|
|
|
|
sambel goreng krecek Tanggal 04 Aug 2014 oleh Yulius Dwi Kristian. |
Mengunjungi kota Solo kurang pas rasanya bila tidak menyantap hidangan ini . Sambal goreng krecek adalah salah satu makanan yang mudah dijumpai di daerah Solo maupun kawasan Jateng dan Yogyakarta. Untuk wilayah Solo sambal goreng krecek sangat sedikit kuahnya dibandingkan dengan daerah lain . Sambal goreng ini terbuat dari krecek atau kulit sapi dan biasa disajikan bersama lontong , ketupat , opor ayam maupun gudeg . Yang menjadi ciri khas sambal ini adalah menggunakan cabai rawit utuh yang memberikan rasa pedas gurih.
Bagi yang ingin membuat sendiri berikut ini resep pembuatanya :
Bahan :
- 200 gr Krupuk Krecek khusus masakan
- 150 gr Kacang Tolo
- Cabe Rawit sesuai selera
- 1 Batang Serai ,ambil putihnya , memarkan
- 1 Ltr Santan dari 1 butir kelapa
- 3 lbr daun salam
- 5 cm lengkuas, memarkan
- 100 gr cabe merah besar, rebus, blender halus
- 100 cc minyak goreng
- garam secukupnya
- gula merah secukupnya
- 12 Siung Bawang Merah , dihaluskan
- 12 Siung Bawang Putih , dihaluskan
Cara Membuat :
1. Cuci kacang tolo sampai bersih, masukkan dalam air mendidih dipanci.
2. Diamkan selama 2 jam, hingga kacang mengembang.
3. Rebus kembali, didihkan selama kurang lebih 10 menit.
4. Tiriskan dan bilas dengan menyiramkan air sampai bilasannya jernih.
5. Rendam krecek dgn air biasa hingga lunak,peras airnya agar krecek tidak hancur.
6. Bilas dan peras lagi beberapa kali,sampai keluar semua minyak dan airnya jernih.
7. Tumis cabe merah halus dengan minyak goreng,hingga minyaknya keluar, sisihkan.
8. Tumis bumbu yang dihaluskan dengan sedikit minyak tumisan cabe sampai harum,masukkan serai, daun salam , lengkuas
9. Tuangi santan cair, didihkan, bubuhi garam dan gula.
10. Masukkan Kacang Tolo, masak sampai matang,
11. Masukkan kreceknya dan santan kental.
12. Aduk agar santan tidak pecah, setelah agak mengental masukkan cabe rawit.
13. Masak terus sampai kuah mengental, dan minyak berwarna merah cerah mengambang dipermukaan.
Sumber Foto : kitabmasakan.com
Gambus
Oleh
agus deden
| 21 Jun 2012.
Gambus Melayu Riau adalah salah satu jenis instrumental musik tradisional yang terdapat hampir di seluruh kawasan Melayu.Pergeseran nilai spiritual... |
Hukum Adat Suku...
Oleh
Riduwan Philly
| 23 Jan 2015.
Dalam upaya penyelamatan sumber daya alam di kabupaten Aceh Tenggara, Suku Alas memeliki beberapa aturan adat . Aturan-aturan tersebut terbagi dala... |
Fuu
Oleh
Sobat Budaya
| 25 Jun 2014.
Alat musik ini terbuat dari bambu. Fuu adalah alat musik tiup dari bahan kayu dan bambu yang digunakan sebagai alat bunyi untuk memanggil pend... |
Ukiran Gorga Si...
Oleh
hokky saavedra
| 09 Apr 2012.
Ukiran gorga "singa" sebagai ornamentasi tradisi kuno Batak merupakan penggambaran kepala singa yang terkait dengan mitologi batak sebagai... |