Makanan Minuman
Makanan Minuman
makanan Kalimantan Selatan Banjarmasin
ketupat betumis
- 7 November 2017

ketupat betumis merupakan makanan yang berasal dari banjarmasin, biasanya makanan ini ada saat perayaan idul fitri. jika anda ingin merasakan makanan ini anda tidak perlu jauh-jauh pergi ke banjarmasin, anda cukup membuatnya dirumah.

Bahan-Bahan :

  • 4 buah Ketupat besar (potong sesuai selera)

Bahan untuk kuah :

  • 2 L Santan cair
  • 1 buah Bengkuang (iris tipis) atau dapat diganti dengan sayur nangka.
  • 5-8 buah Kacang panjang (potong-potong)
  • Secukupnya Garam, Gula.

Bahan Lauk (habang) :

  • 3-4 ekor Ikan Haruan/gabus, bisa juga pakai ayam atau bebek (potong2 sesuai selera).
  • 2 sdm Air asam jawa
  • 3 butir Telur bebek rebus
  • 50 gr Cabai merah kering (buang bijinya)
  • 1 ruas Kayumanis
  • Secukupnya Garam, gula pasir & penyedap rasa
  • Secukupnya Minyak goreng
  • Secukupnya Air

Bumbu Halus :

  • 4 siung Bawang putih
  • 7 siung Bawang merah
  • 1 ruas Jahe
  • 1 ruas Kencur
  • 2-3 sdm Gula merah
  • 1/4 sdt Terasi yg sudah dibakar

Bahan Pelengkap :

  • Bawang goreng
  • Jeruk purut
  • Sambal atau cabe rawit

Cara Membuat :

  1. Panaskan santan, ketika sudah mau mendidih matikan api. Ini tujuannya biar lemak dari santan naik ke atas permukaan jadi nanti dapat bagian yg kental. Dan jangan sampai mendidih nanti santannya pecah. Lalu tunggu hingga dingin.
  2. Setelah dingin, nyalakan api kompor lalu masukkan irisan bengkuang & kacang panjang.
  3. Bumbui dengan garam, gula dan penyedap rasa.
  4. Jika sudah mulai agak mendidih, matikan api.

Membuat Habang (bumbu merah) :

  1. Goreng terlebih dahulu lauknya hingga matang. Sebelum digoreng, lumuri dengan air asam jawa & garam.  
  2. Setelah matang, tiriskan & sisihkan.
  3. Untuk bumbu merah: Rebus dulu cabai kering sebentar hingga lemas, tiriskan. Lalu blender hingga halus.
  4. Setelah itu campur cabai merah kering yg sudah diblender dengan bumbu halus.
  5. Siapkan wajan dan minyak secukupnya. Tumis campuran cabai & bumbu halus. Tunggu hingga warnanya berubah menjadi merah gelap.
  6. Kemudian tambahkan air sekitar 500 ml. Masukkan kayumanis, bumbui dengan garam, gula & penyedap rasa. Masak hingga cukup mengental.
  7. Jika sudah mengental masukkan lauk ke dalam bumbu habang (merah), aduk merata.
  8. alu masukkan telur yg sudah di rebus. Aduk hingga rata, jika sudah pas mastikan api.

Penyejian :

  1. Potong2 ketupat sesuai selera dan kebutuhan. 
  2. Sajikan ketupat dgn menuangkan kuah santan beserta bengkuang & kacang panjang. Baru kemudian letakkan lauk dengan bumbu masak habang & bawang goreng diatasnya.
  3. Ketupat betumis khas Banjar siap untuk disantap.

 

Sumber : https://cookpad.com/id/resep/893736-ketupat-betumis-khas-banjar

Diskusi

Silahkan masuk untuk berdiskusi.

Daftar Diskusi

Rekomendasi Entri

Gambar Entri
Prajurit Pemanah Kasultanan Kasepuhan Cirebon Di Festival Keraton Nusantara
Seni Pertunjukan Seni Pertunjukan
Jawa Barat

Prajurit pemanah dari komunitas pemanah berkuda indonesia (KPBI chapter dki jaya) mengikuti Festival Keraton Nusantara 2017. mewakili kasultanan kasepuhan cirebon. PAKAIAN : terdiri dari ikat kepala/ totopong khas sunda jenis mahkuta wangsa. lalu baju & celana pangsi sunda berwarna hitam. dengan baju corak ukiran batik khas sunda di bagian dada. kain sembong berwarna ungu di ikat di pinggang bersamaan dengan senjata tajam berupa golok dan pisau. untuk alas kaki sebagian besar memakai sendal gunung, namun juga ada yang memakai sepatu berkuda. BUSUR : sebagian besar memakai busur dengan model bentuk turkis namun ada juga yang memakai busur model bentuk korea. ANAK PANAH : Semua nya memakai anak panah bahan natural seperti bambu tonkin, kayu mapple & kayu spruce. QUIVER ( TEMPAT ANAK PANAH ): Semua pemanah menggunakan quiver jenis backside quiver atau hip quiver . yaitu quiver yang anak panah di pasang di pinggang dan apabila anak panah di pasang di dal...

avatar
ASEP NU KASEP TEA ATUH PIRAKU
Gambar Entri
Pasukan pemanah kesultanan kasepuhan cirebon di festival keraton nusantara
Seni Pertunjukan Seni Pertunjukan
Jawa Barat

Pasukan pemanah dari komunitas pemanah berkuda indonesia (KPBI chapter dki jaya) mengikuti Festival Keraton Nusantara 2017. mewakili kesultanan kasepuhan cirebon. PAKAIAN: terdiri dari ikat kepala/ totopong khas sunda jenis mahkuta wangsa. lalu baju & celana pangsi sunda. dengan baju corak ukiran batik khas sunda di bagian dada. untuk alas kaki sebagian besar memakai sendal gunung, namun juga ada yang memakai sepatu berkuda. BUSUR: sebagian besar memakai busur dengan model bentuk turkis dan ada juga memakai busur model bentuk korea. ANAK PANAH: Semua nya memakai anak panah bahan natural seperti bambu tonkin, kayu mapple & kayu spruce QUIVER (TEMPAT ANAK PANAH): Semua pemanah menggunakan quiver jenis backside quiver atau hip quiver . yaitu quiver yang anak panah di pasang di pinggang dan apabila anak panah di pasang di dalam quiver , nock anak panah menghadap ke belakang.

avatar
ASEP NU KASEP TEA ATUH PIRAKU
Gambar Entri
Kirab agung milad ke 215 kesultanan kacirebonan
Seni Pertunjukan Seni Pertunjukan
Jawa Barat

aksi pertunjukan pusaka dan pasukan kesultanan kacirebonan dari balaikota cirebon sampai ke keraton kacirebonan

avatar
ASEP NU KASEP TEA ATUH PIRAKU
Gambar Entri
PANURUNG: Pasukan Pengawal Keraton Sumedang Larang
Senjata dan Alat Perang Senjata dan Alat Perang
Jawa Barat

Para pasukan penjaga keraton Sumedang larang

avatar
ASEP NU KASEP TEA ATUH PIRAKU
Gambar Entri
sate ayam madura
Makanan Minuman Makanan Minuman
Jawa Timur

soto ayam adalah makanan dari lamongan

avatar
Sadaaaa