1.874 entri ditemukan

Entri per provinsi
Entri per provinsi

Entri Terkait

Gambar Entri
Kecapi Jepang
Alat Musik Alat Musik
Sumatera Barat

Alat musik ini terbuat dari kayu dan logam. Kecapi Jepang berbentuk persegi dengan tiga helai senar. Alat musik ini dimainkan untuk mengiringi pertunjukkan Basijobang dari daerah Payakumbuh. Sijobang adalah sejenis nyanyian yang memuat kisah tentang Anggun nan Tongga, putri Gondorlah. Dilihat dari namanya, kecapi ini mendapat pengaruh dari Jepang.

avatar
Sobat Budaya
Gambar Entri
Saluang Paluh
Alat Musik Alat Musik
Sumatera Barat

Alat musik ini terbuat dari bambu. Saluang merupakan jenis seruling berukuran sedang dari bambu talang (bambu tipis) yang dihiasi motif bunga dengan teknik dibakar. Nada diperoleh dengan membuka atau menutup kelima lubang suling ketika udara dihembuskan. Saluang dapat dimainkan secara tunggal atau dikolaborasikan dengan gondang (gendang berkepala ganda) untuk mengiringi kaba (tradisi tutur) yang bercerita tentang sejarah dan adat Minangkabau.

avatar
Sobat Budaya
Gambar Entri
Kateuba
Alat Musik Alat Musik
Sumatera Barat

Alat musik ini terbuat dari kayu, rotan dan kulit binatang. Keteuba merupakan jenis gendang berkepala tunggal dari Kepulauan Mentawai yang digunakan untuk berbagai upacara adat dan kehidupan sehari-hari. Seni suara dan seni tari dikembangkan sesuai kebutuhan upacara, demikian pula pada saat proses pengobatan oleh seorang dukun (sikerei). Bentuk kesenian asli ini sudah mulai berkurang karena perkembangannya hanya terbatas di kalangan orang tua.

avatar
Sobat Budaya
Gambar Entri
Rebab Pasisie
Alat Musik Alat Musik
Sumatera Barat

Alat musik ini terbuat dari kayu, tali senar dan plastik. Merupakan alat musik gesek yang menyerupai biola Eropah. Pada awalnya rabab pasisie bentuknya sama dengan Rabab Pariaman yang badannya terbuat dari tempurung kelapa. Pada tahun 1920-an bentuknya berubah menyerupai bentukanya sekarang, meskipun cara memainkannya tetap sama. Dinamakan Rabab Pasisie karena banyak dijumpai di wilayah pesisir selatan Sumatera Barat. Alat musik ini digunakan untuk mengiringi kaba yaitu sejenis tradisi lisan Minangkabau. Selain perubahan bentuk rebab nama pertunjukkannya pun berubah yang semula bernama barabab kini menjadi babiola.

avatar
Sobat Budaya
Gambar Entri
Gendang Singanaki
Alat Musik Alat Musik
Sumatera Utara

Alat musik ini terbuat dari kayu dan kulit binatang. Gendang khas Batak Karo terdiri dari dua bagian yaitu gendang yang penganaki dan anak gendang yang dinamakan gerantung/enek-enek. Gendang yang berukuran kecil dan ramping ini dibunyikan dengan alat pemukul. Gendang berfungsi sebagai pembuat ritme dalam satu ensambel musik gendang lima sendalanen yang dimainkan bersama sarune. Alat musik ini dimainkan pada saat upacara adat yang berkaitan dengan religi dan pesta muda-mudi (guro-guro aron).

avatar
Sobat Budaya
Gambar Entri
Hasapi
Alat Musik Alat Musik
Sumatera Utara

Alat musik ini terbuat dari kayu. Alat musik sejenis gitar memiliki dua senar, bagian puncaknya dipahat figur manusia dalam posisi duduk. Di bagian lehernya terdapat dua pasak dari kayu kelapa yang berfungsi untuk mengatur nada. Hasapi dapat dimainkan secara tunggal atau dikolaborasikan dengan alat musik lain dalam perangkat gondang hasapi (sarune, sulim dan garantung). Pada masyarakat Batak Simalungun alat musik ini dinamakan husapi, sementara masyarakat Karo menyebutnya kulcapi.

avatar
Sobat Budaya
Gambar Entri
Sarune Bolon
Alat Musik Alat Musik
Sumatera Utara

Alat musik ini terbuat dari logam. Sarune Bolon memiliki enam lubang nada dan berperan sebagai pembawa melodi. Alat ini termasuk bagian dari perangkat gondang sabangunan dari Batak Toba yang digabungkan dengan instrumen Taganing (perangkat gendang), gondang (gendang berukuran besar), ogung (gong), hesek (simbal), dan adap (gendang kecil). Sedangkan pada masyarakat Simalungun, sarune bolon merupakan bagian dari perangkat gindrang saparangguan. Sarune bolon dimainkan bersama gondrang sipitu-pitu, gondrang sidua-dua, ogung, mongmongan,dan sitalasayak saat upacara adat. 

avatar
Sobat Budaya
Gambar Entri
Tali Sasayat / Sitalasayak
Alat Musik Alat Musik
Sumatera Utara

Alat musik ini terbuat dari kuningan. Alat musik ini dimainkan dengan memasukkan jari telunjuk kiri dan kanan yang dikaitkan pada simpulan tali kemudian ditepuk-tepukkan. Sitalasayak dimainkan pada upacara adat masyarakat Batak Simalungun. Sitalasayak dimainkan bersama beberapa jenis alat musik gondrang sipitu-pitu (terdiri dari tujuh buah gendang), gondrang sidua-dua (terdiri dari dua gendang), ogung (gong), mongmongan (canang/gong kecil) dan sarune bolon (alat musik tiup).

avatar
Sobat Budaya
Gambar Entri
Gong Panganak
Alat Musik Alat Musik
Sumatera Utara

Alat musik ini terbuat dari kayu dan kuningan. Pada masa lalu gong ini dibunyikan untuk mengumumkan perintah raja kepada rakyatnya, dan perangkat alat musik ini juga digunakan pada upacara adat kematian, perkawinan, memasuki kediaman baru, serta dewasa ini alat musik tersebut dimainkan pada saat upacara gereja, hari besar nasional dan menyambut tamu.

avatar
Sobat Budaya