×

Akun anda bermasalah?
Klik tombol dibawah
Atau
×

DATA


Kategori

sejarah

Elemen Budaya

Cerita Rakyat

Provinsi

Sulawesi Selatan

To-Manurung Tana Bone #SBM

Tanggal 13 Nov 2018 oleh Sri sumarni.

A. Zaman Pra To-Manurung di Tana Bone
Sebelum Kerajaan Bone terbentuk, telah ada kelompok-kelompok masyarakat yang terbentuk sesuai hubungan kekerabatan antar mareka yaitu, satu keturunan(nenek moyang) yang disebut dengan Wanua.  Setiap Wanua di pimpin oleh Matoa-Ulu-Anang. Ada pun beberapa Wanua yang terbentuk di Tana Bone seperti Wanua Cenrana, Ujung, Ta’, Ponceng, Palakka, Macege,  Tibojong,  Tanete ri Attang, Tanete ri Awang,  Cina, Salomeko, Awangpone, Barebbo dan Lamuru.
Setiap Wanua mengucilkan diri mereka dalam wilayah territorial yang tertutup terhadap Wanua lainnya (Mattulada, 1998). Walaupun setiap kelompok masyarakat di Tana mempunyai pemimpinya, tapi ternyata antar Wanua dengan Wanua lain, selalu muncul pertikaian antar mereka yang permasalahannya tak berujung. Seperti yang dikatakan oleh T. Hobbes, “Homo Homini Lupus”, keadaan dunia manusia sebeleum adanya negeri, kacau balau adanya. Sebagaimana yang di gambarkan oleh Lontara’, keadaan ini disebut Sianre-bale-taue (manusia saling terkam menerkam seperti ikan).
Dengan keadaan ini, masyarakat di wilayah Tana Bone sangat kacau balau, masyarakat leluasa menyerang dan diserang dengan kelompok lain. Pada saat itu tidak ada keadilan di Tana Bone, sehingga  perlu adanya seorang panutan untuk mengendalikan dan memberikan rasa aman di Tana Bone untuk masyarakat Bone.
 
B. Kedatangan To-Manurung di Tana Bone
  Kedatangan To-Manurung di Tana Bone sangat dinantikan sebagai penanda kebebasan, kemerdekaan, dan kesejahteraan untuk masyarakat Bone nantinya. Adanya To-Manurung bagaikan Pahlawan dan Juru Selamat di Tana Bone. Konsep kepemimpinan To-Manurung  di Bone, ialah bahwa kedatangan To-Manurung itu terutama bertujuan untuk mencapai kesejahteraan umum, melalui penggunaan dan mobilisasi potensi alamiah manusia secara serasi untuk mencapai tujuan bersama (Mattulada,1998)
Dalam keadaan kacau balau yang terjadi di Tana Bone itu, muncullah To-Manurung sebgai panutan, pahlawan, dan juru selamat untuk masyarakat di Tana Bone dan mengatasi kerisis kepimimpinan yang terjadi setiap Matoa-Ulu-Anang. Melalui perjanjian antara para Matoa-Ulu-Anang dengan To-Manurung, disepakatilah To-Manurung sebagai pemimpin tertinggi dan panutan di Tana Bone.
Menurut Mattulada kedatangan To-Manurung di Tana Bone dilukiskan sangat dramatis dan terperinci dalam lontara’. Dikatakan…….bahwa pada suatu hari, ketika hujan deras membasahi bumi; Guntur dan petir memekakkan telinga, dan kilat sambung-menyambung,…..maka diketemukanlah To-Manurung di Matajang. Setelah itu redahlah cuaca, dan terbit teranglah matahari yang membawa kecerahan. To-Manurung ri Matajang ini, seorang lelaki, dan digelar Matasilompo’e.
Menurut cerita rakyatyang sudah tertuliskan dalam lontara’attoriolonna to-Bone, antara lain diceritakan, bahwa sebelu To-Manurung ditemukan oleh para Matoa-Ulu-Anang, yaitu:
1. Matoa-Ulu-Anang dari Wanua Ujung,
2. Matoa-Ulu-Anang dari Wanua Tibojong,
3. Matoa-Ulu-Anang dari Wanua Ta’,
4. Matoa-Ulu-Anang dari Wanua Tanete ri Attang,
5. Matoa-Ulu-Anang dari Wanua Tanete ri Awang,
6. Matoa-Ulu-Anang dari Wanua Ponceng, dan
7. Matoa-Ulu-Anang dari Wanua Macege
Mereka berjumpa dengan seorang berpakaian serba putih. Mereka menyangka itulah To-Manurung yang diharapkan kedatangannya. Terjadi interaksi kata yang menjelaskan bahwa orang yang berpakaian serba putih itu, bukanlah To-Manurung. Orang yang berpakaianserba putih itu, setuju mengantar para Matoa-Ulu-Anang yang tujuh orang itu, kesebuah bukit di Matajang. Di puncak bukit dijumpailah duduk di atas sebuah batu besar yang datar satu sosok manusia berpakaian kuning keemasan. Tiga sosok manusia lainnya, berada di dekatnya. Seorang memayunginya dengan paying keemasan, seorang lainnya mengipas-ngipasnya dengan kipas bulu kemilauan, dan soerang lagi membawa puan tempat sirih pinang. Itulah To-Manurung sesungguhnya dalam pakaian kuning keemasan, dipayungi dengan paying keemasan pula.
Antara To-Manurung denagan  para Matoa-Ulu-Anang, terjadilah percakapan yang berisi “perjanjian” atau “Kesepakatan”, menerima To-Manurung ri Matajang,  menjadi  pemimpin mereka.
Kesepakatan atau Perjanjian itu berbunyi sebagai berikut:
Berkata To-Manurung:
“Teddu nawa-nawao,               (tidaklah engkau berdua hati)
Temmabbalaccokko”               (tidaklah engkau akan ingkar)
 
Menjawab Matoa Ujung  atas nama rekan-rekannya!
“Angikko ki raukkaju,             (Anginlah engkau, kami daun kayu)
Riao’ miri’ ri-akkeng               (kemana engkau menghembus)
Mattappalireng                         (ke sana kami terbawa)
Elo’nu ri-kkeng                        (kehendakmu kepada kami)
Adammu kua                           (titah mu yang jadi)
Mattampakko kilao                  (Engkau menyeruh, kami pergi)
Millauko kiabbere                    (Engkau meminta, kami member)
Mollikko kisawe                      (Engkau memanggil, kami menyahut)
Mau’ni anammeng                   (walaupun anak kami)
Pattarommeng                          (dan istri kami)
Rekkua muteawai                    (apabila Engkau tak menyukainya)
Ki-teai toi-sa                            (kami pun tak menyukainya)
Ia kita ampirikkeng                  (akan tetapi, tuntutlah kami)
Temmakare’                            (kearah ketentraman)
Dongirikeng                             (Engkau menjaga kami)
Temmatippe                             (menuju kemakmuran)
Musalipuri’kkeng                     (Engkau menyelimuti kami)
Temmacekke..!                         (agar kami tak kedinginan)
 
Berdasarkan kesepakatan sebagai Pedoman Dasar, di bentuklah Ikatan Tujuh Wanua, menjadi “Kawerrang Tana Bone” (Persekutuan Negeri Bone) dibawah kepemimpinan To-Manurung Matasilompo’e,  sebagai Arumpone (Raja Bone) Pertama. Baginda didampingi dalam Pemerintahan Tana Bone oleh tujuh orang Matoa-Ulu-Anang dari tujuh Wanua. Yang disebut sebagai “Ade’ pitu’E” sebagai pemangku Adat Kawerrang Tana Bone, atau tujuh dewan rakyat Tana Bone. To-Manurung Matasilompo’e, mendapatkan seorang istri/permaisuri, juga seorang To-Manurung ri Toro, yang melahirkan seorang putera dan lima orang puteri, yaitu La Umasa, We Pattanrawanua, We Bolong-lela, We Tenri-ronrong, We Arattiga, dan We Tenri-solongeng.
 
C. Pemerintahan To-Manurung ri Matajang di Tana Bone
Setelah To-Manurung ri Matajang diangkat sebagai Arumpone pertama oleh tujuh Matoa-Ulu-Anang, Arumpone membentuk Ade’pitu’E sebagai pemangku Adat yang terdiri dari tujuh Matoa-Ulu-Anang tersebut.
Adapun tugas dan fungsi setiap Ade’pitu’e di Kerajaan Bone, sebaga berikutt:
1.      Arung Ujung, Bertugas Mengepalai Urusan Penerangan Kerajaan Bone
2.      Arung Ponceng, Bertugas Mengepalai Urusan Kepolisian/Kejaksaan dan Pemerintahan.
3.      Arung Ta’, Bertugas Bertugas Mengepalai Urusan Pendidikan dan Urusan Perkara Sipil.
4.      Arung Tibojong, Bertugas Mengepalai Urusan Perkara / Pengadilan Landschap/ Hadat Besar dan Mengawasi Urusan Perkara Pengadilan Distrik. Distrik sejenis kecamatan sekarang.
5.      Arung Tanete ri Attang, Bertugas Mengepalai bidang keuangan, Memegang Kas Kerajaan, Mengatur Pajak dan Mengawasi Keuangan.
6.      Arung Tanete ri Awang, Bertugas Mengepalai Pekerjaan Negeri Pajak Jalan, dan Pengawas Opzichter.
7.      Arung Macege, Bertugas Mengepalai Pemerintahan Umum dan Perekonomian.(Bone.go.id)
Dengan adanya Ade’pitu’e diharapkan semangat kerja untuk mencapai ketertiban dan kesejahteran. Menurut Mattulada kerukunan, ketertiban, dan kesejahteraan sebagai tujuan dalam kepemimpina To-Manurung, ditunjang oleh adanya aturan-aturan yang ditaati bersama, antara lain:
1. Mappolo-leteng, artinya mematahkan titian. Inilah yang mengatur segala rasa mengenai pemilikan, pewarisan dan penggantian.
2. Rapang-bicara, maksudnya lembaga atau kegiatan peradilan sesuai dengan rasa keadilan dalam masyarakat yang dipelihara berupa nilai-nilai dari ketentuan-ketentuan masa lalu. (rapang)
3. Ade’, ialah sikap dan perilaku yang mengacu kepada ketaatan, kepatutan, dan kesetiaan semua pihak kepada tujuan persekutuan Kawerrang, menuju kerukunan, ketertiban, dan kesejahteraan. Ade’ itulah menjadi asas kehidupan yang dipelihara dan ditaati bersama, dan disebut pula sebagai Siri’ Wanua, atau martabat Negeri.
Arumpone pertama juga menetapkan bendera, lambing persekutuan Kawerrang Tana Bone yang dinamakan Woromporonnge (Kerumunan bintang-bintang). Bendera berdasar warna biru, dengan kerumunan bintang-bintang berwarna keputih-putihan. Arumpone pertama melaksanakan kawerrang Tana Bone, selama kurang lebih tiga puluh tahun (Mattulada,1998).
Dalam perluasan kekuasaan yang dilakukan Arumpone pertama dengan cara menjalin silaturahmi, seperti menaklukkan Wanua Palakka,  Arumpone mengawinkan puterinya We PattanraWanua dengan La Patikkeng Arung Palakka yang nantinya laki-lakinya akan menjadi mewarisi  tahta Tana Bone setelah La Ummasa. Menurut Mattulada, ini membuka peluang pengembangan Tana Bone menjadi satu Negara Kesatuan yang berpusat pada tokoh Arumpone yang bergelar Mangkau’ (Berdaulat).
Setelah 30 tahun lebih Arumpone pertama memerintah, Arumpone pun berwasiat kepada seluruh rakyat  Bone, Bahwa ia akan menyerahkan kewajiban ikrar Ulu-Ada bagi rakyat Bone kepada puteranya La Ummase To-Lawa’.  Setelah Arumpone pertama menyatakan hal tersebut, tiba-tiba meledaklah petir dan kilat sambung-menyambung. Pada saat itu, Arumpone bersama permaisurinya mairat (Melayat).



Sumber:Mattulada.1998. Sejarah, Masyarakat, dan Kebudayaan Sulawesi Selatan. Hasanuddin University Press

https://historissulsel.blogspot.com/2018/10/to-manurung-tana-bone.html?m=1#more

 

DISKUSI


TERBARU


Tradisi Sekaten...

Oleh Journalaksa | 29 Oct 2024.
Tradisi Sekaten Surakarta

Masyarakat merupakan kesatuan hidup dari makhluk-makhluk manusia saling terikat oleh suatu sistem adat istiadat (Koentjaraningrat, 1996: 100). Masyar...

Seni Tari di Ci...

Oleh Aniasalsabila | 22 Oct 2024.
Seni Tari Banyumasan

Seni tari merupakan salah satu bentuk warisan budaya yang memiliki peran penting dalam kehidupan masyarakat Cilacap. Tari-tarian tradisional yang ber...

Wayang Banyumas...

Oleh Aniasalsabila | 22 Oct 2024.
Wayang Banyumasan

Wayang merupakan salah satu warisan budaya tak benda Indonesia yang memiliki akar dalam sejarah dan tradisi Jawa. Sebagai seni pertunjukan, wayang te...

Ekspresi Muda K...

Oleh Journalaksa | 19 Oct 2024.
Ekspresi Muda Kota

Perkembangan teknologi yang semakin pesat tidak hanya ditemui pada bidang informasi, komunikasi, transportasi, konstruksi, pendidikan, atau kesehatan...

Refleksi Realit...

Oleh Journalaksa | 19 Oct 2024.
Refleksi Keraton Yogyakarta Melalui Perspektif Sosiologis

Manusia dan kebudayaan tidak dapat dipisahkan satu sama lain. Adanya manusia menjadi penyebab munculnya kebudayaan. Kebudayaan sangat penting dalam k...

FITUR


Gambus

Oleh agus deden | 21 Jun 2012.
Alat Musik

Gambus Melayu Riau adalah salah satu jenis instrumental musik tradisional yang terdapat hampir di seluruh kawasan Melayu.Pergeseran nilai spiritual...

Hukum Adat Suku...

Oleh Riduwan Philly | 23 Jan 2015.
Aturan Adat

Dalam upaya penyelamatan sumber daya alam di kabupaten Aceh Tenggara, Suku Alas memeliki beberapa aturan adat . Aturan-aturan tersebut terbagi dala...

Fuu

Oleh Sobat Budaya | 25 Jun 2014.
Alat Musik

Alat musik ini terbuat dari bambu. Fuu adalah alat musik tiup dari bahan kayu dan bambu yang digunakan sebagai alat bunyi untuk memanggil pend...

Ukiran Gorga Si...

Oleh hokky saavedra | 09 Apr 2012.
Ornamen Arsitektural

Ukiran gorga "singa" sebagai ornamentasi tradisi kuno Batak merupakan penggambaran kepala singa yang terkait dengan mitologi batak sebagai...