Seni Pertunjukan
Seni Pertunjukan
Acara Rutin Aceh Banda Aceh
Pekan Kebudayaan Aceh
- 22 Agustus 2018

Rakyat Aceh sejak dahulu telah mengetahui dan menyadari akan betapa kayanya budaya-budaya yang ada di Tanah Rencong ini. Pada daerah ini terdapat berbagai macam bahasa dan ciri khas masing-masing yang merupakan titipan dari leluhur sejak berabad-abad.

Melihat hal ini sebagai sebuah identitas dan kekayaan tak ternilai, masyarakat Aceh merasa perlu diadakan tindakan-tindakan untuk melestarikan dan memperkenalkan hal ini kepada kaum banyak. Oleh sebab itu, diselenggarakanlah suatu acara bernama Pekan Kebudayaan Aceh. Yaitu sebuah acara dimana kontingen dari berbagai daerah di Aceh datang ke ibu kota Banda Aceh dan mendirikan stan-stan untuk dinikmati bersama oleh masyarakat.

Pada acara ini juga diadakan pameran dan eksibisi serta berbagai festival seni dari 23 kabupaten dan kota di Aceh. Acara ini telah dilaksanakan sejak tahun 1958 dan terus menjadi kegiatan rutin wajib yang ditunggu-tunggu oleh rakyat. Acara ini dilangsungkan tidak setiap tahun, melainkan 5 tahun sekali. Turis dan pengunjung dari luar daerah sering menyempatkan liburan mereka bertepatan dengan diselenggarakannya acara ini untuk dapat merasakan keberagaman dan antusiasme dari berbagai pihak. Bukan hanya pengunjung, peserta PKA dari berbagai daerah, warga setempat bahkan pemerintah pun sangat menanti-nantikan acara ini.

Saat acara ini berlangsung, maka kota Banda Aceh akan sangat padat oleh ribuan masyarakat dari luar Aceh. Jalanan penuh, dan suasana kota berubah menjadi lebih menyenangkan. Saat anda berjalan-jalan, anda dapat menyapa orang-orang dari luar kota Banda Aceh dan merasakan keramahtamahan serta kekeluargaan yang erat. Perbedaan bahasa dan budaya justru menjadi pemersatu. Masyarakat kota Banda Aceh akan menyiapkan tempat tinggal, menyambut peserta kontingen dengan meriah. Di tempat-tempat wisata pun akan sangat padat dan ramai.

Jika anda datang ke PKA , maka anda akan dapat melihat rumah-rumah adat daerah aceh, pelaminan, baju-baju tradisional, tarian daerah, tarian islami , maupun tarian kreasi anak muda aceh . Senjata-senjata perang, atraksi debus , stan makanan serta lapak penjual aneka benda pakai juga akan anda temui di acara ini.

Setiap kontingen daerah berlomba-lomba secara sportif untuk dapat menyiapkan pertunjukkan dan eksibisi budaya daerahnya. Saat anda mengunjungi stan-stan daerah, terlihat dengan jelas kebanggan mereka akan budaya dan identitas yang dimiliknya.

Acara ini dimulai sejak sore hingga malam hari agar masyarakat tetap dapat beraktivitas di pagi hari namun tidak ketinggalan keseruan pada malam hari. Lampu-lampu warna-warni dapat ditemukan di berbagai sudut. Benar-benar suatu pemandangan yang indah.

Tahun ini pun, acara ini telah sukses berlangsung meriah mulai dari tanggal 5-15 Agustus 2018 di Taman Sulthanah Safiatuddin. Masyarakat Aceh tidak pernah merasa bosan akan PKA ini. Mereka selalu ikut menyempatkan diri untuk hadir dan meramaikan acara megah ini.

Mari kenali dan telusuri berbagai budaya dan tradisi Aceh yang unik dan beragam. Jika ada waktu sempatkanlah untuk mengunjungi Aceh dan Pekan Kebudayaan Aceh ini. Kami tunggu kehadiran kalian di PKA yang akan datang. Saleum..

Sumber : http://www.pkaceh.com https://www.lamurionline.com/2013/09/foto-berkeliling-ke-anjungan-pekan.html?m=1

Diskusi

Silahkan masuk untuk berdiskusi.

Daftar Diskusi

Rekomendasi Entri

Gambar Entri
Upacara Kelahiran di Nias
Ritual Ritual
Sumatera Utara

Kelahiran seorang anak yang dinantikan tentu membuat seorang ibu serta keluarga menjadi bahagia karena dapat bertemu dengan buah hatinya, terutama bagi ibu (melahirkan anak pertama). Tetapi tidak sedikit pula ibu yang mengalami stress yang bersamaan dengan rasa bahagia itu. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan tentang makna dari pra-kelahiran seseorang dalam adat Nias khusunya di Nias Barat, Kecamatan Lahomi Desa Tigaserangkai, dan menjelaskan tentang proses kelahiran anak mulai dari memberikan nama famanoro ono khora sibaya. Metode pelaksanaan dalam penelitian ini adalah menggunakan metode observasi dan metode wawancara dengan pendekatan deskriptif. pendekatan deskriptif digunakan untuk mendeskripsikan fakta sosial dan memberikan keterangan yang jelas mengenai Pra-Kelahiran dalam adat Nias. Adapun hasil dalam pembahasan ini adalah pra-kelahiran, pada waktu melahirkan anak,Pemberian Nama (Famatorõ Tõi), acara famangõrõ ono khõ zibaya (Mengantar anak ke rumah paman),...

avatar
Admin Budaya
Gambar Entri
Prajurit Pemanah Kasultanan Kasepuhan Cirebon Di Festival Keraton Nusantara
Seni Pertunjukan Seni Pertunjukan
Jawa Barat

Prajurit pemanah dari komunitas pemanah berkuda indonesia (KPBI) mengikuti Festival Keraton Nusantara 2017. mewakili kesultanan kasepuhan cirebon. PAKAIAN: terdiri dari ikat kepala/ totopong khas sunda jenis mahkuta wangsa. kain sembongb berwarnaungu di ikat di pinggang bersamaan dengan senjata tajam seperti golok dan pisau lalu baju & celana pangsi sunda. dengan baju corak ukiran batik khas sunda di bagian dada. untuk alas kaki sebagian besar memakai sendal gunung, namun juga ada yang memakai sepatu berkuda. BUSUR: sebagian besar memakai busur dengan model bentuk turkis dan ada juga memakai busur model bentuk korea. ANAK PANAH: Semua nya memakai anak panah bahan natural seperti bambu tonkin, kayu mapple & kayu spruce QUIVER (TEMPAT ANAK PANAH): Semua pemanah menggunakan quiver jenis backside quiver atau hip quiver . yaitu quiver yang anak panah di pasang di pinggang dan apabila anak panah di pasang di dalam quiver , nock anak panah menghadap ke belaka...

avatar
ASEP NU KASEP TEA ATUH PIRAKU
Gambar Entri
Prajurit pemanah kasultanan kasepuhan cirebon di festival keraton nusantara
Seni Pertunjukan Seni Pertunjukan
Jawa Barat

Prajurit pemanah dari komunitas pemanah berkuda indonesia (KPBI) mengikuti Festival Keraton Nusantara 2017. mewakili kesultanan kasepuhan cirebon. PAKAIAN : terdiri dari ikat kepala/ totopong khas sunda jenis mahkuta wangsa. kain sembong berwarna ungu di ikat di pinggang bersamaan dengan senjata tajam seperti golok ataupun pisau lalu baju & celana pangsi sunda. dengan baju corak ukiran batik khas sunda di bagian dada. untuk alas kaki sebagian besar memakai sendal gunung, namun juga ada yang memakai sepatu berkuda. BUSUR : sebagian besar memakai busur dengan model bentuk turkis dan ada juga memakai busur model bentuk korea. ANAK PANAH : Semua nya memakai anak panah bahan natural seperti bambu tonkin, kayu mapple & kayu spruce QUIVER (TEMPAT ANAK PANAH): Semua pemanah menggunakan quiver jenis backside quiver atau hip quiver . yaitu quiver yang anak panah di pasang di pinggang dan apabila anak panah di pasang di dalam quiver , nock anak panah menghad...

avatar
ASEP NU KASEP TEA ATUH PIRAKU
Gambar Entri
Kirab agung milad ke 215 kesultanan kacirebonan
Seni Pertunjukan Seni Pertunjukan
Jawa Barat

aksi pertunjukan pusaka dan pasukan kesultanan kacirebonan dari balaikota cirebon sampai ke keraton kacirebonan

avatar
ASEP NU KASEP TEA ATUH PIRAKU
Gambar Entri
PANURUNG: Pasukan Pengawal Keraton Sumedang Larang
Senjata dan Alat Perang Senjata dan Alat Perang
Jawa Barat

Para pasukan penjaga keraton Sumedang larang

avatar
ASEP NU KASEP TEA ATUH PIRAKU