|
|
|
|
Pangek Tak Kalah Hitz dari Rendang Tanggal 11 Aug 2018 oleh OSKM18_16418012_Imelda Dwi Putri. |
Indonesia merupakan Negara yang terdiri dari beberapa provinsi, dengan berbagai keanekaragaman yang memiliki ciri khas di tiap-tiap daerahnya dalam berbagai aspek, salah satunya makanan.
Sumatera Barat terkenal dengan aneka makanan yang lezat dan nikmat, dan umumnya disukai semua orang bahkan sampai ke penjuru dunia. Salah satu makanan dari provinsi di Indonesia, Sumatera Barat, yang sangat terkenal yaitu rendang. Siapa yang tidak tahu rendang? Makanan satu ini sudah sangat populer bahkan hingga kancah internasional.
Namun, dalam kesempatan kali ini, kita akan membahas mengenai makanan khas lain dari Sumatera barat, yaitu “Pangek”. Mungkin nama tersebut masih asing ditelinga kita, tapi jangan salah, makanan ini juga populer di kalangan masyarakat Sumatera barat atau Minangkabau. Khasnya masakan Minang adalah mengandung santan yang kaya akan rempah-rempah yang menjadikan makanan ini semakin enak di lidah.
Pangek merupakan salah satu makanan dari Minang yang sangat lezat. Bagi sebagian orang yang kurang terpapar dengan kata-kata ini akan bingung menemukan makanan ini seperti apa dan bagaimana rasanya. Pangek terdiri dari beberapa jenis, contohnya pangek cubadak (nangka) dan pangek ikan.
Kedua jenis pangek ini memiliki beberapa perbedaan. Diantaranya :
Kedua pangek ini biasanya dihidangkan bersama dengan makanan khas minang lainnya pada acara-acara tertentu, seperti pelaksanaan pesta adat atau disebut baralek, contohnya baralek khatam al-qur’an, perkawinan, dan pengangkatan datuak. Selain itu, bagi masyarakat Minangkabau yang memulai usaha di daerah rantau seperti jawa dan lainnya, makanan yang satu ini biasa dijadikan andalan di rumah makan padang yang ada di masing-masing daerah.
Berikut adalah salah satu contoh cara membuat pangek ( Pangek Cubadak) :
#OSKMITB2018
Gambus
Oleh
agus deden
| 21 Jun 2012.
Gambus Melayu Riau adalah salah satu jenis instrumental musik tradisional yang terdapat hampir di seluruh kawasan Melayu.Pergeseran nilai spiritual... |
Hukum Adat Suku...
Oleh
Riduwan Philly
| 23 Jan 2015.
Dalam upaya penyelamatan sumber daya alam di kabupaten Aceh Tenggara, Suku Alas memeliki beberapa aturan adat . Aturan-aturan tersebut terbagi dala... |
Fuu
Oleh
Sobat Budaya
| 25 Jun 2014.
Alat musik ini terbuat dari bambu. Fuu adalah alat musik tiup dari bahan kayu dan bambu yang digunakan sebagai alat bunyi untuk memanggil pend... |
Ukiran Gorga Si...
Oleh
hokky saavedra
| 09 Apr 2012.
Ukiran gorga "singa" sebagai ornamentasi tradisi kuno Batak merupakan penggambaran kepala singa yang terkait dengan mitologi batak sebagai... |