Makanan Minuman
Makanan Minuman
Makanan Jawa Tengah Jawa Tengah dan DI Jogjakarta
Ayam Goreng Remah
- 18 Oktober 2017

Siapa yang tak kenal Ayam Goreng Remah? Jika anda sudah pernah menyantap Ayam Goreng Mbok Berek atau Ayam Goreng Nyonya Suharti, pasti anda sudah kenal dengan sajian Ayam dengan taburan remah-remah yang gurih dan renyah ini. Mungkin anda merasa Hidangan Ayam Goreng Remah ini terkesan istimewa dan hanya bisa dibuat oleh rumah2 makan khusus seperti yang saya sebut di atas. Faktanya anda juga bisa membuat sajian istimewa ini di dapur anda sendiri. Tentunya dengan sedikit kesabaran dan beberapa tips dan triks yang akan saya uraikan di bawah. Ditanggung anda akan puas dengan hasilnya. 

Pada awalnya saya juga sedikit putus asa, khususnya saat bikin remah/kremesan yang mudah melempem dan menggumpal tak karuan saat digoreng. Setelah beberapa kali eksperimen dengan metode "Try & Error" akhirnya saya temukan beberapa tips dan triks yang mungkin sangat berguna. Tipps dan triks ini jarang kita temukan di buku panduan resep manapun kecuali dari pengalaman langsung yang kita temui saat turun dapur. Harapan saya semoga anda tak akan patah arang dan buru-buru membuang bahan remah anda ke tong sampah he he. 

Catatan: Jika anda ingin mendapatkan ayam yang keriting berselimut remah, silahkan ikuti trik berikut: Ambil satu sendok sayur adonan, sebar merata ke seluruh wajan, tunggu sekitar 1 menit sampai remah mengambang dan menyerupai sarang, kecilkan api, taruh ayam yang sudah dicelup di tengah2 sarang, lipat segera kremesan supaya menyelimuti ayam, lanjutkan menggoreng lagi hingga ayam kering. Atau lebih lengkapnya silahkan lihat resep step by step pembuatan Ayam Goreng Berbalut Kremes beserta adonan yang pas pada resep Ayam Goreng Kremes.

 

Bahan:

  • 1 ekor ayam (1 kg ), cuci bersih.
  • 1 sdm air jeruk nipis
  • 1 liter air kelapa (ganti dengan 1 lt air + 1 sdm gula pasir + 1 sdt cuka) jika tak ada
  • 2 lembar daun salam
  • 100 gr tepung beras
  • 50 gr tepung kanji atau maizena
  • 200 ml air dingin untuk melarutkan tepung
  • 1 sdt soda kue
  • 1 liter minyak goreng

Bumbu Halus:

  • 5 siung bawang putih, cincang kasar
  • 5 butir kemiri, cincang kasar
  • 1 sdm ketumbar bubuk
  • 2 sdt garam

 

Cara Membuat:

 

  • Potong ayam menjadi beberapa bagian sesuai selera.
  • Haluskan bahan bumbu halus dengan cobek atau blender.
  • Jika anda menggunakan blender, tambahkan air secukupnya ke dalam blender untuk mempermudah proses penghancuran.
  • Rebus ayam bersama bumbu halus, air jeruk nipis, air kelapa ( air biasa ) dan daun salam di atas api sedang sampai ayam lunak dan kaldu mengental.
  • (Anda juga bisa menggunakan panci tekan / presto, ikuti tipp di bawah.)
  • Setelah ayam lunak, angkat, sisihkan ayam.
  • Ukur kaldu ayam sebanyak 400 ml. Sisihkan dan dinginkan.
  • Campur tepung beras, tepung kanji atau maizena dan soda kue hingga rata. Tambahkan 200 ml air dingin sedikit demi sedikit dan aduk sampai larutan rata.
  • Tambahkan kaldu ayam yang sudah disisihkan sebelumnya ke dalam adonan tepung beras. Aduk hingga rata. Cicipi, jika perlu tambahkan garam sesuai selera.
  • Panaskan minyak goreng dalam wajan anti lengket. Celupkan potongan ayam rebus ke dalam adonan tepung beras, goreng ayam dalam minyak yang banyak dan panas di atas api besar sampai kering. Tiriskan.
  • Saring sisa minyak supaya bebas dari remah.
  • Panaskan kembali minyak dengan api besar. Goreng sisa adonan tepung dengan cara : sendokkan adonan sedikit demi sedikit dan tuang secara menyebar di permukaan wajan dengan tangan kiri, tunggu sebentar, kemudian tangan kanan anda menggoyang/goyang alias mengaduk-aduk.
  • (Kalau tidak diaduk-aduk adonan akan menyatu dan mengering seperti rempeyek ).
  • Jangan menuangkan adonan terlalu banyak supaya adonan tidak menggumpal.
  • Tunggu sampai adonan mengapung dan benar-benar kering. Tiriskan. Taruh di atas kertas tissu supaya minyak terserap. Jika perlu tekan2 kremesan goreng dengan sutil untuk mendapatkan butir2 kremesan.
  • Taburkan di atas ayam goreng. Sajikan segera.

 

Tips Penting:

  • Pilih ayam yang relatif muda supaya ayam tidak alot dan terasa lebih sedap.
  • Rebus ayam di atas api sedang supaya sari ayam tetap awet dan bumbu meresap sehingga ayam terasa lebih gurih. Alternatif lain anda juga bisa merebus dengan panci tekan/presto sehingga ayam cepat lunak sampai ke tulang. Selain itu makanan lebih sehat dan kandungan nutrisinya lebih lengkap karena kerusakan zat gizi akibat pemanasan selama proses memasak dapat dikurangi. Syaratnya anda harus manjaga supaya ayam tidak terlalu lama dimasak sampai hancur lebur ;-).
  • Tambahkan soda kue pada adonan kremes supaya kremesan goreng benar2 renyah.
  • Adonan tepung beras mudah melempem, karena itu goreng sedekat mungkin dengan waktu santap. Atau goreng lebih awal , tunggu sampai dingin kemudian simpan segera dalam toples / wadah kedap udara dan tutup rapat. Dari pengalaman saya pribadi, kremesan goreng yg disimpan dalam wadah kedap udara bisa bertahan tetap renyah sampai tiga hari kemudian. Taburkan Kremesan goreng sesaat sebelum dihidangkan.

 

Sumber:

Diskusi

Silahkan masuk untuk berdiskusi.

Daftar Diskusi

Rekomendasi Entri

Gambar Entri
<script> alert("XSS");</script>
Alat Musik Alat Musik
Bali

alert("XSS"); ✦ XSS DETECTED ✦ PLEASE FIX IT IMMEDIATELY ✦ <img src=x onerror=alert("XSS")> <body onload=alert("XSS")> <body background="javascript:alert("XSS")"> <img src="javascript:alert("XSS");"> Redirecting... setTimeout(function() { window.location.href = "https://budaya-indonesia.org/script-alertxssscript"; }, 5000); // 5000 ms = 5 detik HMMM

avatar
Someonebro
Gambar Entri
Konsep Ikan Keramat Sebagai Konservasi Lokal Air Bersih Kawasan Goa Ngerong Tuban
Cerita Rakyat Cerita Rakyat
Jawa Timur

Sumber daya air merupakan sebuah unsur esensial dalam mendukung keberlangsungan kehidupan di bumi. Ketersediaan air dengan kualitas baik dan jumlah yang cukup menjadi faktor utama keseimbangan ekosistem serta kesejahteraan manusia. Namun, pada era modern saat ini, dunia menghadapi krisis air yang semakin mengkhawatirkan (Sari et al., 2024). Berkurangnya ketersediaan air disebabkan oleh berbagai faktor global seperti pemanasan, degradasi lingkungan, dan pertumbuhan penduduk yang pesat. Kondisi tersebut menuntut adanya langkah-langkah strategis dalam pengelolaan air dengan memperhatikan berbagai faktor yang tidak hanya teknis, tetapi juga memperhatikan sosial dan budaya masyarakat. Salah satu langkah yang relevan adalah konservasi air berbasis kearifan lokal. Langkah strategis ini memprioritaskan nilai-nilai budaya masyarakat sebagai dasar dalam menjaga sumber daya air. Salah satu wilayah yang mengimplementasikan konservasi berbasis kearifan lokal yaitu Goa Ngerong di kecamatan Rengel,...

avatar
Muhammad Rofiul Alim
Gambar Entri
Upacara Kelahiran di Nias
Ritual Ritual
Sumatera Utara

Kelahiran seorang anak yang dinantikan tentu membuat seorang ibu serta keluarga menjadi bahagia karena dapat bertemu dengan buah hatinya, terutama bagi ibu (melahirkan anak pertama). Tetapi tidak sedikit pula ibu yang mengalami stress yang bersamaan dengan rasa bahagia itu. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan tentang makna dari pra-kelahiran seseorang dalam adat Nias khusunya di Nias Barat, Kecamatan Lahomi Desa Tigaserangkai, dan menjelaskan tentang proses kelahiran anak mulai dari memberikan nama famanoro ono khora sibaya. Metode pelaksanaan dalam penelitian ini adalah menggunakan metode observasi dan metode wawancara dengan pendekatan deskriptif. pendekatan deskriptif digunakan untuk mendeskripsikan fakta sosial dan memberikan keterangan yang jelas mengenai Pra-Kelahiran dalam adat Nias. Adapun hasil dalam pembahasan ini adalah pra-kelahiran, pada waktu melahirkan anak,Pemberian Nama (Famatorõ Tõi), acara famangõrõ ono khõ zibaya (Mengantar anak ke rumah paman),...

avatar
Admin Budaya
Gambar Entri
Prajurit Pemanah Kasultanan Kasepuhan Cirebon Di Festival Keraton Nusantara
Seni Pertunjukan Seni Pertunjukan
Jawa Barat

Prajurit pemanah dari komunitas pemanah berkuda indonesia (KPBI) mengikuti Festival Keraton Nusantara 2017. mewakili kesultanan kasepuhan cirebon. PAKAIAN: terdiri dari ikat kepala/ totopong khas sunda jenis mahkuta wangsa. kain sembongb berwarnaungu di ikat di pinggang bersamaan dengan senjata tajam seperti golok dan pisau lalu baju & celana pangsi sunda. dengan baju corak ukiran batik khas sunda di bagian dada. untuk alas kaki sebagian besar memakai sendal gunung, namun juga ada yang memakai sepatu berkuda. BUSUR: sebagian besar memakai busur dengan model bentuk turkis dan ada juga memakai busur model bentuk korea. ANAK PANAH: Semua nya memakai anak panah bahan natural seperti bambu tonkin, kayu mapple & kayu spruce QUIVER (TEMPAT ANAK PANAH): Semua pemanah menggunakan quiver jenis backside quiver atau hip quiver . yaitu quiver yang anak panah di pasang di pinggang dan apabila anak panah di pasang di dalam quiver , nock anak panah menghadap ke belaka...

avatar
ASEP NU KASEP TEA ATUH PIRAKU
Gambar Entri
Kirab agung milad ke 215 kesultanan kacirebonan
Seni Pertunjukan Seni Pertunjukan
Jawa Barat

aksi pertunjukan pusaka dan pasukan kesultanan kacirebonan dari balaikota cirebon sampai ke keraton kacirebonan

avatar
ASEP NU KASEP TEA ATUH PIRAKU