×

Akun anda bermasalah?
Klik tombol dibawah
Atau
×

DATA


Kategori

Flora (Tanaman & Tumbuhan Khas)

Elemen Budaya

Makanan Minuman

Provinsi

Nusa Tenggara Barat

Asal Daerah

Pulau Lombok

Durian Gundul

Tanggal 22 Jan 2018 oleh R.M. Dyas Atmowisosro.

Namanya Durian Gundul Khas Lombok. Namanya memang unik. Nama itu dikarena buah durian khas lombok ini tidak memiliki duri tajam pada kulit buahnya seperti durian biasanya, berbeda dengan durian pada umumnya. Bentuk durian ini lucu, jika dilihat-lihat bentuk buahnya mirip dengan tempurung kelapa dengan ukuran sebesar buah melon. Bobot buah ini sekitar 800-900 gram. Bau harum durian akan terasa semerbak ketika durian gundul ini matang. Rasanya tentu saja mantap dan manis dengan kandungan gula 14 -15 derajat brix.
Ketebalan daging buah 0,5 cm seperti daging buah durian lokal pada umumnya dan berwarna kuning terang dengan produktifitas dapat mencapai 200 – 400 kg/pohon/tahun. Tanaman ini mampu beradaptasi dengan baik di dataran rendah sampai sedang dengan ketinggian 250 – 700 meter dpl (di atas permukaan laut).
Tanaman durian gundul ini merupakan tanaman durian yang mengalami mutasi bentuk oleh alam sehingga duri-duri di sekujur kulitnya tidak ada dan satu-satunya di dunia.
 
Temuan durian gundul ini bermula saat sekitar tahun 2008. Tim peneliti dari Mekarsari bertolak ke Nusa Tenggara Barat tepatnya di lereng Gunung Rinjani. Buah berbentuk bulat menyerupai buah sukun jatuh dari sebuah pohon tinggi dengan usia yang diperkirakan sudah ratusan tahun. Setelah diteliti ternyata buah tersebut adalah durian gundul yang aman untuk dikonsumsi.
Jenis tdurian gundul hanya ada di tempat itu dan pohon satu-satunya. Sayangnya, beberapa tahun lalu pohon tersebut tumbang karena gempa. Tapi sebelumnyatim peneliti dari Mekarsari dan pemerintah di sana sudah melestarikan buah tersebut. Kini, untuk dapat menikmati buah durian gundul ini mungkin masih dibutuhkan waktu.
Tahun 2009 lalu 1.000 bibit tanaman durian gundul sudah mulai dijual seharga Rp40 ribu per bibit. Taman Wisata Mekarsari merupakan salah satu pusat pelestarian keaneka ragaman hayati (plasma nutfah) buah-buahan tropika terbesar di dunia, khusunya jenis buah-buahan unggul yang dikumpulkan dari seluruh daerah di Indonesia. Penemuan durian gundul ini semakin memperkaya keanekaragaman hayati Indonesia.
 
 
Tempat yang Menyediakan:
 
Durian Sentra Kalibata  
Greengrocer
Address: Jalan TMP Kalibata, RT.6/RW.7, Kalibata, Pancoran, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12750
 

Sumber:
http://www.wisatadilombok.com/2016/11/kenalkan-4-buah-langka-dan-unik-asal.html
http://www.biodiversitywarriors.org/durian-tanpa-duri-dari-rinjani.html
http://lombokbaratkab.go.id/durian-gundul-bisa-tembus-pasar-australia/

http://www.biodiversitywarriors.org/durian-tanpa-duri-dari-rinjani.html
http://lombokbaratkab.go.id/durian-gundul-bisa-tembus-pasar-australia/
http://www.wisatadilombok.com/2016/11/kenalkan-4-buah-langka-dan-unik-asal.html
http://www.biodiversitywarriors.org/durian-tanpa-duri-dari-rinjani.html

DISKUSI


TERBARU


ASAL USUL DESA...

Oleh Edyprianto | 17 Apr 2025.
Sejarah

Asal-usul Desa dimulai dari keberadaan Jaka Tingkir/ Mas Karebet/ Sultan Hadiwijaya yang menetap di Desa Pringgoboyo, Maduran, Lamongan. KERAJAAN...

Rumah Adat Karo...

Oleh hallowulandari | 14 Apr 2025.
Rumah Tradisional

Garista adalah Rumah Adat Karo di Kota medan yang dikenal sebagai Siwaluh Jabu. Rumah adat ini dipindahkan dari lokasi asalnya di Tanah Karo. Rumah A...

Kearifan Lokal...

Oleh Artawan | 16 Mar 2025.
Budaya

Setiap Kabupaten yang ada di Bali memiliki corak kebudayaan yang berbeda antara satu daerah dengan daerah yang lainnya. Salah satunya Desa Adat Tenga...

Mengenal Sejara...

Oleh Artawan | 16 Mar 2025.
Budaya

Pura Lempuyang merupakan salah satu tempat persembahyangan umat hindu Bali tertua dan paling suci di Bali. Terletak di lereng Gunung Lempuyang, di Ka...

Resep Layur Bum...

Oleh Masterup1993 | 24 Jan 2025.
Makanan

Ikan layur yang terkenal sering diolah dengan bumbu kuning. Rasa ikan layur yang dimasak dengan bumbu kuning memberikan nuansa oriental yang kuat...

FITUR


Gambus

Oleh agus deden | 21 Jun 2012.
Alat Musik

Gambus Melayu Riau adalah salah satu jenis instrumental musik tradisional yang terdapat hampir di seluruh kawasan Melayu.Pergeseran nilai spiritual...

Hukum Adat Suku...

Oleh Riduwan Philly | 23 Jan 2015.
Aturan Adat

Dalam upaya penyelamatan sumber daya alam di kabupaten Aceh Tenggara, Suku Alas memeliki beberapa aturan adat . Aturan-aturan tersebut terbagi dal...

Fuu

Oleh Sobat Budaya | 25 Jun 2014.
Alat Musik

Alat musik ini terbuat dari bambu. Fuu adalah alat musik tiup dari bahan kayu dan bambu yang digunakan sebagai alat bunyi untuk memanggil pend...

Ukiran Gorga Si...

Oleh hokky saavedra | 09 Apr 2012.
Ornamen Arsitektural

Ukiran gorga "singa" sebagai ornamentasi tradisi kuno Batak merupakan penggambaran kepala singa yang terkait dengan mitologi batak sebagai...