30 entri ditemukan

Entri per provinsi
Entri per provinsi

Entri Terkait

Gambar Entri
Meriam
Senjata dan Alat Perang Senjata dan Alat Perang
Kalimantan Timur

Bahan dari perunggu Berbentuk bulat panjang terdapat ornamen timbul motif fauna peninggalan Belanda dengan tahun pembuatan 1753. Koleksi Museum Mulawarman Tenggarong

avatar
Aldi Riandana
Gambar Entri
Keris Buritkang
Senjata dan Alat Perang Senjata dan Alat Perang
Kalimantan Timur

Keris ini asalnya adalah cucuk konde dari Aji Putri Karang Melenu. Menurut dongengnya, Aji Putri Karang Melenu tersebut diketemukan dalam sebuah gong bersama-sama dengan Keris Burit Kang itu dan haur kuning bertiang enam belas. Dan Balai ini terletak diatas tanduk seekor binatang yang muncul diperairan Kutai Lama, binatang yang disebut Lembu Suana. Lembu Suana ini mempunyai belalai seperti gajah, bertaji seperi ayam, bersayap seperti burung, bertanduk seperti lembu dan bersisik seperti naga.

avatar
Aldi Riandana
Gambar Entri
Meriam Seri Gunung
Senjata dan Alat Perang Senjata dan Alat Perang
Kalimantan Timur

Meriam Seri Gunung inilah yang dipakai oleh Awang Long gelar Pangeran Senopati buat menembak kapal perang bangsa Inggris dan Belanda pada tahun 1844 yang datang menyerang Tenggarong. Tembakan Awang Long dengan mempergunakan Meriam Seri Gunung tersebut tepat mengenai kemudi kapal perang Inggris hingga kapal perang tersebut lari terus ke kuala/muara.

avatar
Aldi Riandana
Gambar Entri
Meriam Aji Entong Bernama Latedong
Senjata dan Alat Perang Senjata dan Alat Perang
Kalimantan Timur

Meriam ini buatan VOC sesuai dengan tulisan yang terdapat pada Meriam tersebut. Aji Entong adalah bangsawan Bugis peranakan Kutai anak dari Pangeran Mangku Bumi saudara kandung dari almarhum Aji Mohamad Salehuddin, yang diberi hak tinggal di daerah Muara dengan kedudukan di Terantang Kecamatan Anggana, dengan tugas menjaga musuh yang datang melalui Muara atau laut dengan dipersenjatai meriam tersebut. Dalam tahun 1932 seorang cucu pangeran Mangku Bumi A.Kanjo gelar Aji Mas Putra mengembalikan meriam itu kembali ke Keraton Tenggarong pada Aji Mohd.Parikesit, karena tugas menjaga Muara itu tidak perlu lagi.

avatar
Aldi Riandana
Gambar Entri
Meriam Sapu Jagat
Senjata dan Alat Perang Senjata dan Alat Perang
Kalimantan Timur

Meriam ini dipakai A.Keji Pati Jaya Prana gelar Pangeran Sinum Panji Mendapa menyerang Muara Kaman, yang dianggap mempunyai kekuatan daya sakti.

avatar
Aldi Riandana
Gambar Entri
Mandau
Senjata dan Alat Perang Senjata dan Alat Perang
Kalimantan Timur

Mandau adalah senjata tradisional khas suku Daya yang menyerupai pedang. Terbuat dari besi dengan gagang terbuat dari akyu atau tanduk yang diukir. Tanduk rusa akan menghasilkan warna putih dan tanduk kerbau menghasilkan warna hitam. Sedangkan jenis kayu yang biasa digunakan untuk pegangan Mandau adalah jenis kayu kayamiling yang telah direndam dalam tanah. Pada ujung gagang Mandau biasanya diebri hiasan bulu binatang atau rambut manusia yang untuk merekatkannya menggunakan getah kayu sambun. Sebelum pembuatan, dilakukan upacara adat sesuai suku masing-masing. Sarung Mandau menggunakan kayu garunggung yang tua, kayu ini mudah dibentuk dan tidak mudah pecah. Sarung ini diberi ukiran dan tali untuk diikat dipinggang yang terbuat dari rotan.  

avatar
Aldi Riandana
Gambar Entri
Keris Kutai
Senjata dan Alat Perang Senjata dan Alat Perang
Kalimantan Timur

Koleksi Museum Mulawarman lainnya adalah Keris, yang menjadi benda pusaka Kerajaan Kutai. Keris pula sering digunakan sebagai perlengkapan Upacara Penobatan Sultan Kutai Kartanegara.sebagaian besar keris – keris yang ada di Museum Mulawarman merupakan peninggalan Sultan Kutai kaartanegara XIX. Koleksi  keris ini dapat kita jumpai di lantai dua (2) Museum Mulawarman Kutai kartanegara.   Sedangkan" Keris adalah senjata tikam golongan belati (berujung runcing dan tajam pada kedua sisinya) dengan banyak fungsi budaya yang dikenal di kawasan Nusantara bagian barat dan tengah. Bentuknya khas dan mudah dibedakan dari senjata tajam lainnya karena tidak simetris di bagian pangkal yang melebar, seringkali bilahnya berkelok-kelok, dan banyak di antaranya memiliki pamor (damascene), yaitu terlihat serat-serat lapisan logam cerah pada helai bilah. Jenis senjata tikam yang memiliki kemiripan dengan keris adalah badik".   Pengertian, Sejarah, Kegunaan dan Segal...

avatar
Aldi Riandana
Gambar Entri
Mandau... Senjata orang dayak
Senjata dan Alat Perang Senjata dan Alat Perang
Kalimantan Timur

Kalimantan adalah salah satu dari 5 pulau besar yang ada di Indonesia. Sebenarnya pulau ini tidak hanya merupakan “daerah asal” orang Dayak semata karena di sana ada orang Banjar (Kalimantan Selatan) dan orang Melayu. Dan, di kalangan orang Dayak sendiri satu dengan lainnya menumbuh-kembangkan kebudayaan tersendiri. Dengan perkataan lain, kebudayaan yang ditumbuh-kembangkan oleh Dayak-Iban tidak sama persis dengan kebudayaan yang ditumbuh-kembangkan Dayak-Punan dan seterusnya. Namun demikian, satu dengan lainnya mengenal atau memiliki senjata khas Dayak yang disebut sebagai mandau. Dalam kehidupan sehari-hari senjata ini tidak lepas dari pemiliknya. Artinya, kemanapun ia pergi mandau selalu dibawanya karena mandau juga berfungsi sebagai simbol seseorang (kehormatan dan jatidiri). Sebagai catatan, dahulu mandau dianggap memiliki unsur magis dan hanya digunakan dalam acara ritual tertentu seperti: perang, pengayauan, perlengkapan tarian adat, dan perlengkapan upacara....

avatar
Yulius Dwi Kristian
Gambar Entri
Mandau Kalimantan Timur
Senjata dan Alat Perang Senjata dan Alat Perang
Kalimantan Timur

Senjata Tradisional Kalimantan TImur

avatar
Meta Indriyani Kurniasari