|
|
|
|
Doclang Tanggal 27 Apr 2015 oleh Friskalaras . |
Doclang merupakan makanan khas tradisional Bogor yang terbuat dari lontong dengan siraman bumbu kacang kental.Di Bogor sendiri makanan ini semakin sulit ditemui. Makanan ini biasanya dijajakan berkeliling dari satu daerah ke daerah lainnya dengan cara dipikul.
Doclang sendiri termasuk makanan yang sederhana. Makanan yang umumnya disantap pada saat sarapan ini terdiri atas irisan lontong ukuran besar yang dibungkus daun patat,kentang, tahu, kerupuk, dan telur rebus. Berbagai bahan ini kemudian disiram bumbu kacang yang dicampur aneka macam rempah. Kemudian, bahan-bahan tersebut ditambah kecap secukupnya, dan sambal bagi yang suka pedas.
Pada saat ini umumnya penjual Doclang dapat ditemui dari pagi sampai siang hari di daerah-daerah perumahan atau perkampungan warga. Namun terdapat juga beberapa penjual Doclang yang menajajakannya dengan gerobak yang tersedia dari pagi bahkan sampai sore atau malam hari di kawasan Jembatan Merah Bogor.
Gambus
Oleh
agus deden
| 21 Jun 2012.
Gambus Melayu Riau adalah salah satu jenis instrumental musik tradisional yang terdapat hampir di seluruh kawasan Melayu.Pergeseran nilai spiritual... |
Hukum Adat Suku...
Oleh
Riduwan Philly
| 23 Jan 2015.
Dalam upaya penyelamatan sumber daya alam di kabupaten Aceh Tenggara, Suku Alas memeliki beberapa aturan adat . Aturan-aturan tersebut terbagi dala... |
Fuu
Oleh
Sobat Budaya
| 25 Jun 2014.
Alat musik ini terbuat dari bambu. Fuu adalah alat musik tiup dari bahan kayu dan bambu yang digunakan sebagai alat bunyi untuk memanggil pend... |
Ukiran Gorga Si...
Oleh
hokky saavedra
| 09 Apr 2012.
Ukiran gorga "singa" sebagai ornamentasi tradisi kuno Batak merupakan penggambaran kepala singa yang terkait dengan mitologi batak sebagai... |