Suku Lampung memiliki pesta budaya yang unik, namanya sekuraan. Sekuraan merupakan pesta topeng yang dihelat pada awal bulan Syawal atau dimulai pada Hari Kedua Idul Fitri oleh bujang atau Meghanai . Sekura berasal dari kata “Sekukha ”, dalam bahasa Lampung berarti menutupi wajah dengan topeng. Biasanya sekura memakai pakaian jelek, compang-camping, atau kostum dari barang-barang bekas dan dedaunan. . Dalam pesta sekuraan, sekura berperan sebagai penghibur. Mereka bebas berekspresi. Kadang menari-nari, bermain pencak silat, atau menggoda penonton dengan gerakan-gerakan yang lucu. Siapa saja boleh menjadi sekura, asal bisa menghibur penonton. S ekura akan berkeliling pekon (kampung) untuk berziarah (mengunjungi) rumah-rumah sambil mengumpulkan makanan. Setelah makanan terkumpul dan cukup, acara dilanjutkan dengan panjat pinang. Meskipun acara ini dilakukan pada awal bulan Syawal atau pada saat Lebaran,...
Sekura merupakan salah satu kesenian topeng di Lampung. Sekura merupakan seni peran yang menggunakan kostum dilengkapi dengan topeng. Di Lampung Barat, Sekura biasanya dilaksanakan saat Hari Raya Idul Fitri, sedangkan di Lampung Selatan Sekura digunakan untuk memeriahkan masyarakat yang sedang melangsungkan pesta adat. Berdasarkan kerapihannya, Sekura dibagi menjadi dua jenis, yaitu 1. Sekura Helau ( Sekura Bersih) Sekura helau memiliki pakaian yang bersih dan rapi. Sekura helau memiliki gaya yang sopan sesuai dengan watak orang yang sedang diperankan. Sekura helau diperankan oleh bujang dan biasanya melakonkan karakter seseorang/tokoh. Tokoh-tokoh itu diantaranya : Sekura majeu (mempelai), memakai kostum mempelai Sekura podak upei (wajah bayi), memakai kostum bayi Sekura tuho (tua), memakai kostum orang tua Sekura ngandung (mengandung/hamil) memakai kostum wanita mengandung. 2. Sekura Kamah ( Sekura Kotor)...
Setiap orang atau individu biasanya memiliki identitas diri yang khas dan diwujudkan pada benda-benda atau berupa simbol-simbol budaya yang disepakati oleh satu kelompok/etnik sehingga dapat dikenal dan dibedakan dengan etnis lainnya. Kain tenun ikat inuh Lampung merupakan salah satu identitas kekuatan produk budaya etnis masyarakat Lampung. Kain tenun ikat inuh sendiri hanya dihasilkan oleh masyarakat asli etnik Lampung Peminggir atau lebih dikenal beradat Saibatin. Dalam penggunaannya, pada mulanya kain tenun ikat inuh hanya digunakan dalam acara adat. Akan tetapi, saat ini sudah mengalami perubahan fungsi, telah digunakan pada berbagai fungsi terutama mengarah keproduk fesen. Perubahan ini terjadi guna mendongkrak kembali eksistensi tenun ikat inuh. Sebab selama hampir 2 abad kain tenun ikat inuh pernah hilang dari peredaran dan tidak terdokumentasi sehingga sangat sulit menemukan kain tenun ikat inuh yang asli. Memasuki tahun 2000, keberadaan kain tenun ikat...
Tari sembah Sigeh Penguten merupakan tari adat budaya lampung yang berasal dari suku Pepadun. Semula tarian ini di persembahkan untuk menyambut kedatangan para raja dan tamu-tamu istimewa. Sebagai cara menunjukan keramahan dan penghormatan. Mungkin karena hal ini kemudian tari sembah sigeh penguten identik sebagai tari penyambutan. Selain diperagakan diupacara-upacara adat serta upacara penyambutan tamu agung, tari sembah juga sering di peragakan di acara pernikahan adat Lampung, fungsinya tetap sama yaitu sebagai upacara penyambutan untuk para tamu ytari sigeh pengutenang hadir di acara tersebut. Busana dan Atribut tari sembah Sigeh Penguten. Tari sembah Sigeh Penguten merupakan tari adat tradisional lampung yang di segala aspek menonjolkan seni budaya lampung. Terutama pada busana dan atribut yang dikenakannya ada ciri lampung yang khas. Seperti siger dan tanggai ataupun kain tapis yang dikenakan para penari. Semua khas lampung dan hanya ada di daerah Lampung....
Tari sembah Sigeh Penguten merupakan tari adat budaya lampung yang berasal dari suku Pepadun. Semula tarian ini di persembahkan untuk menyambut kedatangan para raja dan tamu-tamu istimewa. Sebagai cara menunjukan keramahan dan penghormatan. Mungkin karena hal ini kemudian tari sembah sigeh penguten identik sebagai tari penyambutan. Selain diperagakan diupacara-upacara adat serta upacara penyambutan tamu agung, tari sembah juga sering di peragakan di acara pernikahan adat Lampung, fungsinya tetap sama yaitu sebagai upacara penyambutan untuk para tamu ytari sigeh pengutenang hadir di acara tersebut. Busana dan Atribut tari sembah Sigeh Penguten. Tari sembah Sigeh Penguten merupakan tari adat tradisional lampung yang di segala aspek menonjolkan seni budaya lampung. Terutama pada busana dan atribut yang dikenakannya ada ciri lampung yang khas. Seperti siger dan tanggai ataupun kain tapis yang dikenakan para penari. Semua khas lampung dan hanya ada di daerah Lampung....
Artikel ini tentang kehidupan sosial masyarakat Lampung
SIGER KHAS LAMPUNG Siger merupakan simbol khas daerah Lampung. Jika kita berkunjung ke Kota Lampung, kita banyak menemukan ornamen siger ini di atas atap bangunan, restoran, dan berbagai pusat perbelanjaan. Bahkan, di Lampung sendiri sekarang telah didirikan menara siger. Siger sendiri telah diadaptasikan dalam berbagai bentuk aksesoris, seperti gantungan kunci, lukisan, patung, boneka, dll. Sebelumnya, apa itu siger? Siger merupakan mahkota berbentuk segitiga, berwarna emas, dan memiliki cabang berjumlah sembilan atau tujuh. Siger dibuat dari lempengan tembaga, kuningan, atau logam lain yang dicat dengan warna emas. Ada beberapa jenis siger, perbedaan jenis ini tergantung dari budaya-budaya yang mempengaruhi pembuatan siger tersebut. Siger sendiri hanya digunakan oleh wanita, tidak untuk pria. Siger digunakan saat diadakan upacara adat atau perkawinan oleh mempelai wanita. Tetapi, pada zaman dahulu siger digunakan sebagai perhiasan yang dipakai untuk sehari-hari....
Asal Usul Sukadana Di suatu desa yang berpenduduk, namun desa itu belum memiliki nama. Para tokoh masyarakat sudah sering mengadakan rapat mengenai nama desa tersebut, namun belum menemukan kesepakatan. Pertemuan untuk membahas nama desa adalah pertemuan khusus, artinya, tidak boleh ada orang yang masuk ke rapat tersebut kecuali tokoh masyarakat. Jika ada yang masuk, maka akan dikenakan sanksi. Pada suatu hari, terdapat seorang petani miskin bernama Ki Badaruddin dan istrinya bernama Cik Hamidah. Mereka memiliki seorang putra yang bernama Ki Agus Sulaiman. Ia adalah anak tunggal sehingga semua keinginannya dituruti. Ki Agus Sulaiman dibelikan sebuah gitar, rebana, dan suling. Dengan alat musiknya, Ki Agus Sulaiman bernyanyi layaknya seorang pengamen. Ki Agus Sulaiman pintar memainkan lagu dengan serius, tak heran kedatangannya dinanti-nanti. Namun, Ki Agus Sulaiman aadalah anak yang pemalas. Sehari-hari ia hanya bermain gitar dan jika mendapat uang atau makan...
Pernikahan adalah upacara sakral yang dilaksanakan oleh pasangan mempelai pria dan wanita, sebelum dilaksanakannya suatu pernikahan, ada suatu langkah yang harus di jalani oleh pria yaitu melamar/meminang. Meminang adalah suatu kegiatan dimana seorang pria meminta kesediaan kepada wanita untuk menjadi pendamping hidup atau istri melalui keluarga atau orang kepercayaan. Dalam meminang gadis keturunan Lampung, atau bisa dibilang asli darah Lampung, dimana dalam keluarga masih kental adat dan tradisi budaya Lampungnya, apabila ada seorang pendatang pria atau pria yang tidak memiliki keluarga dan keturunan Lampung sama sekali, maka ada 1 syarat yang harus dipenuhi, yaitu memiliki Keluarga angkat yang berdarah Lampung. Keluarga angkat tersebut dicarikan oleh orangtua gadis, dalam memilih keluarga angkat tidaklah boleh asal dan sembarangan. Keluarga angkat harus memiliki kesejajaran yang sama denga keluarga asal pria yakni dalam hal sosial, wawasan dan lain sebagainya. Apabila kel...