86 entri ditemukan

Entri per provinsi
Entri per provinsi

Entri Terkait

Gambar Entri
Tambo
Alat Musik Alat Musik
Aceh

Tambo berasal dari daerah Aceh. Alat musik tradisional Indonesia yang mirip bedug ini dimainkan dengan cara di pukul.

avatar
Annisa Fatchatul Izzah
Gambar Entri
Serune Kalee
Alat Musik Alat Musik
Aceh

Serune Kalee berasal dari daerah Aceh. Alat musik tradisional Indonesia ini dimainkan denga cara ditiup.

avatar
Annisa Fatchatul Izzah
Gambar Entri
Canang Kecapi
Alat Musik Alat Musik
Aceh

Canang adalah alat musik tradisional yang sering dijumpaidi kelompok masyarakat Aceh, Alas, Tamiang, dan Gayo. Alat ini dimainkan dengan cara dipukul.

avatar
Kriscahyani
Gambar Entri
Serune Kalee
Alat Musik Alat Musik
Aceh

Serune Kalee adalah terompet khas Aceh dengan dengan struktur bentuk mirip klarinet. Serune Kalee biasa dimainkan sebagai instrumen utama dalam sebuah pertunjukan musik tradisi di Aceh, diiringi geundrang, rapai, dan sejumlah instrumen tradisional lainnya. Hingga hari ini, Serune Kalee masih hidup lestari di lingkungan masyarakat Aceh, serta berperan besar dalam ritus-ritus sosial warga Aceh. Instrumen ini diklasifikasikan ke dalam jenis aerofon, atau instrumen yang memiliki sumber bunyi dari hembusan udara pada rongga. Sejatinya, Serune Kalee berasal dari dua kata, yakni (serune) yang merujuk pada instrumen tradisional Aceh, dan (kalee) yang merupakan nama desa di Laweung, Kabupaten Pidie. Jadi secara sederhana, Serune Kalee bisa diartikan sebagai serunai/seruling dari daerah Kalee. Sangat mungkin penamaan tersebut dikaitkan dengan kemunculan atau tempat pembuatan serunai/seruling tersebut. Selain di Aceh, sejatinya alat musik serupa juga bisa dijumpai di daerah lainnya d...

avatar
Shabrina Putri
Gambar Entri
Rampai Geurimpheng
Alat Musik Alat Musik
Aceh

Rampai Geurimpheng Kayu Rampai Geurimpheng ditampilkan oleh sepuluh hingga dua puluh pemain dalam posisi duduk bersila membentuk saf. Lantunan syair-syair bernuansa Islam dalam kesenian geurimpheng berpadu dengan iringan musik rapai. Tradisi menyanyikan pujian berfungsi untuk membimbing serta menanamkan rasa keagamaan yang menjadi pandangan hidup masyarakat. Melalui pertunjukan ini, pesa-pesan religius dapat disampaikan secara indah.

avatar
Nicky Ria Azizman
Gambar Entri
Alat Musik Rapai Pase
Alat Musik Alat Musik
Aceh

Rapai Pase Kayu, Kulit Rapai Pase termasuk alat musik pukul. Permainan alat musik ini digelar pada malam hari dan dimainkan oleh sekita enam puluh orang. Irama yang selaras sangat indah mengiringi syair bernafaskan agama Islam dan nasehat hidup yang ditampilkan dalam kesenian Rapai Pase.

avatar
Nicky Ria Azizman
Gambar Entri
Alat Musik Teganing
Alat Musik Alat Musik
Aceh

Teganing Bambu Teganing termasuk alat musik sitar tabung (idio-kordofon). Teganing dimainkan dengan cara bagian yang berdawai dipukul dengan peguel (stik) dan dalam waktu bersamaan lubang dibawahnya juga dipukul. Teganing  khusus dimainkan oleh beberapa orang (gadis-gadis pada saat bersantai di lepo / rumah adat pada waktu sore atau malam hari.

avatar
Nicky Ria Azizman
Gambar Entri
Seurune Kale
Alat Musik Alat Musik
Aceh

Seurune Kale Kayu Seurune Kale merupakan alat kesenian tradisional dalam kelompok hobo. Seurune Kale banyak ditemui di Kabupaten Pidie Aceh Utara, Aceh Besar dan Aceh Barat. Alat musik tiup ini mempunyai enam lubang sebagai tingkatan nada. Seuruni Kale dimainkan bersamaan dengan geundrang.

avatar
Nicky Ria Azizman
Gambar Entri
Seurune / Bebelan
Alat Musik Alat Musik
Aceh

Seurune / Bebelan Kayu Termasuk dalam kelompok alat musik tiup. Alat musik tradisional ini dihiasi dengan motif bunga, serune dimainkan bersama dengan rapai.

avatar
Nicky Ria Azizman