|
|
|
|
Sayur Asem Gereh Blambangan Tanggal 30 Oct 2017 oleh Findayuliana . |
Jika Anda menyukai Ikan asin maka makanan ini wajib kalian rasakan, karna masakan ini berbahan ikan asin. Blambangan sendiri merupakan kerajaan blambangan yang berpusat paling timur pulau jawa. kerajaan blambangan saat ini dikenal dengan banyuwangi.
Bahan-Bahan :
100 gr gereh blambangan atau ikan kakap asin (ganti dengan ikan asin berdaging tebal lainnya jika tak ada)
150 gr kangkung, siangi
2 cm lengkuas, dimemarkan
2 lembar daun salam
1 sdm/10 gr asam jawa dilarutkan dalam 5 sdm air hangat
800 ml air
gula putih secukupnya (jika suka)
Bahan Halus :
2 bh/20 gr cabe merah
3 bh/30 gr bawang merah
2 siung/6 gr bawang putih
1 sdt terasi goreng
1,5 sdt garam atau sesuai selera
Cara Memasak :
1. Rendam 1 sdm/10 gr asam dalam 5 sdm air hangat. Sisihkan.
2. Potong2 ikan asin, goreng sampai kering dan tiriskan. (Silahkan bakar di atas bara sesuai catatan di atas jika kondisi memungkinkan).
3. Haluskan bawang merah, bawang putih, cabai merah dan terasi dengan cobek atau blender.(Jika anda memakai blender, tambahkan sedikit air dingin ke dalam blender untuk membantu proses penghancuran).
4. Masukkan 800 ml air dingin ke dalam panci perebus, tambahkan bumbu halus, lengkuas, daun salam dan air asam.
5. Masak dengan api besar hingga kuah mendidih.
6. Kecilkan api ke posisi sedang, tutup panci, panaskan lagi selama kurang lebih 5 menit sampai bumbu benar2 meresap dan matang supaya kuah tidak berbau langu.
Sumber : http://www.lestariweb.com/Indonesia/SayurAsamGereh.php
8. Cicipi, tambahkan garam dan gula pasir hingga paduan rasa asin, manis dan asam benar2 pas.
9. Tambahkan ikan asin goreng dan kangkung. Masak sebentar saja hingga kangkung layu. Langsung angkat dari api supaya ikan asin tetap renyah dan kangkung tidak terlalu lunak.
10. Hidangkan panas dengan nasi dan sambal terasi.
Gambus
Oleh
agus deden
| 21 Jun 2012.
Gambus Melayu Riau adalah salah satu jenis instrumental musik tradisional yang terdapat hampir di seluruh kawasan Melayu.Pergeseran nilai spiritual... |
Hukum Adat Suku...
Oleh
Riduwan Philly
| 23 Jan 2015.
Dalam upaya penyelamatan sumber daya alam di kabupaten Aceh Tenggara, Suku Alas memeliki beberapa aturan adat . Aturan-aturan tersebut terbagi dala... |
Fuu
Oleh
Sobat Budaya
| 25 Jun 2014.
Alat musik ini terbuat dari bambu. Fuu adalah alat musik tiup dari bahan kayu dan bambu yang digunakan sebagai alat bunyi untuk memanggil pend... |
Ukiran Gorga Si...
Oleh
hokky saavedra
| 09 Apr 2012.
Ukiran gorga "singa" sebagai ornamentasi tradisi kuno Batak merupakan penggambaran kepala singa yang terkait dengan mitologi batak sebagai... |