×

Akun anda bermasalah?
Klik tombol dibawah
Atau
×

DATA


Kategori

Makanan

Elemen Budaya

Makanan Minuman

Provinsi

Nanggroe Aceh Darussalam

Asal Daerah

Nanggroe Aceh Darussalam

Bubur Kanji

Tanggal 06 Aug 2018 oleh Oskm18_19718363_rifat .

Pasti kita semua sudah tidak asing lagi dengan hidangan yang disebut "bubur," kita makan bubur saat sarapan, saat sedang sakit, dan banyak kesempatan lainnya yang pastinya membuat kuping dan lidah kita ini tidak asing dengan hidangan yang satu ini, Namun, perlu diketahui darimana asal usul bubur di nusantara ini, seorang Guru besar sejarah Universitas Gadjah Mada berkata bahwa sebenarnya bubur ini tumbuh dari kelas ekonomi kalangan bawah yang berusaha untuk memenuhi kebutuhan pangannya, Sampai sekarang sudah menjadi perjalanan panjang dan ternyata bubur ini diterima diseluruh kalangan di indonesia hingga akhirnya tumbuh berbagai hidangan bubur khas dari daerah di seluruh penjuru nusantara. Dan di kesempatan ini saya akan menjelaskan bagaimana untuk membuat bubur khas provinsi paling barat di indonesia.

Bubur Kanji adalah bubur khas Nanggroe Aceh Darussalam, Mirip Dengan Bubur Ayam namun, bubur kanji memiliki citarasa unik khas Nanggroe Aceh Darussalam yang membuat siapapun yang mencobanya ketagihan!, Bubur Kanji ini sangat sering ditemukan ketika bulan Ramadhan, Masjid-Masjid di Aceh biasanya membagikan bubur kanji sebagai menu utamanya, Mudah dicerna dengan citarasa yang unik khas Aceh membuat bubur ini menjadi begitu terkenal sebagai makanan khas warga Nanggroe Aceh Darussalam terutama di bulan Ramadhan.

Berikut adalah bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat bubur kanji:

1 Mug Beras

1/2 Daging Ayam 

1,5Liter Air

Minyak Secukupnya Untuk Menumis

Garam 2 Sendok Teh              

2 Lembar Daun Pandan

 3 Sendok makan santan kental   

 5 Lembar Daun Kari

 Yang Di Haluskan:

Bawang Merah 7 Buah

Bawang Putih 5 Buah

Kayu Manis 1 Sendok Teh

Bunga Lawang 3 Biji

Cengkeh 5 biji

Jintan Putih 1 Sendok teh

2 Buah Kapulaga

 Yang Di Rajang:

2 Batang daun sop

1 Batang Daun Bawang

2-3 buah bawang merah(sesuai selera)

Cara Pembuatan:

Panaskan Minyak Lalu tumis bumbu yang dihaluskan bersama daun kari

Lalu masukkan daging ayam dan masak sampai matang

 Kemudian masukkan beras, Air, daun pandan untuk menambah aroma, tambah air kaldu, Lalu tunggu hingga menjadi bubur

Setelah bubur sudah matang angkat ayam dan potong-potong menjadi suiran ayam lalu masukkan suiran ayam

lalu masukkan bumbu yang sudah dirajang, Garam, dan santan

Bubur sudah siap disajikan! Sajikan dengan ditaburi bawang goreng sesuai selera!

Bubur Kanji ini paling enak dimakan saat sedang hangat!, dengan aroma bubur yang menggoda dan tekstur bubur yang kental bersama campuran suiran ayam, memang benar jika bubur ini pasti nikmat disantap untuk menu pembuka puasa!

Dan pastinya ini adalah salah satu warisan budaya aceh yang sangat penting untuk dijaga dan dilestarikan, maka dari itu mari kita jaga dan lestarikan budaya-budaya di seluru bumi ibu pertiwi ini!

Image result for bubur kanji

http://www.mykitchensnippets.com/2012/11/bubur-kanji-kedahkedah-rice-porridge.html

http://banjarmasin.tribunnews.com/2017/08/14/inilah-sejarah-bubur-dalam-kuliner-indonesia

#OSKM18

DISKUSI


TERBARU


Tradisi Sekaten...

Oleh Journalaksa | 29 Oct 2024.
Tradisi Sekaten Surakarta

Masyarakat merupakan kesatuan hidup dari makhluk-makhluk manusia saling terikat oleh suatu sistem adat istiadat (Koentjaraningrat, 1996: 100). Masyar...

Seni Tari di Ci...

Oleh Aniasalsabila | 22 Oct 2024.
Seni Tari Banyumasan

Seni tari merupakan salah satu bentuk warisan budaya yang memiliki peran penting dalam kehidupan masyarakat Cilacap. Tari-tarian tradisional yang ber...

Wayang Banyumas...

Oleh Aniasalsabila | 22 Oct 2024.
Wayang Banyumasan

Wayang merupakan salah satu warisan budaya tak benda Indonesia yang memiliki akar dalam sejarah dan tradisi Jawa. Sebagai seni pertunjukan, wayang te...

Ekspresi Muda K...

Oleh Journalaksa | 19 Oct 2024.
Ekspresi Muda Kota

Perkembangan teknologi yang semakin pesat tidak hanya ditemui pada bidang informasi, komunikasi, transportasi, konstruksi, pendidikan, atau kesehatan...

Refleksi Realit...

Oleh Journalaksa | 19 Oct 2024.
Refleksi Keraton Yogyakarta Melalui Perspektif Sosiologis

Manusia dan kebudayaan tidak dapat dipisahkan satu sama lain. Adanya manusia menjadi penyebab munculnya kebudayaan. Kebudayaan sangat penting dalam k...

FITUR


Gambus

Oleh agus deden | 21 Jun 2012.
Alat Musik

Gambus Melayu Riau adalah salah satu jenis instrumental musik tradisional yang terdapat hampir di seluruh kawasan Melayu.Pergeseran nilai spiritual...

Hukum Adat Suku...

Oleh Riduwan Philly | 23 Jan 2015.
Aturan Adat

Dalam upaya penyelamatan sumber daya alam di kabupaten Aceh Tenggara, Suku Alas memeliki beberapa aturan adat . Aturan-aturan tersebut terbagi dala...

Fuu

Oleh Sobat Budaya | 25 Jun 2014.
Alat Musik

Alat musik ini terbuat dari bambu. Fuu adalah alat musik tiup dari bahan kayu dan bambu yang digunakan sebagai alat bunyi untuk memanggil pend...

Ukiran Gorga Si...

Oleh hokky saavedra | 09 Apr 2012.
Ornamen Arsitektural

Ukiran gorga "singa" sebagai ornamentasi tradisi kuno Batak merupakan penggambaran kepala singa yang terkait dengan mitologi batak sebagai...