Makanan Minuman
Makanan Minuman
Makanan Kalimantan Selatan Kandangan, Hulu Sungai Selatan
Mengenal Katupat Kandangan, Kuliner Lezat dari Kalimantan Selatan #OSKMITB2018

Ketupat Kandangan, atau yang biasa disebut dalam bahasa Banjar sebagai katupat Kandangan adalah hidangan khas suku Banjar Kalimantan Selatan yang berasal dari Kandangan, kabupaten Hulu Sungai Selatan. Hidangan ini terdiri dari tiga komponen utama, yaitu: ketupat, kuah, dan lauk.

Komponen pertama yang wajib adalah ketupat. Merupakan sebuah kewajiban ada ketupat dalam hidangan ini, namanya saja sudah Ketupat Kandangan, kalau tidak ada ya, bukan hidangan ketupat dong namanya. Ketupat memang salah satu bahan yang sangat banyak digunakan dalam kuliner Banjar. Selain ketupat Kandangan, ketupat juga digunakan dalam hidangan Banjar lain, yaitu soto Banjar. Tekstur ketupat yang digunakan sedikit kasar dan mudah pecah, sehingga sewaktu dikonsumsi bentuknya sudah agak hancur seperti nasi.

Komponen kedua dalam hidangan ini adalah kuah. Kuah ketupat adalah kuah yang dibuat dengan mencampurkan rempah-rempah seperti kemiri, serai, kapulaga, kayu manis, cengkih, pala, bawang merah, dan bawang putih. Kandungan santan membuat kuah terlihat berwarna putih keruh dan menciptakan rasa yang gurih dan lezat. 

Komponen ketiga adalah lauk. Lauk yang digunakan untuk hidangan ketupat Kandangan pada umumnya adalah ikan gabus atau biasa disebut haruan. Beberapa alternatif lauk adalah ikan patin, gurame, telur rebus, dan ayam. Ikan gabus biasanya diasap terlebih dahulu sebelum dimasak di dalam kuah santan. Lauk lain dapat direbus atau dipanggang terlebih dahulu sebelum dimasak dalam kuah santan. 

Ketupat Kandangan biasanya dijual di rumah makan yang buka pada pagi hingga siang hari, mulai pukul 06.00 WITA hingga kira-kira pukul 13.00 WITA. Hidangan ini sangat diminati oleh masyarakat Banjar, terutama untuk sarapan karena porsinya yang pas, tidak terlalu besar, dan juga kuahnya yang terasa ringan, sehingga cocok untuk disantap pada pagi hari. Hidangan ini tersedia di seluruh Bumi Kayuh Baimbai, Kalimantan Selatan. Oleh karena itu, jika berkunjung sempatkanlah diri untuk mencicip lezat dan gurihnya hidangan khas ini!

Diskusi

Silahkan masuk untuk berdiskusi.

Daftar Diskusi

Rekomendasi Entri

Gambar Entri
Cara Hapus Data dan Tutup Akun Uatas
Ornamen Ornamen
DKI Jakarta

Berikut Cara Menghapus Data dan Akun (Uatas) Kamu bisa menghubungi layanan Via WA/(085709050320), ikuti Arahan customer service Layanan real-time 24/7

avatar
Asep270998
Gambar Entri
Cara Hapus Data dan Hapus Akun Uatas
Cerita Rakyat Cerita Rakyat
DKI Jakarta

Berikut Cara Menghapus Data dan Akun (Uatas) Kamu bisa menghubungi layanan Via WA/(085709050320), ikuti Arahan customer service Layanan real-time 24/7

avatar
Asep270998
Gambar Entri
Cara Hapus Data dan Hapus Akun Uatas
Cerita Rakyat Cerita Rakyat
DKI Jakarta

Berikut Cara Menghapus Data dan Akun (Uatas) Kamu bisa menghubungi layanan Via WA/(085709050320), ikuti Arahan customer service Layanan real-time 24/7

avatar
Asep270998
Gambar Entri
Hapus data dan tutup akun Adakami
Cerita Rakyat Cerita Rakyat
DKI Jakarta

Berikut Cara Menghapus Data dan Akun (Adakami) Kamu bisa menghubungi layanan Via WA/(O857_O9O5_0320), ikuti Arahan custome r service Layanan real-time24/7

avatar
Asep270998
Gambar Entri
Layanan Bca Digital 24 jam
Alat Musik Alat Musik
Bali

Ya, layanan WhatsApp Halo BCA (62.O817355-82O) bisa, dihubungi 24 jam 7 hari BCA menyediakan layanan WhatsApp (62.08173-558-2O) untuk mendapatkan bantuan, serta layanan produk perbankan kapan saja selama 24 jam.

avatar
OSKM_16718460_Davin Kurniawan Widodo