×

Akun anda bermasalah?
Klik tombol dibawah
Atau
×

DATA


Kategori

makanan tradisional

Elemen Budaya

Makanan Minuman

Provinsi

DKI Jakarta

Asinan Jakarta

Tanggal 03 Sep 2013 oleh Borip X7. Revisi 2 oleh Oase pada 03 Sep 2013.

 

Asinan adalah kudapan yang dibuat dari sayur-sayuran dan buah-buahan mentah. Citarasa yang menonjol dari sajian ini adalah asam-pedas. Lalu, kenapa disebut asinan? Penamaan asinan sebenarnya adalah karena proses pengacaran dengan garam dan cuka. Kesegaran asinan membuatnya cocok untuk dikelompokkan sebagai hidangan pembuka (appetizer).

 
Sekalipun ada berbagai jenis asinan, varian yang terutama adalah asinan betawi dan asinan bogor. Secara umum, asinan betawi memakai sayur-sayuran dan sausnya memakai kacang tanah tumbuk, sedangkan asinan bogor memakai buah-buahan lokal dan sausnya tidak memakai kacang tumbuk, melainkan saus cabai, bawang putih, dan cuka.
 
Sayur-sayuran yang dipergunakan dalam asinan biasanya adalah  sawi asin, kubis, tauge, serutan wortel, selada ditambah irisan tahu kuning. Seringkali ditambahkan juga irisan bengkuang dan ubi merah untuk memberi tekstur crunchy.  Asinan versi Peranakan Tionghoa memakai daun tek kim (antanan) dan lokio (daun dan umbi bawang muda).
 
Buah-buahan untuk asinan adalah buah-buahan lokal, khususnya yang ditemukan di sekitar Jakarta-Bogor, seperti:  mangga muda, kedondong, salak, jambu air, pepaya mengkal, bengkuang, pala, nenas, anggur hutan. Karena isinya buah-buahan, asinan buah lebih mirip rujak. Bedanya, rujak memakai buah-buahan segar yang tidak diacar terlebih dulu.
 
Asinan biasanya ditaburi kacang goreng dan disantap dengan krupuk mi renyah. Segar disantap sebagai kudapan di siang yang terik, asinan sangat populer di sekitar Jakarta dan Bogor.  Menilik penyajian dan citarasanya, sangat kuat dugaan bahwa, di masa lalu, asinan diciptakan oleh kaum Peranakan Tionghoa. Mungkin sekali sajian ini tercipta di awal abad ke-20.
 
 
 
Resep:

Bahan (5-6 porsi)

  • 200 g tahu kuning dipotong 1x1x2 cm

  • 100 g kol yang diiris tipis 1 cm

  • 150 g taoge yang dibuang akarnya

  • 200 g sawi asin. Dicuci bersih, diperas, dipotong 2 cm.

  • 150 g mentimun yang diiris bulat ½ cm

  • 150 g wortel yang diserut kasar

  • 100 g lokio. Dibersihkan dan dibuang akarnya.

  • 50 g daun tikim yang dibuang akarnya


Kuah (Campur bersama kecuali cuka)

  • 80 g cabai merah yang dihaluskan (3-4 buah)

  • 5 g ebi yang direndam air panas sebentar dan dihaluskan (1 sdm)

  • 50 g kacang tanah goreng yang dihaluskan (5 sdm)

  • 300 g gula pasir

  • 3-4 sdt garam

  • 1000 cc air matang

  • 3 sdt cuka 25%


Pelengkap

  • 150 g kacang tanah goreng

  • 7-8 kerupuk mie

  • 8 sdm sirop gula merah


Cara Membuat

  1. Bersihkan semua sayuran

  2. Kuah asinan: masak campuran kuah di atas api sambil diaduk hingga mendidih lalu angkat. Biarkan kuah menjadi dingin, beri cuka, aduk-aduk.

  3. Masukkan dan atur bahan asinan ke dalam wadah lalu tuangi kuah. Simpan dalam lemari es hingga bahan agak layu, kurang lebih ½ sampai 1 hari.

  4. Keluarkan asinan, hidangkan dengan taburan kacang tanah goreng, kerupuk mie, dan sirop gula merah.

 

 

 
Sumber:
Ikon Kuliner Tradisional Indonesia - Kementerian Pariwisata Indonesia

 http://www.acmi-indonesia.org/masakans/view/1/Asinan%20Jakarta#.UiTcDjYXElc

 

 

DISKUSI


TERBARU


Ogoh-Ogoh, Dari...

Oleh Dodik0707 | 28 Feb 2024.
tradisi

Ogoh-Ogoh, Dari Filosofi Hingga Eksistensinya Malang - Jelang Hari Raya Nyepi, warga Dusun Jengglong, Desa Sukodadi, Kecamatan Wagir, Kabupaten Mal...

Na Nialhotan (D...

Oleh Batakologi | 06 Feb 2024.
Makanan

Dali Nihorbo atau di Pulau Samosir disebut dengan Na Nialhotan. Dibuat dari susu kerbau yang dimasak dengan garam dan bahan pengental. Ada 3 pilihan...

Pulurpulur

Oleh Batakologi | 06 Feb 2024.
Makanan

Pulurpulur Resep khas Simalungun yang bentuknya seperti bola dan disiram saus. Isinya terbuat dari cincang jantung pisang, daun bawang, bawang Batak,...

Itak Sipitu Bar...

Oleh Batakologi | 06 Feb 2024.
Makanan

Menurut Narasumber kami, Ibu Hotni br. Simbolon pada acara MERAYAKAN GASTRONOMI INDONESIA di Taman Ismail Marzuki, Jakarta, tanggal 03 Februari 2024,...

Dengke Na Nisor...

Oleh Batakologi | 06 Feb 2024.
Makanan

Dari sumber yang kami dapat melalui Abang Sepwan Sinaga sebagai Pegiat Budaya Batak Toba, Dengke Na Nisorbuk memiliki citarasa yang dominan pedas. Du...

FITUR


Gambus

Oleh agus deden | 21 Jun 2012.
Alat Musik

Gambus Melayu Riau adalah salah satu jenis instrumental musik tradisional yang terdapat hampir di seluruh kawasan Melayu.Pergeseran nilai spiritual...

Hukum Adat Suku...

Oleh Riduwan Philly | 23 Jan 2015.
Aturan Adat

Dalam upaya penyelamatan sumber daya alam di kabupaten Aceh Tenggara, Suku Alas memeliki beberapa aturan adat . Aturan-aturan tersebut terbagi dala...

Fuu

Oleh Sobat Budaya | 25 Jun 2014.
Alat Musik

Alat musik ini terbuat dari bambu. Fuu adalah alat musik tiup dari bahan kayu dan bambu yang digunakan sebagai alat bunyi untuk memanggil pend...

Ukiran Gorga Si...

Oleh hokky saavedra | 09 Apr 2012.
Ornamen Arsitektural

Ukiran gorga "singa" sebagai ornamentasi tradisi kuno Batak merupakan penggambaran kepala singa yang terkait dengan mitologi batak sebagai...