari langgam bangunan.
Berdasarkan pengamatan arkeolog, langgam bangunan dapat ditentukan berdasarkan bentuk perbingkaian bagian kaki candi dan bagian tubuh bawah yang berbentuk genta dan setengah lingkaran. Dari data tersebut dapat diperkirakan bahwa candi Lawang ini kemungkinan dibangun pada 750-800 Masehi. Namun untuk data pasti masih dilakukan penelitian.
Candi Lawang dihiasi oleh ornamen yang berupa antefiks dan hiasan untaian bunga serta hiasan geometris antara lain motif gawang (kotak-kotak). Candi perwara di sebelah utara dan selatan berbentuk bujur sangkar, sedangkan di sebelah timur berbentuk persegi panjang.selain itu, di area candi ini juga ditemukan beberapa arca, ada arca Agastya dan arca Durga yang kini disimpan di Museum Radya Pustaka Solo.
Untuk mencapai candi ini dapat dilakukan dengan mengendarai sepeda motor atau mobil melalui jalur Boyolali-Cepogo yang kurang lebih membutuhkan waktu 30 menit dari kota Boyolali. Disarankan saat sudah memasuki jalan desa untuk berjalan perlahan. Selain dikarenakan jalan yang cukup sempit, anda juga harus memperhatikan petunjuk arah yang memang kurang begitu jelas.
#OSKMITB2018
![]() |
Gambus
Oleh
agus deden
| 21 Jun 2012.
Gambus Melayu Riau adalah salah satu jenis instrumental musik tradisional yang terdapat hampir di seluruh kawasan Melayu.Pergeseran nilai spiritual... |
![]() |
Hukum Adat Suku...
Oleh
Riduwan Philly
| 23 Jan 2015.
Dalam upaya penyelamatan sumber daya alam di kabupaten Aceh Tenggara, Suku Alas memeliki beberapa aturan adat . Aturan-aturan tersebut terbagi dal... |
![]() |
Fuu
Oleh
Sobat Budaya
| 25 Jun 2014.
Alat musik ini terbuat dari bambu. Fuu adalah alat musik tiup dari bahan kayu dan bambu yang digunakan sebagai alat bunyi untuk memanggil pend... |
![]() |
Ukiran Gorga Si...
Oleh
hokky saavedra
| 09 Apr 2012.
Ukiran gorga "singa" sebagai ornamentasi tradisi kuno Batak merupakan penggambaran kepala singa yang terkait dengan mitologi batak sebagai... |