Buah Kansu adalah sebutan masyarakat Wamena Papua pada buah merah. Sekilas bentuknya mirip jagung, berwarna merah tua dan berbentuk lebih besar, buahnya memiliki panjang hingga 55 cm. Buah ini masih merupakan jenis tanaman pandan-pandanan. Oleh karenanya, nama latin dari buah ini disebut Pandanus Conoideus. Tanaman endemik ini tumbuh di sekitaran dataran tinggi dengan ketinggian 2.300 dpl seperti di lembah Baliem, Wamena, Arfak, Jayapura, dan pegunungan Bintang. Biasanya masyarakat papua menyajikannya di saat pesta adat dan juga sebagian menjadikannya obat untuk berbagai macam penyakit. Mereka mengolah kembali buah merah menjadi bubuk dan kapsul kemudian mengemasinya menjadi kemasan obat dan menjualnya ke masyarakat umum. Namun demikian, potensi utama dari buah merah ini secara tradisional digunakan untuk sumber minyak nabati atau minyak karotenoid selain kelapa sawit. Buah merah ini mengandung lemak yang cukup tinggi yaitu 35% per berat kering sehingga...
Papua terkenal dengan obat-obatan tradisional yang diambil dari hutah. Beberapa yang sudah terkenal adalah buah merah dan sarang semut. Ada satu lagi obat tradisional Papua yang unik, yaitu daun gatal ( Laportea ducumana ). Seperti namanya, daun ini menyebabkan gatal-gatal pada kulit, tetapi setelah itu badan akan terasa lebih enak dan nyaman. Daun ini beruukuran cukup besar. Panjangnya sekitar 20 cm dan lebarnya 15 cm. Ujung daun meruncing dan bagian pangkalnya membulat. Warnanya daun hijau tua. Namun di bagian tengahnya terdapat pola warna daun yang lebih muda. Permukaan daun bagian atas dan bawah tidak rata dan berbulu-bulu kecil. Bulu-bulu ini seperti jarum kecil yang akan menempel pada kulit yang terkenal daun ini. Sumber: https://isroi.com/2017/11/12/daun-gatal-obat-tradisional-papua/
Selain busur panah dan juga pisau belatinya yang khas ternyata Papua juga memiliki senjata lainnya yang khas, namun senjata ini berupa ramuan untuk para pria supaya bisa bertemu di atas ranjang melawan pasangannya. Senjata tersebut adalah ramuan obat kuat asli Papua dengan khasiat yang sangat ampuh mengatasi seks pria. Selain ampuh ramuan ini juga terbuat dari bahan alami yang dapat diracik secara tradisional, bahan primadona yang digunakan adalah daun gatal atau tanaman petatas pantai yang dapat anda temukan di bibir pantai daerah papua. Namun cara pembuatannya tidak sembarangan perlu cara-cara tertentu yang harus diikuti, tapi anda tidak usah risau karena cara pembuatannya sangat mudah. Bahkan anda sendiri tanpa bantuan orang lain juga pasti bisa membuatnya. Resep Tradisional Obat Kuat Asli Papua Untuk membuat obat kuat asli Papua terlebih dahulu anda perlu menyiapkan bahan-bahan yang digunakan: 1. Tangkai/batang dari daun gatal 2. Minyak kelapa murni (Miny...
Buah merah adalah tanaman yang berasal dari Papua yang mempunyai khas spesifik endemik yang tumbuh di dataran tinggi Papua. Tanaman buah merah termasuk tanaman keluarga pandan dengan pohon menyerupai pandan. Tinggi tanaman yang kira-kira mencapai 4 meter dengan bentuk tumbuhan hampir menyerupai seperti semak belukar. Bentuk buahnya sendiri yaitu lonjong dan tertutup daun pandan. Buah merah mempunyai panjang hampir 55 cm dengan diameter 10-15 cm dan berat hampir mencapai 3 kg. Masyarakat tradisional di Wamena, Timika, biasanya mengkonsumsi buah merah sebagai obat cacing, penyakit kebutaan dan penyakit kulit. Dengan mengkonsumsi buah merah, masyarakat Wamena, Papua menjadi berbadan kekardan berstamina lebih tinggi dan juga dapat meminimalisirkan terkenanya penyakit degeratif seperti hipertensi, diabetes, penyakit jantung dan kanker. Namun buah merah jarang dijumpai di daerah kita seperti Jawa, Sumatera, Kalimantan, dll karena memang hanya terdapat di Papua. Berikut ini...
Kayu ular papua sejatinya adalah kayu ular yang tumbuh di tanah papua. Meskipun namanya kayu ular, namun kayu ini tidak mirip ular sama sekali. Memiliki nama latin Strychons lucida, kayu ini dimanfaatkan oleh warga papua untuk di jadikan obat tradisional. Di daerah jawa kayu ular papua ini biasa disebut dengan nama dara laut dan dara putih. Kayu ular banyak di temukan di daerah pegunungan papua, sekitar 100-300 meter diatas permukaan air laut. Pohon memiliki diameter 30 cm. Pohon ini bisa tumbuh dengan koloni tanaman kayu ular sejenis. Sehingga kita akan menjumpai pohon-pohon kayu ular ini selalu berkelompok di satu kawasan tertentu. Selain di daerah pegunungan, pohon kayu ular ini juga pernah ditemukan tumbuh di pinggiran sungai. Selain digunakan dalam pengobatan malaria, kandungan dari kayu ular papua yang sangat kompleks, banyak ahli herbal yang mencoba manfaat kayu ular papua ini sebagai obat untuk mengatasi berbagai penyakit. Berikut macam-macam penyak...
Bunga Keris konon menjadi salah satu tumpuan harapan sebagai obat untuk penderita HIV/AIDS. Bentuknya memang menyerupai keris, sebuah senjata tradisional. Bunga ini memiliki ciri lain mengeluarkan lendir dan dipercaya menjadi obat untuk banyak penyakit, termasuk pasien yang mengalami masalah sistem imun. Bunga Keris bisa ditemukan di wilayah Kabupaten Biak Numfor.
Tanaman ini punya tinggi 50-200 cm. Daunnya pipih panjang dengan tekstur sedikit lentur. Warna daunnya kuning kehijauan. Zodia dipercaya dapat mengobati masalah kulit . Misalnya kulit alergi atau bengkak tergigit serangga. Tanaman ini juga berfungsi seperti lavender yang dapat mengusir nyamuk dengan mengoleskannya pada kulit.
Mayama Merupakan tumbuhan semak musiman, tinggi 2-4 m. Daun tunggal, bergantian, menarik perhatian, agak melengkung dan kasar, bangun daun oval, jorong atau memanjang. Daun berwarna merah dari gelap sampai terang, merah-hijau atau hijau dan sering berbintik-bintik atau bervariasi dengan bayangan merah, pink gelap, putih atau hijau coklat tembaga. Bunga tidak menarik perhatian, uniseksual. Berbunga sepanjang tahun. Buah belum pernah diketahui. Habitat dan pe nye barannya Umumnya banyak dijumpai di halaman rumah, sering digunakan sebagai pagar hidup rumah atau halaman, jarang dijumpai di kebun pedesaan. Tumbuhan ini lebih menyukai tumbuh di daerah naungan atau yang sinar mataharinya sedikit dengan tanah kering sampai lembab. Tumbuhan asli Fiji, yang masuk ke Papua dan umum di jumpai di daerah tropis. Penggunaan secara tradisional Daun diremas-remas dalam air, hasil larutan tersebut diminum untuk mengobati diare dan disentri. Larutan daun segar...
Deskripsi. Tumbuhan semak, tinggi 0,5-2 m, batang berbentuk bulat dengan pangkal berkayu, beruas, berwarna merah keunguan dan bercabang-cabang. Daunnya tunggal, merah, bertangkai, berhadapan, helaian daun bentuk bulat, ujung terbelah, bertepi rata, pangkal meruncing, pertulangan menyirip, pada sisi atas berkilat, berbulu pendek, panjang 2-8 cm, lebar 1-5 cm dan tangkai daun panjang 1-6 cm. Bunga majemuk, bentuk bulir, di ketiak daun, panjang 0,75-10 cm, berkelamin 2, tangkai sari pangkalnya berlekatan, bentuk mangkok, kepala sari dua, tangkai putik pendek kecil, kepala putik 1, taju 2, perhiasan bunga 5, panjang + 2 mm, berbulu halus dan putih. Buah pipih dan hitam. Biji kecil dengan warna hitam mengkilat. Akar tunggang dan merah keunguan. Habitat dan penyebarannya Tumbuh liar di halaman dan di ladang-ladang sampai setinggi kira-kira 1000 m dari permukaan laut. Menyebar di Afrika, Malaysia, Cina bagian selatan, Filipina, Taiwan bagian selatan dan sampai di...